Peralatan Jar test .1 Pengertian

c. Sebuah gelas beaker atau tabung di bawah setiap rotor d. Sebuah pengatur waktu otomatis dan manual e. Perlengkapan pada setiap tabung : i. Stater pada setiap tabung ii. Tabung pembubuh bahan kimia, satu atau dua buah untuk setiap jar yang iii. dipasang pada sebuah jar iv. Siphon untuk mengambil sample air alat ini biasa diganti dengan slang v. plastik kecil vi. Tempat sample sebuah untuk Jar test Rivai, 2007.

BAB III METODOLOGI PERCOBAAN

3.1 Tempat dan Waktu PKL

Praktik Kerja Lapangan PKL di laksanakan di laboratorium PDAM TIRTANADI Instalasi Pengolahan Air Hamparan Perak yang berlokasi di Desa Klambir V Hamparan Perak, Kab.Deli Serdang.PKL dilaksanakan mulai tanggal 2 Februari sd 13 Februari 2015 selama 2 minggu. Pkl dilaksanakan mulai hari senin sd jumat, pada pukul 08.00 WIB sd 16.30 WIB.

3.2 Alat

Alat yang digunakan dalam percobaan ini adalah Alat uji Jar Test, Turbidimeter, Beaker Glass, Labu Ukur, Neraca Analitik Digital, Kaca Arloji, Batang Pengaduk, Spatula, Pipet Tetes, Pipet Volumetrik, Kuvet, Comparator pH, Erlenmeyer, Tissue. 3.3 Bahan Bahan yang digunakan dalam percobaan ini adalah Air Baku Sungai Belawan Hamparan Perak hilir, Larutan Poly Aluminium Chloride PAC 1, Alum Tawas 1, Indikator Brom Timol Blue BTB. 3.4 Sampel Air Sungai Belawan PDAM Tirtanadi Hamparan Perak bagian hilir.

3.5 Prosedur Percobaan

3.5.1 Jar Test

Percobaan ini menggunakan dua jenis koagulan yaitu PAC dan Tawas. Masing – masing koagulan dibuat dengan konsentrasi 1. PAC diambil dari 1 ml PAC pekat dan diencerkan dalam labu takar 100 ml, untuk padatan tawas yaitu ditimbang 1 gram tawas lalu dilarutkan dengan 100 ml air. Kemudian dilakukan Jar Test dengan penambahan konsentrasi koagulan 19 ppm, 21 ppm, 25 ppm. Jar test dilakukan dengan memasukkan air baku yang telah diketahui pHnya kedalam 3 buah beaker gelas masing-masing sebanyak 1L. Pengaduk alat jar test diturunkan kemudian diaduk sebentar agar endapan atau kotoran yang ada merata. Lalu kedalam 3 buah beaker glass tersebut, ditaruh Poly Aluminium Chloride PAC 1 dan tawas 1 dengan konsentrasi yang berbeda. Kemudian alat jar test dioperasikan dengan pengadukan cepat pada kecepatan putaran 140 rpm selama 1 menit, dan dilanjutkan dengan pengadukan lambat pada kecepatan 50 rpm selama 10 menit. Setelah flokulasi selesai, alat jar test dimatikan, pengaduk alat jar test diangkat, dan larutan didiamkan selama 20 menit agar terjadi sedimentasi. Selanjutnya masing-masing dari beaker glass diambil air jernihnya dan dilakukan pengujian terhadap parameter pH.

Dokumen yang terkait

Efektivitas Koagulan Poly Aluminium Chloride (PAC) dan Tawas Terhadap Logam Aluminium Pada Air Baku PDAM Tirtanadi Hamparan Perak

29 409 48

Efektivitas Koagulan PAC (Poly Aluminium Chloride) dan Tawas (Alum) Terhadap Logam Nitrit (NO2) Pada Air Baku PDAM Tirtanadi Hamparan Perak

4 61 61

Efektivitas Koagulan Pac(Poly Aluminium Chloride) Dan Tawas (Alum)Terhadap Logam Besi (Fe) Pada Air Baku Pdam Tirtanadi Hamparan Perak

2 63 63

Perbandingan Efektivitas Poly Aluminium Chloride (Pac) Dan Tawas Dalam Menurunkan Kadar Ammonia Nitrogen Pada Turbidity 590 Ntu Dengan Metode Spektrofotometri Dr/2400

11 116 43

Perbandingan Efektivitas Poly Alumunium Chloride (PAC) dan Tawas dalam Menurunkan Turbidity (Kekeruhan) dan Derajat Keasaman (pH) pada Turbidity 590 NTU

46 281 33

Pengaruh Efektivitas Koagulan PAC (Poly Auminium Chloride) dan Tawas terhadap Logam Mangan (Mn) pada Air Baku PDAM Tirtanadi Hamparan Perak

6 55 68

Perbandingan Efektivitas Poly Aluminium Chloride (Pac) Dan Tawas Dalam Menurunkan Kadar Khromium (Cr) Pada Turbidity 590 Ntu Dengan Metode Spektrofotometri Dr/2400

2 84 31

Penetapan Dosis Pemakaian Tawas Sebagai Koagulan Untuk Menjernihkan Air Baku PDAM Tirtanadi Sunggal

23 128 33

Studi Perbandingan Keefektifan Penggunaan Poly Aluminium Chloride (PAC) dan Tawas (alum) dalam Mempertahankan pH dan Turbiditas pada Air Baku Instalasi Pengolahan Air (IPA) di PDAM Tirtanadi Hamparan Perak

1 6 54

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Definisi Air - Perbandingan Poly Aluminium Chloride (Pac) Dan Alum (Tawas) Dalam Mempertahankan Ph Pada Air Sungai Belawan Di Pdam Hamparan Perak

0 0 23