Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

1. Pengaturan tentang pemberian perlindungan kesehatan terhadap staf, karyawan dan pensiunan Pusat Penelitian Kelapa Sawit Medan terdapat di dalam buku Perjanjian Kerja Bersama PKB antara Direktur Pusat Penelitian Kelapa Sawit Medan dengan Serikat Pekerja Perkebunan Pusat Penelitian Kelapa Sawit SPBUN PPKS tahun 2010-2013 Bab IX Tentang Perawatan Kesehatan dan Pengobatan yaitu pada Pasal 45, yang mengatur tentang perawatan kesehatan dan pengobatan. Perawatan kesehatan dan pengobatan karyawan beserta keluarga batihnya menjadi tanggungan perusahaan yang ketentuan pelaksanaanya diatur lebih lanjut dalam Peraturan Perusahaan. 2. Pelaksanaan perjanjian perlindungan kesehatan terhadap staf, karyawan dan pensiunan PPKS Medan, dituangkan dalam perjanjian kerjasama yang berlangsung antara PPKS Medan dengan Rumah Sakit Umum RSU Permata Bunda Medan dan juga antara PPKS Medan dengan Rumah Sakit RS Martha Friska Medan, yang dibuat dan ditandatangani oleh masing- masing pihak yang mewakili pihak perusahaan dan pihak rumah sakit. Dari pihak perusahaan dalam hal ini diwakili oleh kuasanya yaitu Direktur utama PPKS Medan, sedangkan pihak rumah sakit diwakili oleh Direktur Rumah Sakit tersebut. Dalam perjanjian kerjasama tersebut diuraikan Universitas Sumatera Utara tentang pelayanan dan perlindungan kesehatan antara pihak PPKS Medan dengan Pihak RSU Permata Bunda Medan dan Pihak RS Martha Friska Medan. PPKS Medan, RSU Permata Bunda, dan RS Martha Friska selanjutnya sepakat untuk menyelenggarakan pelayanan kesehatan bagi karyawan PPKS dengan beberapa ketentuan yang disepakati dan dituangkan dalam perjanjian dengan memenuhi ketentuan tentang syahnya perjanjian sebagaimana diatur dalam Pasal 1320 KUH Perdata. 3. Pengajuan klaim pembayaran pelayanan kesehatan dilakukan dengan terlebih dahulu, Pihak RSU Permata Bunda dan RS Martha Friska akan memperhitungkan segala biaya yang timbul atas pelayanan kesehatan yang diberikan kepada staf, karyawan, pensiunan beserta tanggungan yang syah batihnya dari pihak perusahaan PPKS Medan. Setelah perhitungan selesai dilakukan, maka pihak rumah sakit akan mengajukan tagihan pembayaran yang disampaikan kepada pihak PPKS Medan. Pihak PPKS akan melakukan pembayaran selambat-lambatnya 30 tigapuluh hari setelah berkas tagihan diterima oleh perusahaan PPKS Medan. Pengajuan klaim pembayaran atas jasa pelayanan kesehatan diajukan untuk setiap bulan berjalan dengan dilengkapi Surat Pengantar Jaminan Perusahaan yang asli, Rincian Perawatan, Copy resep obat yang diberikan kepada pasien dan Copy Resume Medis dari pasien yang bersangkutan. Universitas Sumatera Utara

B. Saran