Hipotesis Jenis Penelitian Populasi dan Sampel Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data

50 Tabel 3.2. Interpretasi Scoring For Allergic Rhinitis. SFAR telah divalidasi oleh Annesi-Maesano 2002 dan telah disesuaikan untuk negara berkembang oleh Piau 2010. Tiga jenis validasi SFAR telah dilakukan: validasi diagnosis, validasi internal, dan penerimaan populasi Annesi- Maesano, 2002.

3.3. Hipotesis

Hipotesis nol H-0 : Rinitis alergi bukan merupakan faktor risiko OMSK Hipotesis alternatif H-a: Rinitis alergi merupakan faktor risiko OMSK Universitas Sumatera Utara 51 BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian case-control yang bertujuan menganilisis hubungan antara OMSK dengan rinitis alergi yang merupakan faktor risiko OMSK. 4.2. Waktu dan Tempat Penelitian Penelitian ini dilakukan di RSUP H. Adam Malik, Medan, Sumatera Utara, mulai bulan Oktober sampai dengan November 2014. RSUP H. Adam Malik merupakan rumah sakit tipe A yang menerima rujukan dari Puskesmas atau tempat layanan kesehatan lainnya di Sumatera Utara.

4.3. Populasi dan Sampel

4.3.1. Populasi Populasi pada penelitian ini adalah semua pasien yang berobat rawat jalan ke Departermen THT-KL RSUP H. Adam Malik Medan pada bulan Oktober – November tahun 2014. 4.3.2. Sampel Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah consecutive sampling sampai memenuhi jumlah minimal. Perhitungan jumlah minimal sampel pada penelitian ini diperoleh dengan cara: Universitas Sumatera Utara 52 Adapun kriteria inklusi adalah sebagai berikut: 1. Kasus - Pria atau wanita umur ≥ 18 tahun dan kooperatif - Pasien OMSK rawat jalan yang sudah ditegakkan menderita OMSK - Pasien yang bersedia mengikuti penelitian 2. Kontrol - Pria atau wanita umur ≥ 18 tahun dan kooperatif - Pasien non-OMSK - Pasien yang bersedia mengikuti penelitian Sedangkan kriteria eksklusi adalah pasien yang tidak bersedia mengikuti penelitian. Subyek yang telah memenuhi kriteria inklusi menandatangani informed consent dan dilakukan anamnesis SFAR.

4.4. Metode Pengumpulan Data

Pengambilan data dilakukan dengan anamnesis pada pasien OMSK kasus dan kontrol. Selanjutnya, dilakukan anamnesis SFAR.

4.5. Metode Analisis Data

Data yang sudah dikumpulkan kemudian diolah dengan komputer menggunakan program SPSS. Data akan dianalisa secara analitik. Data disajikan dalam bentuk tabulasi dan deskripsi statistik. Analisis statistik yang digunakan adalah: 1 Uji chi-square X 2 , untuk menilai ada tidaknya perbedaan yang bermakna antara kasus OMSK dengan kontrol 2 Analisis regresi logistik, untuk menilai pengaruh rinitis alergi terhadap OMSK Universitas Sumatera Utara 53 BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1 Hasil Penelitian