Permasalahan Tujuan Penulisan Metode Penelitian

23

B. Permasalahan

Sesuai dengan Judul Skripsi ini, yaitu : “Tinjauan Yuridis Terhadap Penyelesaian Kredit Bermasalah Dalam Pinjaman Dana Bergulir Ditinjau Dari Aspek Hukum Perdata Studi Pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan PNPM MP di Kota Medan”, maka beberapa permasalahan yang berkaitan dengan judul skripsi tersebut, antara lain : 1. Bagaimanakah proses pelaksanaan pemberian pinjaman dana bergulir pada PNPM MP di Kota Medan? 2. Apa saja kendala yang dijumpai dalam proses pelaksanaan pinjaman dana bergulir pada PNPM MP di Kota Medan? 3. Bagaimana penyelesaian kredit bermasalah pada pinjaman dana bergulir di PNPM MP di Kota Medan ditinjau dari hukum perjanjian kredit dan hukum jaminan?

C. Tujuan Penulisan

Berdasarkan permasalahan yang dikemukakan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa yang menjadi tujuan dalam penulisan skripsi ini adalah: 1. Untuk mengetahui proses pelaksanaan pemberian pinjaman dana bergulir pada PNPM MP di Kota Medan. Universitas Sumatera Utara 24 2. Untuk mengetahui kendala- kendala apa saja yang dijumpai dalam proses pelaksanaan pinjaman dana bergulir pada PNPM MP di Kota Medan. 3. Untuk mengetahui bagaimana penyelesaian kredit bermasalah pada pinjaman dana bergulir pada PNPM MP di Kota Medan ditinjau dari hukum perjanjian kredit dan hukum jaminan..

D. Manfaat Penulisan

1. Secara Teoretis

Secara Teoretis, penulisan ini dapat dijadikan bahan kajian ataupun bahan masukan pengembangan ilmu pengetahuan di bidang hukum perdata khususnya dikaitkan dengan penyelesaian kredit bermasalah dalam pinjaman dana bergulir dalam Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan.

2. Secara Praktis

Secara Praktis, dengan penulisan ini diharapkan dapat menjadi rujukan mahasiswa, praktisi hukum, serta masyarakat yang terlibat dalam pinjaman dana bergulir dalam Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan agar dapat memahami bagaimana prosedur pelaksanaan dan penyelesaian permasalahan dalam program ini Universitas Sumatera Utara 25

E. Metode Penelitian

Adapun metode penelitian hukum yang digunakan penulis dalam mengerjakan skripsi ini meliputi : 1. Jenis penelitian Dalam penulisan skripsi ini, digunakan metode penelitian yuridis normatif dan didukung oleh metode penelitian yuridis empiris. Penelitian yuridis normatif yaitu metode penelitian yang dilakukan dengan meneliti bahan pustaka atau data sekunder belaka yaitu melakukan penelusuran terhadap norma-norma hukum yang terdapat dalam peraturan perundang- undangan yang berlaku, serta untuk memperoleh data maupun keterangan yang terdapat dalam berbagai literatur perpustakaan. Sedangkan metode penelitian yuridis empiris 21 , yaitu penelitian terhadap peraturan perundang- undangan yang mengatur tentang topik yang diangkat, kemudian melihat kesesuaian antara hal yang ditentukan dalam peraturan hukum tersebut dengan pelaksanaannya di lapangan berlakunya serta untuk memperoleh data maupun keterangan. Metode yuridis empiris dalam penulisan skripsi ini, yaitu dari hasil pengumpulan dan penemuan data maupun informasi melalui studi pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan Kota Medan di salah satu kelurahan di Kota Medan yaitu di Kelurahan Karang Berombak . Metode penelitian yuridis empiris dilakukan dengan wawancara kepada narasumber yang berhubungan dengan penulisan skripsi ini. 21 Ronny Hanitijo Soemitro, Metode Penelitian Hukum dan Jurimetri, Ghalia Indonesia, Jakarta, 1990, hal.9. Universitas Sumatera Utara 26 Penelitian ini bersifat deskriptif, yang mengungkapkan peraturan perundang- undangan yang berkaitan dengan objek penelitian. Demikian juga hukum dalam pelaksanaannya di dalam masyarakat yang berkenaan objek penelitian. 22 Penelitian tersebut harus dilakukan dengan melakukan survei ke lapangan untuk mendapatkan informasi yang dapat mendukung teori yang sudah ada. 2. Sumber Data Data yang digunakan dalam penulisan skripsi ini yaitu : a. Data primer, yaitu ketentuan-ketentuan dalam peraturan perundang- undangan yang mempunyai ketentuan hukum mengikat. Peraturan perundang-undangan yang dipergunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah Kitab Undang-Undang Hukum Perdata terkait dengan aspek hukum perdata dari segi perjanjian dan aspek jaminan dari pemberian pinjaman dana bergulir. Dasar hukum Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan adalah Peraturan Presiden Nomor 15 Tahun 2010 tentang Percepatan Penanggulangan Kemiskinan dan Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2010 tentang Program Pembangunan yang Berkeadilan. b. Data sekunder, yaitu data ataupun bahan-bahan yang erat kaitannya dengan bahan hukum primer dan dapat membantu menganalisa dan memenuhi bahan hukum primer yang dapat berupa karya-karya 22 H. Zainuddin Ali, Metode Penelitian Hukum, Sinar Grafika, Jakarta, 2010, hal. 106. Universitas Sumatera Utara 27 ilmiah berupa buku-buku, laporan penelitian, jurnal ilmiah dan sebagainya. c. Data Tertier, yaitu data ataupun bahan-bahan yang memberikan petunjuk maupun penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Untuk memperoleh data primer akan digunakan penelitian lapangan studi pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan di Kota Medan melalui wawancara langsung dengan Ibu Nimmi D. selaku Asisten Manajemen Keuangan Koordinator Kota Medan PNPM Mandiri dan Ibu Nora M. selaku Unit Pengelola Keuangan BKM Rose Kel. Karang Berombak serta dokumen yang terkait dengan judul skripsi.

F. Keaslian Penulisan

Dokumen yang terkait

Implementasi Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perkotaan (studi kasus : Pinjaman Bergulir di Kelurahan Bantan Kecamatan Tembung)

4 79 75

Analisis Pengaruh Pemanfaatan Dana pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri (PNPM-MP) Kota Medan

0 36 199

Dampak Program Dana Bergulir PNPM Mandiri Perkotaan Terhadap Kesejahteraan Masyarakat di Kecamatan Medan Kota

0 95 100

Pengaruh Program Peluk Asa dalam Pemberdayaan Masyarakat terhadap Pengendalian Demam Berdarah di Kecamatan Medan Helvetia Kota Medan Tahun 2012

4 45 105

Efektivitas Pelaksanaan Pinjaman Dana Bergulir Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perkotaan di Kelurahan Karang Berombak Kecamatan Medan Barat

9 74 97

Efektifitas Pelaksanaan Program Pinjaman Bergulir (PNPM Mandiri Perkotaan) di Kelurahan Karang Berombak Kecamatan Medan Barat Kota Medan

0 27 245

Pengaruh Pinjaman Bergulir Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perkotaan (Pnpm-mp) Terhadap Konsumsi Rumah Tangga Di Kota Tasikmalaya.

0 0 17

EVALUASI PELAKSANAAN PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT-MANDIRI PERKOTAAN (PNPM-MP) PROGRAM PINJAMAN BERGULIR DI KELURAHAN SIWALAN KECAMATAN GAYAMSARI KOTA SEMARANG.

1 7 80

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang - Tinjauan Yuridis Terhadap Penyelesaian Kredit Bermasalah Dalam Pinjaman Dana Bergulir Ditinjau Dari Aspek Hukum Perdata ( Studi Pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakatmandiri Perkotaan (Pnpm-Mp) Di Kota Medan )

0 0 18

Tinjauan Yuridis Terhadap Penyelesaian Kredit Bermasalah Dalam Pinjaman Dana Bergulir Ditinjau Dari Aspek Hukum Perdata ( Studi Pada Program Nasional Pemberdayaan Masyarakatmandiri Perkotaan (Pnpm-Mp) Di Kota Medan )

0 0 11