1. Siswa masih takut untuk bertanya kepada guru saat mengalami kesulitan
dalam pemebelajaran ekonomi materi permintaan dan penawaran barang menggunakan media pembelajaran komik strip.
2. Kemampuan siswa dalam menyelesaikan tugas dari guru tepat waktu juga
masih rendah.
4.1.2 Hasil Penelitian Siklus II
A. Perencanaan
Perencanaan pada siklus II ini dibuat berdasarkan hasil refleksi peneliti bersama guru pada kegiatan siklus I. Masalah yang ada pada siklus I yaitu belum
tercapainya kompetensi dasar sesuai dengan indikator pembelajaran. Pada tahap ini tetap dilakukan persiapan yang berhubungan dengan
pelaksanaan pembelajaran sebagai berikut: 1.
Membuat rencana pelaksanaan pembelajaran 2.
Menyediakan alat dan sumber belajar. Alat yang digunakan adalah media pembelajaran komik strip, dan soal post test. Sumber belajar yang
digunakan adalah buku LKS ekonomi. 3.
Membuat instrumen penelitian berupa lembar observasi untuk mengukur motivasi belajar siswa.
4. Mendesain alat evaluasi berupa tes pada siklus I. Tes tersebut sebelumnya
sudah divalidasi oleh validator.
B. Pelaksanaan
Pelaksanaan pada siklus II dilaksanakan sesuai dengan skenario yang ada pada rencana pelaksanaan pembelajaran RPP yang telah dibuat. Kegiatan
pembelajaran diawali dengan apersepsi untuk mengingatkan kembali materi tentang permintaan dan penawaran apa saja yang dirasa siswa sulit serta
pemberian motivasi yang diberikan guru kepada siswa agar siswa termotivasi untuk mengikuti pembelajaran. Pada tahap ini kegiatan yang dilakukan yaitu:
1. Kegiatan awal, pada tahap awal meliputi:
Kegiatan awal a.
Memberi salam dan doa Religius b.
Mengecek kehadiran siswa dan persiapannya c.
Menginformasikan KD, Indikator, dan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
d. Memotivasi siswa tentang pentingnya mengetahui konsep permintaan
dan penawaran dalam perekonomian Rasa ingin tahu e.
Guru menjelaskan tujuan dalam proses belajar mengajar dengan menggunakan media pembelajaran komik strip.
2. Kegiatan inti, pada tahap pelaksanaan tindakan meliputi:
a. Guru menjelaskan materi pelajaran
b. Guru membimbing siswa pada saat mengerjakan soal
c. Guru melakukan penilaian
d. Memberikan post test kepada siswa
e. Memberikan simpulan
3. Kegiatan penutup yang dilakukan adalah:
a. Guru dan siswa melakukan refleksi
b. Guru melakukan penilaian akhir terhadap proses pembelajaran yang telah dilaksanakan.
c. Guru menutup pelajaran dengan salam penutup
C. Pengamatan