Kuesioner Data Demografi Instrumen Penelitian

pengumpulan data yaitu responden tidak akan dikenakan sanksi atau denda apabila responden berpartisipasi dalam penelitian ini. Responden yang bersedia berpartisipasi dalam penelitian menandatangani lembar persetujuan dan dilanjutkan mengisi kuesioner secara sukarela. Untuk menjaga kerahasiaan, peneliti tidak mencantumkan nama responden pada lembar kuesioner tetapi diberi kode pada masing-masing lembar kuesioner. Semua data yang diperoleh semata- mata digunakan untuk perkembangan ilmu pengetahuan serta tidak akan dipublikasikan pada pihak lain.

4.5. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian dikembangkan peneliti terdiri dari tiga bagian yaitu kuesioner data demografi, kuesioner pengetahuan dan kuesioner sikap yang disusun setelah dikonsultasikan dengan dosen pembimbing

4.5.1. Kuesioner Data Demografi

Dalam instrumen data demografi terdiri dari: Usia, Suku, Agama, Pendidikan Terakhir dan Pekerjaan. Data demografi responden digunakan untuk menggambarkan karakteristik responden dan tidak dianalisis. 4.5.2. Kuesioner Pengetahuan Kuesioner pengetahuan terdiri dari 25 item pertanyaan dengan pilihan jawaban berganda multiple choice apabila ibu menjawab pertanyaan dengan benar diberi skor 1, jawaban yang salah diberi skor 0 dan menjawab tidak tahu diberi skor -1. Untuk pertanyaan definisi terdapat pada item pertanyaan 1, 18, 19, untuk pertanyaan tujuan terdapat pada item pertanyaan 2, 5, 21, 24. Untuk pertanyaan Universitas Sumatera Utara pengetahuan memandikan bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 1-4, pertanyaan untuk pengetahuan perawatan talipusat bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 5-9, pertanyaan untuk pengetahuan dalam merawat kulit bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 10-13, pertanyaan untuk pengetahuan mengganti popok dan membedong bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 14-17, pertanyaan untuk pengetahuan pemberian ASI pada bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 18-23 dan pertanyaan untuk pengetahuan imunisasi pada bayi baru lahir terdapat pada item pertanyaan 24-25. Dalam Nursalam 2003 skor yang sering digunakan dalam mengkategorikan pengetahuan dalam penelitian biasanya dituliskan dalam presentasi yaitu: 1 Baik: hasil persentase 76-100 dimana ibu harus menjawab benar kuesioner pengetahuan sebanyak 19 sampai 25 item pertanyaan; 2 Cukup: hasil persentase 56-75 dimana ibu harus menjawab benar kuesioner pengetahuan sebanyak 14 sampai 18 item pertanyaan; 3 Kurang: hasil persentase 56 dimana ibu hanya menjawab benar pertanyaan dibawah dari 14 item pertanyaan. 4.5.3. Kuesioner Sikap Kuesioner sikap terdiri dari 20 item pertanyaan, dalam bentuk pernyataan positif dan negatif dengan pilihan jawaban menggunakan skala sikap likert. Dalam Notoatmodjo 2005 skala sikap likert tersusun atas beberapa pernyataan positif dan pernyataan negatif yang mempunyai lima kemungkinan jawaban dari mulai jawaban sangat setuju, setuju, netral, tidak setuju dan sangat tidak setuju. Skala Sikap Likert: Pernyataan positif : SS = 5; S = 4; N = 3; TS = 2; dan STS = Universitas Sumatera Utara 1; sedangkan pernyataan negatif diberi skor sebaliknya, yaitu SS = 1; S = 2; N = 3; TS = 4; dan STS = 5. Untuk item pertanyaan dengan pernyataan positif terdapat pada item pertanyaan: 1-7, 9-13, 15, 19-20, untuk pertanyaan dengan pernyataan negatif terdapat pada item pertanyaan:8, 14, 16-18. Perhitungan data hasil pengukuran sikap dikategorikan berdasarkan rumus statistik Sudjana 2002. Panjang kelas interval P = Rentang Banyak Kelas = 100 −20 2 =40 Rentang = nilai tertinggi dikurang nilai terendah Banyak kelas = jumlah kategori Dengan demikian, maka sikap ibu dalam perawatan bayi baru lahir dikategorikan sebagai berikut: Positif apabila mendapat skor 60 – 100 dan Negatif apabila mendapat skor 20- 59.

4.6. Validitas dan Reliabilitas Instrumen