Hambatan–Hambatan Yang Dihadapi Dalam Program

102 baik karena dalam pelaksanaan OJT ada kerjasama yang baik antara pihak sekolah dan institusi pasangan, terdapat sistem pembimbingan, monitoring dan evaluasi, dan terakhir diterbitkannya sertifikat bagi peserta OJT sebagai penilaian selama melaksanakan OJT. SMK Negeri 6 Surakarta telah melaksanakan usaha untuk mempersiapkan siswa memiliki kesiapan berkompetisi di dunia kerja melalui penyelenggaraan PSG yang meliputi PBM Proses Belajar Mengajar di sekolah, praktek kerja industri On The Job Training , dan ujian sertifikasi keahlian. Dengan demikian siswa SMK Negeri 6 Surakarta telah memiliki kesiapan memasuki dunia kerja. Terlebih lagi dengan adanya pelaksanaan On The Job Training di DUDI yang dapat menambah kesiapan siswa SMK Negeri 6 Surakarta untuk memasuki dunia kerja. Jika ditnjau dari pelaksanaan On The Job Training 60-80 siswa setelah mengikuti OJT dapat dikatakan siap memasuki dunia kerja. Karena, dari pelaksanaan OJT tersebut kemampuan, ketrampilan, pengetahuan, pengalaman, kepribadian, minat dan bakat siswa bertambah dalam bentuk kompetensi kerja yang terbentuk melalui kegiatan pendidikan dan pelatihan kerja di dunia usaha dan industri.

3. Hambatan–Hambatan Yang Dihadapi Dalam Program

On The Job Training Pelaksanaan On The Job Training yang diselenggarakan di SMK Negeri 6 Surakarta telah dipersiapkan secara matang dan maksimal, tetapi pada kenyataannya masih saja ditemukan hambatan dalam pelaksanaan On The Job Training . Berdasarkan data yang ada di lapangan berbagai hambatan-hambatan yang dihadapi SMK Negeri 6 Surakarta dalam mempersiapkan peserta didiknya agar siap berkompetisi di dunia kerja sebagai berikut: a Adanya tempat OJT yang jauh dari tempat tinggal siswa yang menyebabkan siswa harus ngekos agar tidak terlambat dalam OJT. Hal ini ditemui pada sebagian siswa. 103 b Kurangnya sikap mental siswa dan keberanian siswa dalam bertanya dan berinteraksi dalam bekerja sehingga menyulitkan instruktur pembimbing dalam memberikan bimbingan karena mereka cenderung diam dan kurang percaya diri. c Selama OJT siswa pekerjaannya disamakan dengan karyawan yang ada disitu yaitu siswa masuk sesuai shift yang telah ditetapkan di DUDI berakibat ada sebagian kecil siswa yang malas. Terkadang juga ada siswa yang harus dituntut untuk pencapaian target. Padahal dalam OJT siswa baru belajar bekerja yang sesungguhnya. d Waktu yang kurang efektif karena ditemukan ada sebagian kecil siswa yang tidak bekerjamenganggur. e Tempat OJT yang kurang begitu terkenal yang menyebabkan siswa tidak begitu termotivasi dalam OJT. Hal ini ditemukan pada sebagian siswa. f Adanya siswa yang tidak masuk dalam OJT yang menyebabkan institusi pasangan kebingungan dalam membimbing siswa dan adanya siswa yang kurang sungguh-sungguh dalam pelaksanaan OJT. Hal ini ditemukan pada sebagian kecil siswa. g Waktu bimbingan yang dilakukan guru pembimbing tidak menentu dan adanya guru pembimbing yang tidak datang ke institusi pasangan untuk membimbing. Hal ini ditemukan pada sebagian kecil institusi pasangan dan siswa.

4. Usaha-Usaha Dalam Menanggulangi Hambatan Pelaksanaan

Dokumen yang terkait

PENGARUH PROGRAM ON THE JOB TRAINING (OJT) DAN PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT MESIN MESIN BISNIS TERHADAP KESIAPAN MEMASUKI DUNIA KERJA PADA SISWA KELAS III

0 2 59

PENGARUH MATA DIKLAT KEWIRAUSAHAAN DAN PROGRAM ON THE JOB TRAINING(OJT) TERHADAP KESIAPAN MEMASUKI DUNIA KERJA PADA SISWA KELASIII JURUSAN PENJUALAN SMK NEGERI 1 BANYUDONO BOYOLALI TAHUN 2008 2009

0 4 130

PENGARUH PROGRAM PENDIDIKAN SISTEM GANDA (PSG) TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN PENJUALAN SMK NEGERI 1 SUKOHARJO TAHUN AJARAN 2010 2011

1 8 77

PENGARUH PEMANFAATAN LAYANAN BIMBINGAN KARIR TERHADAP PENCAPAIAN KOMPETENSI SISWA UNTUK MEMASUKI DUNIA KERJA : Pada Siswa Kelas XII Kompetensi Keahlian Akuntansi di SMK Negeri 1 Garut Tahun Ajaran 2012/2013.

0 4 43

KONTRIBUSI PELAKSANAAN TEACHING FACTORY DALAM MEMPERSIAPKAN LULUSAN MEMASUKI DUNIA KERJA SISWA SMK NEGERI 5 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2011/2012.

0 0 13

KONTRIBUSI PELAKSANAAN TEACHING FACTORY DALAM MEMPERSIAPKAN LULUSAN MEMASUKI DUNIA KERJA SISWA SMK NEGERI 5 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2011/2012.

0 0 13

Implementasi Program On The Job Training (OJT) Dalam Mempersiapkan Siswa SMK Memasuki Dunia Kerja.

0 2 5

HUBUNGAN KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK PEMESINAN SMK MUHAMMADIYAH 1 MUNTILAN DENGAN MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA TAHUN AJARAN 2013/2014.

0 0 115

PENGARUH PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN UNTUK MEMASUKI DUNIA KERJA SISWA KELAS XII PROGAM KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA.

0 0 139

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI KEJURUAN, MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA DAN INFORMASI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI ENDAL

0 1 69