Sumber Daya a. StafPegawai

57 lakukan. Untuk dapat mengetahui hal tersebut dengan baik, maka perintah yang mereka terima baik itu yang dibuat dalam bentuk keputusan-keputusan maupun dasar hukum lainnya yang memang harus jelas. Dan dari kesemua informan yang telah saya wawancarai masing-masing dari mereka telah memahami tugas mereka sebagai pelaksana Program PATEN yang ada di Kecamatan Perbaungan.

c. Konsistensi

Tujuan dan manfaat dari Program PATEN ini telah tertulis dengan jelas dalam petunjuk pelaksana dan petunjuk teknis Program PATEN. Dimana kesemua perintah dan aturan yang ada sama dan jelas serta tidak ada yang diubah-ubah dimulai dari Permendagri Nomor 4 Tahun 2010, dan Perbup Serdang Bedagai Nomor 24 Tahun 2012 tentang Pedoman Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan PATEN.

4.1.2 Sumber Daya a. StafPegawai

Menurut keterangan dari informan yang diwawancarai oleh peniliti, sumber daya manusia yang terdapat dalam Program PATEN yang bertugas sebagai pelaksana petugas PATEN sebanyak tiga orang yang berhubungan langsung dengan masyarakat karena mereka yang menyapa, mengurus berkas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jika dilihat dari tugas pokok dan fungsi dari setiap pegawai pelaksana program PATEN secara kuantitas sudah memadai dan secara kualitas juga sudah mumpuni karena dilihat dari tingkat pendidikan pegawaistaf yang rata-rata Universitas Sumatera Utara 58 berpendidikan terakhir S1. Seperti yang dikatakan oleh Ibu Rina Mayasari selaku staf pelaksana program PATEN: ”Menurut saya jumlah pegawai sudah cukuplah, udah sesuai” Pendapat yang sama juga disampaikan oleh Ibu Hj. Renny Syafriani, S.E dan Ibu Safnimar yang mengatakan bahwa: ”sudah cukup saya rasa” kata Ibu Renny sedangkan kata Ibu Safnimar”cukup atau kurangnya itu tergantung apanya juga nak tapi kan kalo PATEN ini udah dijelaskan kerjaannya masing-masing ini ini ini jadi sudah cukuplah.” Kemudian mengenai penunjukkan setiap petugas pelaksana PATEN berdasarkan Surat Keputusan dari Bapak Camat seperti yang disamapaikan oleh Ibu Safnimar: ”penunjukkannya melalui dengan ada dibuatkan SK” Kualitas yang dimiliki oleh setiap pegawaistaf pada pelaksana Program PATEN ini baik karena mereka bekerja memberikan pelayanan dengan maksimal. Dan tentunya apabila staf yang memberikan pelayanan sudah maksimal kinerjanya maka masyarakat sendiri pun akan puas mendapatkan pelayanannya. Seperti yang dikatakan oleh Ibu Safnimar yaitu: “Saya rasa pelayanan yang saya berikan sayaudah maksimal.” Salah seorang masyarakat yang bernama Wira sewaktu mengurus surat dan mendapatkan pelayanan dari Pihak Kecamatan memberikan jawaban seperti ini: ”Pelayanan yang diberikan oleh Pihak Kecamatan bagus” Selain itu Ibu Nana salah seorang yang mendapatkan pelayanan di Kantor Camat memberikan jawaban seperti ini: Universitas Sumatera Utara 59 “pelayanannya baik, pegawainya ramah-ramah” Hal yang sangat positif dari kualitas stafpegawai yang dimiliki oleh Kecamatan Perbaungan ini tentunya juga tidak terlepas dari peran serta Tim Teknis PATEN yang ada di Kabupaten dalam memberikan pelatihan kepada petugas pelaksana PATEN yang ada di Kecamatan seperti yang diungkapkan oleh Ibu Safnimar dalam hasil wawancara dengan peneliti: ”ada pelatihan dari pihak Kabupaten, waktu kemaren itu di Hotel Asean Medan tahun 2014 kami diberi pelatihan tiga hari.”

b. Fasilitas