Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB

28 14. Kamis, 25 Agustus 2016 1-2 X IIS 2 Praktikan menerangkanmengulas kembali materi persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak linear satu variabel 15. Jumat, 26 Agustus 2016 1-2 X IPA 2 Tugas persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak 16. Senin, 29 Agustus 2016 6-7 X IPA 4 Mengulas kembali materi persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak linear satu variabel 17. Rabu, 31 Agustus 2016 1-2 X IPA 1 Mengulas kembali materi persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak linear satu variabel

3. Penilaian

Pada kerikulum 2013 terdapat tiga penilaian yaitu penilaian sikap, penilaian pengetahuan, dan penilaian keterampilan. Namun, Praktikan hanya diminta untuk penilaian pengetahuan. Penilaian pengetahuan terdiri dari tugas dan ulangan harian. Dalam penilaian ini, praktikan berpedoman dengan Kriteria Ketuntasan Minimal KKM yang sudah ditentukan yakni nilai 65. Praktikan juga menilai produk hasil kerja siswa kelas X IPS 2 namun tidak dianalisis ataupun direkap karena akan dinilai sendiri oleh guru pamong.

4. Evaluasi Kegiatan Mengajar

Evaluasi kegiatan mengajar dilakukan oleh guru pemong setiap kali praktikan selesai melakukan pembelajaran di kelas. Evaluasi ini bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan ketrampilan dan kemampuan mengajar bagi praktikan. Guru pemong memberikan evaluasi dan masukan terkait hal-hal materi yang harus ditekankan kepada siswa, apersepsi materi, LKS dan cara-cara mengelola kelas dengan baik.

5. Pelaksanaan Program Non-mengajar

Mahasiswa PPL UNY selain melakukan kegiatan mengajar terbimbing juga mengikuti program lain yang bersifat non-mengajar dari sekolah. Berikut program non-mengajar yang dilakukan mahasiswa PPL UNY di SMA N 1 Pengasih.

a. Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB

Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB dengan sistem pendaftaran online ini mulai berlaku tahun 2016. Sistem pendaftaran online ini mirip dengan SNMPTN. Siswa mendapat kesempatan memilih 2 pilihan jurusan atau sekolah yang ada di Kabupaten Kulon Progo. Siswa yang tidak diterima di pilihan 1 maka otomatis akan masuk pada pilihan 2. Apabila pada 2 kesempatan tersebut siswa tetap tidak masuk maka siswa dapat mendaftar online kembali disekolah yang lain. Pemberkasan atau verifikasi data siswa 29 dapat dilakukan pada sekolah pilihan pertama. Mahasiswa PPL membantu dalam pendaftaran online, print form pendaftaran, mengarahkan siswa dan orangtua wali untuk urusan verifikasi data dan memberikan update terbaru rangking atau posisi nilai siswa berada di sekolah mana. b. HUT SMA N 1 Pengasih Pada tanggal 5 September 2016, SMA N 1 Pengasih berulang tahun yang ke-25 tahun. Berbagai rangkaian kegiatan dan perlombaan dilakukan untuk memperingati ulang tahun perak SMA N 1 Pengasih. Berbagai perlombaan yang dilakukan untuk merayakan ulang tahun sekolah ini antara lain: futsal, voli, geguritan, tilawah, kaligrafi, mural, eglish competition dan campursari. SMA N 1 Pengasih juga mengadakan jalan sehat dan pentas seni pada tanggal 4 september 2016. Mahasiswa PPL turut serta membantu kegiatan tersebut dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan jalan sehat serta menyumbangkan lagu dalam acara pentas seni. c. Administrasi Sekolah Pada tanggal 18-20 Juli 2016 mahasiswa PPL sebagian besar belum mulai praktek mengajar dikarenakan siswa kelas X masih mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah MPLS sehingga mahasiswa PPL membantu guru BK dalam menata dan mengurutkan data siswa baru serta menginputkan data siswa baru untuk dokumen sekolah. Selain itu, mahasiswa PPL juga membantu dalam penomoran buku diperpustakaan dan membantu mendistribusikan buku pelajaran kepada siswa.

C. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi PPL

1. Analisis Hasil Pelaksanaan

Pelaksanaan program kegiatan praktik mengajar dilaksanakan mahasiswa PPL di SMA N 1 Pengasih secara keseluruhan sudah berjalan dengan baik dan lancar. Pihak sekolah dan mahasiswa PPL dapat bekerjasama dengan baik sehingga dapat tercipta suasana yang kondusif dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar maupun dalam bergaul di lingkungan sekolah. Mahasiswa PPL mendapat berbagai pengetahuan dan pengalaman terutama dalam masalah kegiatan belajar mengajar di kelas. Terkait dengan penilaian hasil belajar, setelah dilakukan latihan soal dan ulangan harian ternyata tidak semua siswa dapat dinyatakan lulus, yang artinya hasil yang dicapai masih dibawah KKM. Hal ini terjadi karena beberapa hal seperti siswa tidak mengikuti pelajaran dengan baik dan pada saat latihan soal mereka tidak mengerjakan dengan sungguh-sungguh sehingga mengalami kesulitan saat