Budaya Perusahaan Speedy sebagai salah satu produk PT Telkom

Gambar 2 .Maskot PT Telkom Masing–masing bagian dari lebah tersebut mempunyai makna tersendiri yaitu: 1. Antena lebah melambangkan bahwa Telkom sensitif terhadap segala keadaan dan perubahan. 2. Mahkota lebah melambangkan kemenangan. 3. Mata lebah melambangkan tajam dan cerdas. 4. Sayap lebah melambangkan bahwa Telkom lincah dan praktis. 5. Tangan kuning melambangkan bahwa Telkom akan memberikan karya terbaik.

4.1.5. Budaya Perusahaan

The Telkom Way 135 sebagai budaya korporasi yang dikembangkan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk merupakan bagian terpenting dari upaya perusahaan untuk meneguhkan hati, merajut pikiran dan menyerasikan langkah semua insan Telkom dalam menghadapi persaingan bisnis Infocom. Universitas Sumatera Utara Didalam angka 135 terkandung beberapa unsur, yang secara integral harus menjiwai insan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk, yakni :  1 satu asumsi dasar tersebut “ The World in Your Hand “ Dunia di tangan anda  3tiga nilai inti, mencakup: − Customer Value Nilai Pelanggan − Excellent service Pelayanan Prima − Competent People Orang yang Kompeten  5 lima langkah perilaku untuk memenangkan persaingan, yang terdiri dari : − Stretch the goals Peregangan Tujuan − Simplify Menyederhanakan − Involve Everyone Melibatkan Semua Orang − Quality is my Job Kualitas adalah pekerjaan saya − Reward The Winners Hadiah Pemenang The Telkom Way 135 adalah hasil penggalian dari perjalanan PT Telekomunikasi Indonesia,Tbk dalam mengarungi lingkungan yang terus berubah dan dikristalisasi serta dirumuskan dengan dirangsang oleh berbagai inspirasi dari perusahaan lain dan berbagai tantangan dari luar. Dengan akar yang kuat pada kesadaran kolektif organisasi, diharapkan The Telkom Way 135 dapat cepat tertanam dalam jiwa insane PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk. PT Telekomunikasi Indonesia,Tbk. berharap dengan tersosialisasinya The Telkom Way 135, maka akan tercipta pengendalian cultural yang efektif terhadap Universitas Sumatera Utara cara merasa, cara memandang, cara berfikir, dan cara berperilaku semua insan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk.

4.1.6 Speedy sebagai salah satu produk PT Telkom

Speedy salah satu produk yang memberi layanan akses internet dengan menggunakan akses kabel berbasis teknologi ADSL Asymetric Digital Subciber Line yang diluncurkan oleh PT Telkom. Speedy dapat menyalurkan data dan suara secara bersamaan dengan kecepatan hingga 384 Kbps dan kecepatan maksimal 1000 Kbps dari modem sampai dengan sentral Telkom. Asymetric Digital Subciber Line ADSL merupakan perangkat aktif di jaringan akses pelanggan yang dipergunakan untuk mendukung implementasi pelayanan multimedia pada jaringan broadband dengan menggunakan satu pair kabel tembaga. Manfaat yang dapat diperoleh dengan menggunakan speedy adalah high speed internet, akses LAN, distance learning, video conference, broadcast TV, home shopping dan video on demand. Adapun keunggulan Speedy adalah sebagai berikut : 1. Praktis Layanan komunikasi suarafax dan datainternet kecepatan tinggi dapat dilakukan pada saat yang bersamaan tanpa saling mengganggu simultan. 2. Koneksi dengan kecepatan tinggi, selama 24 jam Layanan internet broadband ADSL menyediakan koneksi secara terus menerus selama 24 jam dan 7 hari seminggu, serta mampu menyalurkan koneksi dengan kecepatan tinggi. 3. Aman Universitas Sumatera Utara Saluran yang digunakan pengguna Speedy digunakan sendiri dan tidak dibagi dengan pengguna lainnya not share, sehingga keamanan lebih baik. 4. Kecepatan Konstan Koneksi lebih stabil karena masing-masing pengguna mempunyai jalur tersendiri. Pelanggan dapat menikmati pengalaman akses internet dengan kecepatan download sampai dengan 1000 kbps. 5. Tarif flat-rate Pelanggan dapat memilih paket layanan berdasarkan kuota trafik internet yang paling sesuai dengan kebutuhan pelanggan dan penagihan dilakukan secara flat setiap bulan. Jika pelanggan melebihi kuota maka harus membayar kelebihan sesuai jumlah trafik. 4.2 Penyajian Data 4.2.1 Biaya Promosi dan Volume penjualan speedy pada PT Telekomunikasi