Lama Rawatan Rata-Rata Berdasarkan Penatalaksanaan Medis

6.9.6 Lama Rawatan Rata-Rata Berdasarkan Penatalaksanaan Medis

Proporsi penderita BSK rawat inap berdasarkan penatalaksanaan medis di RS Tembakau Deli PTP Nusantara II Medan tahun 2006-2010 dapat dilihat pada gambar diberikut ini. Gambar 6.17 Diagram Bar Penderita BSK Penatalaksanaan Medis Berdasarkan Lama Rawatan di Rumah Sakit Tembakau Deli PTP Nusantara II Medan Tahun 2006-2010 Berdasarkan gambar 6.17 diatas dapat diketahui bahwa proporsi penderita BSK lebih besar dengan melakukan tindakan operasi dengan lama rawatan rata-rata selama 17,04 hari SD= 12,299 dibandingkan penderita BSK yang melakukan tindakan tanpa operasi dengan lama rawatan rata-rata 8,15 hari SD =5,022. Hasil analisa statistik dengan t-test diperoleh nilai ρ0,05, yang berarti ada perbedaan bermakna proporsi penatalaksanaan medis dengan tindakan operasi dan tanpa operasi berdasarkan lama rawatan rata-rata penderita BSK. Lama rawatan setiap penderita BSK sangat bervariasi, tergantung pada penatalaksanaan medis yang diberikan kepada penderita, terutama bila dilakukan tindakan operasi, maka lama rawatan juga akan semakin lama. Universitas Sumatera Utara

BAB 7 KESIMPULAN DAN SARAN

7.1 Kesimpulan

7.1.1 Distribusi frekuensi dan kecenderungan trend penderita BSK rawat inap di Rumah Sakit Tembakau Deli PTP Nusantara II Medan, berdasarkan data tahun 2006-2010 meningkat menurut persamaan garis y = 0.8x + 19.8 dengan peningkatan 1,4 kali. 7.1.2 Proporsi penderita BSK berdasarkan sosiodemografi yaitu pada kelompok umur 40-49 tahun 34,2, jenis kelamin laki-laki 76,6, agama Islam 88,3, pekerjaan pegawai swasta 59,5, status kawin 96,4, dan tempat tinggal di luar kota Medan 73,9. 7.1.3 Proporsi penderita BSK berdasarkan keluhan utama terbanyak dengan keluhan utama 1 keluhan yaitu nyeri pinggang, nyeri waktu Buang Air Kecil BAK dan susah BAK, urine berpasir, urine berdarah, mual dan muntah, demam dan menggigil yaitu 74,8. 7.1.4 Proporsi penderita BSK berdasarkan riwayat penyakit terdahulu dengan riwayat penyakit BSK yaitu 24,3, terdapat penderita BSK dengan tidak adanya riwayat penyakit terdahulu yaitu 49,5. 7.1.5 Proporsi penderita BSK berdasarkan penatalaksanaan medis terbanyak tanpa operasi yaitu 75,7. 7.1.6 Lama rawatan rata-rata penderita BSK adalah 10,3 hari 10 hari. 7.1.7 Proporsi penderita BSK berdasarkan keadaan sewaktu pulang terbanyak keadaan pulang dengan berobat jalan yaitu 68,5. Universitas Sumatera Utara