Eksitensi Desa Pusaka Rakyat

B. Eksitensi Desa Pusaka Rakyat

1. Letak Geografis Desa Desa Pusaka Rakyat merupakan salah satu Desa yang ada di kec. Tarumajaya yang dibatasi oleh beberapa Desa, diantaranya Desa Segera Makmur di sebelah utara, Desa Setia Asih sebelah timur, Desa Medan Satria di sebelah Selatan dan DKI Jakarta di sebelah Barat. Hai ini menujukkan bahwa eksistensi Desa atau keberadaan Desa Pusaka Rakya berada di tengah- tengah wilayah Kecamatan Tarumajaya Bekasi dan berbatasan langsung dengan Ibu Kota DKI Jakarta. Sedangkan jarak antara Desa dengan pusat pemerintahan Kecamatan sejauh 3 Km, pusat pemerintahan kabupaten 50 Km, pusat pemerintahan propinsi 170Km, dan pusat pemerintahan Ibu Kota Negara 2 Km, sarana transportasinya menggunakan seperti, angkot,ojek dan lain-lain. Keadaan topografi Desa adalah daratan dengan ketinggian tanah dari permukaan laut sejauh 2 m dpl, ini menunjukkan Desa Pusaka Rakyat berdekatan dengan laut Marunda, sehingga rawan banjir. Desa ini sekarang mempunyai luas wilayah 734.747 Ha yang terbagi menjadi empat dusun, yaitu sebagai berikut, a. Dusun 1 : 276.322 Ha b. Dusun II : 12.214 Ha c. Dusun III : 335.211 Ha d. Dusun IV : 05.122 Ha 4 2. Demogarafi Keadaan penduduk Desa Pusaka Rakya cukup padat, Desa ini di diami oleh sekitar 15.372. hal ini dikarenakan banyak penduduk yang datang dari luar Desa, sehingga terhitung sampai bulan Desember 2009 Desa didiami oleh sekitar 4.831 kepala keluarga yang terdiri dari 7.736 laki- laki dan 7.636 perempuan, tercatat pula penduduk yang lahir pada tahun tersebut sekitar 83 jiwa dan kematian mencapai18 jiwa pada bulan dan tahun tersebut. 5 3. Fasilitas Sosial Desa Pusaka Rakyat Seiring dengan pertumbuhan penduduk yang semakin pesat, maka perlu di imbangi dengan pembangunan fasilitas sosial baik fisik maupun non fisik, fasilitas jalan. Kesehatan, sosial, penerangan, air bersih, dan olahraga. Fasilitas sosial yang mulai ada atau sedang dikerjakan adalah Banjir kanal Timur BKT, PNPM Mandiri ataupun oleh lembaga lain yang bersifat swadaya masyarakat. Untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang agama disediakan Madrasah Ibtidaiyah, Majlis Ta’lim ataupun 4 Laporan Desa Pusaka Rakyat Kec. Tarumajaya 2009, h. 2. 5 Ibid., h. 6. lembaga lainya yang menyelenggarakan kegiatan Keagamaan di hari-hari besar Islam seperti, menyelanggarakan maulid Nabi Muhammad SAW, Isra Mi’raj, dll. Sedangakan untuk memelihara keamanan dan kenyamanan masayarakat Desa diadakan kegiatan sitem keamanan lingkungan Pos Kamling, secara bergilir yang dilaksanakan disetiap RT dalam masing- masing Dusun. 6 4. Administrasi Pemerintahan DesaPerangkat Desa Administrsi Desa Pusaka Rakyat tahun2009 di titik bertakan pada administrasi umum yaitu surat masuk dan keluar, adapun jumlah produk surat keluar dan surat masuk selama bulan Januari sd Desember 2009 sebagai berikut: Surat Masuk : 113 Nomor Surat Keluar : 703 Nomor Pemerintahan Desa Pusaka Rakyat dikepalai oleh kepala Desa yang dibantu oleh beberapa staf pemerintahan dengan status pegawai, non- pegawai Negeri. Sama halnya dengan status kepala Desa sendiri yaitu sebagai pegawai swasta. Perangkat pemerintahan Desa Pusaka Rakyat terdiri dari : 6 Ibid., h. 8. Daftar Perangkat Desa NO NAMA PENDIDIKAN JABATAN KET 1 IRPAN DADI SLTA KEPALA DESA ADA 2 H.A.HAFIDI SLTA SEK DES ADA 3 MARDANI SLTA KAUR PEMERINTAHAN ADA 4 UCI SANUSI SLTA KAUR KESRA ADA 5 HANAFI HN SLTA KAUR UMUM ADA 6 JOJO SUDIRJO.SE SI KAUR KEUANGAN ADA 7 EKO KARMAJI SLTA KAUR EKBANG ADA 8 ALEX.S SLTA KAUR TRANTIB ADA 9 H.A.ZARKASI SLTA KADUS I ADA 10 M.ARUS SLTA KADUS II ADA 11 M.ZAINUDIN SLTA KADUS III ADA 12 A. DJASTIN SLTA KADUS IV ADA Sedangkan perangkat pemerintahan yang ada di Desa Pusaka Rakyat adalah sebagai berikut: 1. Kepala Urusan KAUR : 7 Orang 2. Kepala Dusun : 4 Orang 3. Staf Desa : 13 Orang 4. Ketua Rukun Warga RW : 18 Orang 5. Ketua Rukun Tetangga : 64 Orang

C. Pemahaman Masyarakat Tentang Keagamaan dan Hukum Keluarga