Pengertian Belajar Tinjauan Cara Belajar

1. Tinjauan Cara Belajar

a. Pengertian Belajar

Kehidupan kita dalam sehari-hari banyak melaksanakan kegiatan belajar. Belajar merupakan proses dari perkembangan hidup manusia. Melalui belajar, manusia mengalami proses perubahan sehingga pengetahuan, tingkah laku, pemahaman maupun keterampilannya pun berubah . Belajar merupakan faktor yang menentukan pencapaian hasil yang diharapkan. Mengingat pentingnya belajar di bidang pendidikan, maka tentang pengertian belajar memang perlu diketahui dengan jelas. Pengertian belajar menurut M. Ngalim Purwanto 2002:85 bahwa “Belajar merupakan suatu proses perubahan tingkah laku, dimana perubahan itu dapat mengarah pada tingkah laku yang lebih baik, tetapi juga kemungkinan mengarah pada tingkah laku yang lebih buruk”. Slameto 2003:2 Juga berpendapat bahwa “Belajar adalah suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungan”. Berdasarkan dua pendapat ahli tersebut tentang belajar, dapat ditarik suatu pengertian bahwa belajar adalah proses perubahan tingkah laku yang baru atau penampilan serta keseluruhan dengan serangkaian kegiatan sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya, baik perubahan yang lebih baik maupun yang buruk. Berdasarkan pengertian tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa belajar mengandung unsur-unsur sebagai berikut : 1 Adanya usaha yang dilakukan secara sengaja 2 Adanya interaksi aktif dengan lingkungan sekitarnya 3 Adanya perubahan dalam tingkah laku 4 Perubahan tingkah laku tersebut ke arah lebih maju 5 Menghasilkan sesuatu yang baru Hal yang mendasari pengertian belajar tersebut dapat disimpulkan bahwa belajar merupakan suatu perubahan tingkah laku secara sadar untuk mencapai sesuatu yang lebih baik yang berlangsung dalam interaksi aktif dengan lingkungan serta dapat menghasilkan hal-hal yang baru dan bermanfaat.

b. Pengertian Cara Belajar