Identifikasi Variabel Penelitian Definisi Operasional Variabel

36

BAB III METODE PENELITIAN

A. Identifikasi Variabel Penelitian

Adapun variabel yang terlibat dalam penelitian ini antara lain : 1. Variabel Dependen : Prestasi Akademik 2. Variabel Independen : Kepribadian Big Five Neuroticism, Extraversion , Openness, Agreeableness, Conscientiousness

B. Definisi Operasional Variabel

Definisi operasional variabel-variabel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Prestasi Akademik Prestasi akademik adalah adalah suatu keberhasilan yang khusus dari seseorang dalam melaksanakan tugas akademik di Universitas. Prestasi akademik dalam penelitian ini diukur dengan nilai indeks prestasi kumulatif IPK. Indeks Prestasi Kumulatif IPK dihitung berdasarkan jumlah keseluruhan beban kredit yang diambil mulai dari semester 1 sampai semester terakhir, dikalikan dengan bobot prestasi tiap-tiap mata kuliah kemudian dibagi dengan beban kredit yang diambil. Rentang IPK dalam penelitian ini adalah diatas 3.51 cumlaude, 3.5-2.76 sangat memuaskan, 2.75-2.00 memuaskan dan dibawah 2.00 tidak memuaskan. Universitas Sumatera Utara 2. Kepribadian Big Five Big Five merupakan suatu pendekatan kepribadian yang mengklasifikasikan kepribadian manusia menjadi lima dimensi dasar, yaitu: 1. Openness O ditunjukan dengan prilaku seperti cerdas dan suka berpikir, memiliki ide-ide inovatif, percaya diri, mampu mempertimbangkan dan membuat suatu rencana dan menjalankannya serta memiliki rasa ingin tahu yang besar. 2. Neuroticism N ditunjukan dengan perilaku mudah merasa tertekan dan sedih, tidak mampu menghadapi situasi stress dengan baik, pencemas, suasana hati mudah berubah, labil, pemalu dan perhatiannya mudah terganggu. 3. Conscientiousness C ditunjukan dengan prilaku teliti, terorganisir, tidak pemalas, menyukai suatu pekerjaan yang rutin serta mampu bertahan dan mengerjakan suatu tugas hingga selesai. 4. Extraversion E ditunjukan dengan prilaku suka mengobrol, tidak pendiam, santai, mudah bergaul dan senang bekerjasama dengan orang lain. 5. Agreeableness A ditunjukan dengan prilaku senang membantu dan tidak egois, mudah memaafkan dan mempercayai orang lain, dan memiliki apresiasi terhadap seni, musik atau sastra. Kepribadian Big Five akan diukur dengan skala BFI versi bahasa Indonesia yang telah diadaptasi oleh Mariyanti Rahmawati 2011. Skor tinggi pada salah satu dimensi kepribadian menunjukkan bahwa dimensi kepribadian Universitas Sumatera Utara tersebut dominan pada diri individu. Skor rendah pada salah satu dimensi kepribadian menunjukkan bahwa dimensi kepribadian tersebut tidak dominan pada diri individu.

C. Populasi, Sampel Penelitian dan Metode Pengambilan Sampel

Dokumen yang terkait

Pengaruh Self-Regulated Learning Terhadap Prestasi Akademik Mahasiswa Yang Aktif Berorganisasi Di Universitas Sumatera Utara

15 117 62

Hubungan Kepribadian dengan Tingkat Prestasi Mahasiswa di Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

0 3 94

HUBUNGAN ANTARA TIPE KEPRIBADIAN BIG FIVE DENGAN INTENSI BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA Hubungan Antara Kepribadian Big Five Terhadap Intensi Berwirausaha Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 3 18

HUBUNGAN ANTARA KEPRIBADIAN BIG FIVE TERHADAP INTENSI BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI Hubungan Antara Kepribadian Big Five Terhadap Intensi Berwirausaha Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 3 16

PENDAHULUAN Hubungan Antara Kepribadian Big Five Terhadap Intensi Berwirausaha Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 4 11

DAFTAR PUSTAKA Hubungan Antara Kepribadian Big Five Terhadap Intensi Berwirausaha Pada Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 3 4

HUBUNGAN ANTARA MINAT TERHADAP FAKULTAS DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS Hubungan Antara Minat Terhadap Fakultas Dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

0 6 15

Hubungan Kepribadian dengan Tingkat Prestasi Mahasiswa di Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

0 0 11

Hubungan Kepribadian dengan Tingkat Prestasi Mahasiswa di Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

0 0 1

BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Teori Kepribadian Big Five 1. Sejarah - Differential Item Functioning (DIF) Etnis pada Big Five Inventory (BFI) versi Adaptasi Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara

0 0 27