Metode Penelitian dan Teknik Penulisan

3. Perusahaan, penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam mengambil keputusan-keputusan investasi dan kebijakan investasi.

D. Obyek Penelitian

Obyek penelitian dalam pembuatan skripsi ini adalah Bank Syariah Risalah Ummat yang berlokasi di Jalan Raya Ceger No. 97 Pondok Aren.

E. Metode Penelitian dan Teknik Penulisan

1. Teknik Pengumpulan Data a. Data Sekunder Sekunder adalah data yang diperoleh dari pihak lain dalam bentuk laporan keuangan, dalam penelitian ini laporan keuangan di peroleh dari BPRS Syariah Risalah Ummat yang diberikan oleh pihak BPRS sebagai bahan penelitian bagi pihak BPRS Syariah Risalah Ummat. Data dalam penelitian menggunakan data triwulanan yang berdasarkan laporan keuangan pada BPRS Risalah Ummat selama 8 tahun yang dimulai dari tahun 2002 sampai dengan 2009. b. Kepustakaan Pengumpulan data dilengkapi pula dengan membaca dan mempelajari serta menganalisis literature yang sumber-sumbernya dari buku-buku, jurnal-jurnal yang berkaitan dengan penelitian ini. c. Internet Research Penelitian dilakukan dengan cara pengambilan data dengan mengakses ke website-website seperti www.google.com , www.PDFsearch engine.com dan lainnya. 2. Metode penelitian ini adalah kuantitatif, yakni penelitian kuantitatif adalah penelitian yang pengambilan data dan sumber datanya berasal dari data laporan keuangan dari BPRS Syariah Risalah dan library research. namun di lanjutkan dengan melakukan field research untuk memperoleh data berdasarkan pada fakta yang ada dilapangan. Kemudian data-data tersebut diolah dan menghasilkan deskripsi berupa kata-kata Tertulis atau lisan dari fenomena yang diteliti. Pada metode kuantitatif dalam menganalisa hubungan digunakan metode korelasi dengan menggunakan alat analisis SPSS 16.0, yaitu suatu software yang telah dikenal sebagai alat analisis dalam penelitian kuantitatif. 6 3. Pada tahap kepustakaan penelitian ini merupakan kegiatan tahap pustaka literature review dengan teknik dokumentasi terhadap sumber-sumber buku yang dapat dijadikan acuan dalam meneliti suatu penelitian dan tahap selanjutnya penelitian langsung ke lapangan unluk mencermati secara intensif mengenai investasi dan tingkat likuiditas bank syariah di BPRS Risalah Ummat. 6 Ibid 2. Teknik Pengolahan Data Setelah mendapatkan data yang diperoleh dari bank Syariah Risalah Ummat, dilakukan kegiatan penganalisaan untuk mengetahui hubungan antara tingkat investasi dengan tingkat likuiditas. Maka dilakukan suatu analisis koefisien korelasi untuk melihat hubungan antara keduanya, nilai r koefisien korelasi dapat dirumuskan sebagai berikut : Kemudian setelah penulis mendapatkan nilai koefisien penentu, maka dapat diketahui apakah korelasi tersebut memiliki hubungan yang kuat diantara variabel-variabel yang dihitung atau tidak. Dengan mengacu pada label derajat kebebasan df yang taraf signifikasinya 5 maka penulis dapat mengetahui hubungan antara kedua variabel-variabel tersebut. 7 Hipotesis Penelitian Untuk memperoleh koefisien korelasi r kemudian akan digunakan dalam pengujian hipotesis statistik sebagai berikut: Ho : P ≠ 0 Ha : P = 0 Ha : Ada hubungan positif yang signifikan antara tingkat investasi dengan tingkat likuiditas. 7 Suharsimi Ari Kunto, Manajemen Penelitian, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 1995, Cet. Ke-2,            ] 2 2 [ ] 2 2 [ . y y n x x n y x xy n r Ho : Tidak ada hubungan positif yang signifikan antara tingkat investasi dengan tingkat likuiditas. 3. Teknik Penulisan Teknik penulisan skripsi ini merujuk pada buku pedoman penulisan skripsi, Fakultas Syariah dan hukum UIN Syarif Hidavatullah Jakarta, yang diterbitkan oleh Fakultas dan Hukum tahun 2007.

F. Review Studi Terdahulu