Point – point buku Studi Eksisting

46 2. Warna Warna yang ada dalam buku ini dominan hijau yang digunakan sebagai cover. Sedangkan untuk isinya menggunakan warna kertas asli, putih. Sedangkan untuk font keseluruhan menggunakan warna hitam. Gambar 2-7 cover dan isi buku tuntunan manasik haji dan umrah sumber gambar pribadi 3. Huruf Font Untuk nama judul yang digunakan dalam judul buku font yang digunakan adalah Arial Black yang di beri garis luar putih. Sedangkan untuk isi buku font yang digunakan adalah Times New Roman 12 dan juga font arab. Angka halaman juga menggunakan font Times New Roman. Tidak banyak macam font yang digunakan dalam buku ini. Font-font yang digunakan dalam buku ini cenderung sederhana atau standar jenis font yang ada.

2.6.2. Point – point buku

Buku Tuntunan praktis manasik haji dan umrah ini adalah buku yang dibuat untuk mempelajari tata cara manasik haji dan umrah. Maksud dibuatnya buku ini untuk memudahkan para calon jama’ah haji belajar manasik haji dan untuk memperbaiki beberapa kesalahan yang di lakukan para calon jamaah haji.. Terdapat beberapa poin dalam menjelaskan tata cara manasik haji. Tidak adanya ringkasan tema yang dapat mewakili seluruh isi buku ini, membuat para calon jamaah haji sulit untuk mengetahui garis besar dari isi buku ini. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 47 Berikut poin-poin buku yang terdapat dalam buku tuntunan praktis manasik haji dan umrah : 1. Daftar isi Daftar ini memberitahukan halaman dari bab yang ada di dalam buku tuntunan praktis manasik haji dan umrah . 2. Sambutan Menjelaskan tentang sambutan dari menteri agama RI dan harapan dari menteri agama RI tentang manfaat buku tuntunan praktis manasik haji dan umrah ini. 3. Pasal pertama pendahuluan Menjelaskan tentang latar belakang keadaan jama’ah haji yang membutuhkan pemahaaman terhadap tata cara manasik haji dan berisikan tentang sasaran dan tujuan di terbitkan buku tuntunan praktis manasik haji dan umrah ini. 4. Pasal kedua prosedur perjalanan ibadah haji dan umrah Menjelaskan tentang persiapan sebelum berangkat menunaikan ibadah haji. Terdapat pula beberapa kegiatan selama perjalanan haji, mulai dari asrama sampai tempat tujuan yaitu tanah suci. 5. Pasal ketiga ketentuan manasik haji Menjelaskan tentang pengertian dan syarat, rukun, wajib haji dan umrah. Dalam bab ini juga terdapat beberapa penjelasan tentang hikmah saat melaksanakan haji dan umrah. 6. Pasal keempat Pelaksanaan manasik haji haji dan umrah Menjelaskan tentang tata cara pelaksanaan manasik haji dan umrah. Mulai dari pelaksanaan haji tamattu’, haji ifrad, sampai haji qiran. 7. Pasal kelima penutup Menjelaskan tentang manfaat buku ini terhadap para jama’ah haji dan umrah, dan penjelasan jadwal pelaksanaan ibadah haji. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 48

2.7. Studi komparator