Tabel Strategi Komunikasi Pemasaran Website Bridestory di Kota Medan

Universitas Sumatera Utara

4.1 Tabel Strategi Komunikasi Pemasaran Website Bridestory di Kota Medan

Tujuan Penelitian No Nama Fotografer yang bergabung di website bridestory Strategi Komunikasi Pemasaran Website Bridestory di Kota Medan 1. Fatahillah Ginting Tujuan bergabung: Fata bergabung dengan bridestory karena Fata beranggapan bahwa bridestory sebagai media yang digunakan untuk mem-publish hasil-hasil karya fotografinya agar dapat dikenal oleh semua masyarakat. Membantu atau tidak bridestory dalam pemasaran: Awal bergabung Fata tidak terlalu terbantu dengan adanya bridestory, tetapi saat ini bridestory sangat membantu. Hal tersebut dapat dilihat Fata dari meningkatnya viewers di bridestory. Strategi komunikasi bridestory dalam pemasaran: Bridestory menggunakan media online dan offline dalam melakukan pemasaran seperti melalui iklan di facebook atau dalam bentuk email. Efektifitas strategi komunikasi pemasaran bridestory: Fata merasakan pemasaran yang dilakukan bridestory sudah cukup efektif yang dapat dilihat dari interaksi calon klien kepada Fata terus menambah. Fata merasakan keaktifan bridestory di media sosial membuat pemasaran semakin efektif. Media yang digunakan bridestory, selain website: Selain website, bridestory menggunakan media sosial seperti facebook, Instagram, twitter, pinterest, email dan media billboard untuk memasarkan mitranya Pengaruh bridestory: Universitas Sumatera Utara Fata merasakan bridestory sangat berpengaruh terhadap usahanya, dari meningkatnya pengunjung bridestory berpengaruh terhadap klien yang akan menggunakan jasa fotografi pernikahan Fata. Keuntungan yang didapat: Fata mendapatkan banyak keuntungan dari bridestory, seperti dapat melihat referensi dari fotografer lain dan dari segi materil banyak calon-calon potensial yang akan memakai jasanya. Keuntungan lainnya Fata semakin dikenal oleh banyak orang dikarenakan website dapat diakses siapapun dan dimanapun. Kerugian yang didapat: Fata tidak mendapatkan kerugian dari bridestory, hanya membayar iuran bulanan yang diwajibkan bridestory dan hal tersebut bukan suatu kerugian bagi Fata. Terus bergabung atau tidak: Fata akan terus bergabung dengan bridestory selagi hal yang didapat dari bridestory masih sesuai. Kemajuan yang didapat: Fata mengalami kemajuan dari manfaat yang didapat dari bridestory yaitu usahanya semakin dikenal oleh masyarakat, banyaknya klien dan tim fotografer yang bertambah. Mengurangi biaya promosi: Bridestory membantu Fata untuk mengurangi biaya promosi. Sebelum ada bridestory, fata menghabiskan banyak uang untuk membuat website pribadi dan mencetak banyak brosur untul dibagikan. Kondisi penghasilan: Kondisi penghasilan Fata meningkat dikarenak banyaknya jumlah orderan untuk sesi foto pernikahan. Universitas Sumatera Utara Fata bisa melayani sepuluh pasang pengantin setiap bulannya sejak bergabung dengan bridestory Pemasaran secara mandiri: Fata sering mengikuti wedding expo di beberapa pusat perbelanjaan di Kota Medan, dan Fata juga aktif di media sosialnya pribadi untuk melakukan pemasaran secara mandiri. Perubahan Signifikan: Fata merasakan perubahan signifikan terhadap popularitas usahanya yang semakin dikenal oleh banyak masyarakat. Dari segi penghasilan Fata juga mengalami perubahan yang signifikan saat telah bergabung di website bridestory. 2. Nuovi Tujuan bergabung: Nuovi bergabung dengan bridestory untuk mem-posting hasil karanya, tetapi dengan semakin berkembangnya bridestory membuat Nouvi menggunakan bridestory sebagai media branding usahanya. Membantu atau tidak bridestory dalam pemasaran: Banyaknya manfaat dan keuntungan-keuntungan yang didapat Nuovi dari bridestory membantu sekali untuk memasarkan usahanya. Strategi komunikasi bridestory dalam pemasaran: Bridestory menggunakan berbagai macam media untuk melakukan pemasaran. Bridestory menggunakan baliho atau billboard untuk melakukan pemasaran secara offline. Dan bridestory menggunakan iklan digital di beberapa situs terbesar di Indonesia untuk melakukan pemasaran secara online. Efektifitas strategi komunikasi pemasaran bridestory: Universitas Sumatera Utara Nouvi merasa pemasaran yang dilakukan bridestory cukup efektif. Nouvi dapat melihat dari bertambahnya viewers usahanya di website bridestory dan calon klien meminta pricelist usaha yang dijalani Nuovi Media yang digunakan bridestory, selain website: Bridestory menggunakan facebook, twitter, pinterest dan mobile apps untuk memasarkan usaha mitranya selain website dan mencetak majalah bridestory. Serta menggunakan billboard dan sticker. Pengaruh bridestory: Pengaruh bridestory dilihat dari perkembangan yang dialami usaha Nuovi. Saat ini usaha yang dijalankan sering menerima banyak order. Keuntungan yang didapat: Nouvi meraskan keuntungan setelah menjadi member selama satu tahun. Pengunjung yang melihat usahanya di bridestory meningkat sehingga usahanya dikenal oleh masyarakat dalam dan luar Kota Medan. Kerugian yang didapat: Nuovi tidak mengalami kerugian setelah bergabung dengan bridestory. Nouvi hanya membayar biaya bulanan kepada bridestory setelah memasuki predikat bintang dua di bridestory, hal itu merupakan suatu kewajiban dan bukan kerugian. Terus bergabung atau tidak: Nouvi akan terus bergabung dengan bridestory, asalkan bridestory masih memberikan sesuatu yang sesuai kepada pengusaha yang terdaftar di dalam bridestory. Nouvi akan terus bergabung juga didasarkan dari dampak positif yang selama ini didapatnya. Kemajuan yang didapat: Universitas Sumatera Utara Setahun bergabung dengan bridestory banyak kemajuan yang didapat Nuovi, seperti orderan untuk foto prewedding semakin meningkat dan pernah di iklankan bridestory pada iklan digital pada salah satu website berita di Indonesia. Setiap hari banyak yang menghubungi Nouvi dan merupakan klien-klien potensial yang akan memakai jasanya. Mengurangi biaya promosi: Biaya promosi tidak berkurang dan malah meningkat. Bagi Nuovi itu bukan merupakan hal negatif. Dikarenakan sebelum adanya website bridestory telah terlebih dahulu memiliki website pribadi dan harus membayar biaya hosting dan domain tiap tahunnya. Kondisi penghasilan: Penghasilan yang didapat Nouvi cukup meningkat setelah bergabung dengan bridestory dikarenakan banyaknya klien yang didapat dari bridestory dan berasal dari dalam dan luar Kota Medan. Pemasaran secara mandiri: Nuovi melakukan pemasaran dengan mengikuti berbagai wedding expo yang ada di Kota Medan yang ditujukan untuk melakukan secara offline dan dapat menjangkau klien yang tidak mengenal secara online. Perubahan Signifikan: Nouvi mengalami perubahan cukup signifikan setelah bergabung yaitu pada tingkat order yang semakin meningkat. Selain itu branding Sheers kini dapat dikenal oleh masyarakat yang berada di luar Kota Medan 3. Samson Ariel Salim Tujuan bergabung: Samson bergabung dengan bridestory dikarenakan ingin meluaskan jaringan usaha fotografi yang dimilikinya. Universitas Sumatera Utara Samson percaya bahwa ke depannya bridestory akan jauh lebih besar yang perpengaruh terhadap usahanya Membantu atau tidak bridestory dalam pemasaran: Banyaknya klien yang dapat ditangani Samson dari awal bergabung hingga saat ini membuat bridestory sangat membantu pemasaran usaha fotografinya. Strategi komunikasi bridestory dalam pemasaran: Bridestory menggunakan media online untuk melakukan strategi komunikasi seperti membuat iklan di media sosial. Selain itu bridestory menggunakan media billboard dan baliho untuk mendukung strategi pemasaran. Efektifitas strategi komunikasi pemasaran bridestory: Samson merasakan pemasaran yang dilakukan bridestory sudah cukup efektif. Efektifitas pemasaran yang dilakukan bridestory dilihat dari tingkat klien yang menghubungi untuk menjadi pelanggan. Media yang digunakan bridestory, selain website: Bridestory menggunakan media soaial yang cukup aktif untuk melakukan pemasaran seperti Instagram, facebook, twitter, pinterest dan mobile apps. Selain itu bridestory juga menggunakan iklan berupa videotron. Pengaruh bridestory: Pemasaran yang dilakukan bridestory berpengaruh terhadap usaha yang dimiliki Samson. Dapat dilihat dari meningkatnya pengunjung di halaman usaha yang dimiliki Samson. Selain itu rating Samson juga mengalami peningkatan dikarenakan banyaknya klien yang memberikan review baik pada usahanya. Keuntungan yang didapat: Universitas Sumatera Utara Samson mendapatkan berbagai keuntungan setelah bergabung dengan website bridestory. Samson dapat melihat karya-karya fotografer yang ada di luar Kota Medan untuk dijadikan sebuah referensi. Selain itu Samson juga menerima banyak order yang berasal dari luar Kota Medan. Kerugian yang didapat: Samson tidak mendaptkan kerugian setelah bergabung dengan bridestory. Samson hanya membayar biaya iuran kepada bridestory setiap bulannya. Terus bergabung atau tidak: Samson akan terus bergabung dengan bridestory, dikarenakan Samson meyakini bahwa ke depannya bridestory akan lebih maju yang nantinya akan menguntungkan ushaanya. Kemajuan yang didapat: Samson mendapatkan manfaat-manfaat setelah bergabung dengan bridestory yang membuat usahanya mengalami kemajuan. Saat ini usaha yang dijalani Samson mengalami kemajuan pada jumlah klien yang terus bertambah dan branding usaha semakin meluas. Mengurangi biaya promosi: Untuk biaya promosi Samson tidak mengalami pengurangan. Dikarenakan sebelum ada bridestory Samson telah terlebih dahulu memiliki website pribadi dan harus membayar biaya tahunan. Untuk melakukan pemasaran secara offline Samson tetap mencetak brosur. Kondisi penghasilan: Samson mengalami peningkatan pada kondisi penghasilan yang ia terima setiap bulannya dikarenakan juga meningkatnya klien-klien yang memakai jasanya Universitas Sumatera Utara untuk melakukan sesi foto dan jasa penyewaan gaun pernikahan. Pemasaran secara mandiri: Samson juga melakukan pemasaran dengan mengikuti berbagai wedding expo, selain itu Samson juga melakukan pemasaran melalui Instagram dan website pribadinya. Setiap bulan Samson juga mengirimkan newsletter kepada klien-klien yang terdaftar pada email usaha Samson. Perubahan Signifikan: Awal bergabung Samson tidak mengalami perubahan yang cukup signifikan tetapi setelah beberapa lama bergabung Samson mengalami perubahan yang cukup signifikan baik dari segi popularitas dan penghasilan. Banyak yang mengenal usaha Samson berkat adanya website bridestory. 4. Mhd Pasha Arief Tujuan bergabung: Pasha bergabung dengan website bridestory dikarenakan ingin usaha yang dijalani dapat dikenal oleh semua orang dan meluaskan branding usaha yang sudah dijalani sejak tahun 2011. Membantu atau tidak bridestory dalam pemasaran: Pemasaran yang dilakukan bridestory secara online membuat usahanya semakin dikenal banyak orang dan hal tersebut membantu sekali bagi Pasha dalam hal meluaskan pemasaran usahanya. Strategi komunikasi bridestory dalam pemasaran: Bridestory menggunakan media online untuk memasarkan usahanya dan media cetak seperti majalah bridestory. Efektifitas strategi komunikasi pemasaran bridestory: Universitas Sumatera Utara Setelah setahun bergabung dengan bridestory usaha yang dijalani Pasha sudah pernah diiklankan pada salah satu media sosial. Aktifnya bridestory pada berbagai media sosial untuk memasarkan usaha membuat hal pemasaran yang dilakukan bridestory cukup efektif. Media yang digunakan bridestory, selain website: Bridestory menggunakan media sosial seperti facebook, Instagram dan twitter untuk melakukan pemasaran secara online. Selain itu saat ini bridestory telah memiliki mobile apps untuk menguatkan pemasaran secara online dan dari pemasaran secara offline telah menggunakan media baliho dan billboard. Pengaruh bridestory: Pasha telah merasakan pengaruh dari website bridestory walaupun belum lama bergabung dengan bridestory. Pemasaran yang baik dilakukan bridestory membuat usaha Pasha dikenal oleh banyak orang dan menerima banyak order. Keuntungan yang didapat: Keuntungan yang didapat Pasha yaitu telah di iklankan bridestory pada halaman facebook, yang membuat Pasha menerima banyak order dari pemasaran yang dilakukan bridestory tersebut. Pasha juga bisa melihat hasil-hasil karya fotografer luar Kota Medan yang dijadikannya sebuah referensi. Kerugian yang didapat: Pasha tidak menerima kerugian sejak dari awal bergabung. Pasha hanya membayar biaya iuran bulanan kepada bridestory saat telah memasuki predikat bintang dua dari bridestory dikarenakan usahanya semakin dikenal oleh orang banyak. Universitas Sumatera Utara Terus bergabung atau tidak: Pasha akan terus bergabung dengan bridestory jika sistem yang dimiliki bridestory masih seperti saat ini, Pasha yakin peluang-peluang yang didapat dari bridestory akan jauh meningkat. Kemajuan yang didapat: Pasha mengalami kemajuan dikarenakan banyaknya manfaat-manfaat yang diperoleh dari website bridestory. Saat ini usaha yang dijalani Pasha semakin dikenal oleh masyarakat baik dari kalangan menengah hingga atas. Mengurangi biaya promosi: Pasha mengalami penurunan untuk biaya promosi dikarenakan adanya website bridestory ini. Saat ini Pasha tidak lagi mengeluarkan banyak uang untuk mencetak spanduk dan brosur. Saat ini Pasha hanya membayar iuran bulanan kepada bridestory untuk melakukan pemasaran. Kondisi penghasilan: Penghasilan yang didapat Pasha saat ini semakin mengalami peningkatan baik dari jasa fotografi dan cetak undangan. Setiap bulan Pasha terus mengalami peningkatan jumlah order yang berdampak bagi kondisi penghasilannya. Pemasaran secara mandiri: Pasha sering menjadi bagian dari pentas seni yang ada di beberapa sekolah di Kota Medan dan mendapatkan stand untuk memajang hasil karyanya. Selain itu Pasha juga aktif di media sosial untuk melakukan pemasaran, dikarenakan media sosial memiliki peran lebih dalam melakukan pemasaran. Perubahan Signifikan: Universitas Sumatera Utara Pasha mengalami perubahan signifikan pada popularitas dan penghasilannya setiap bulan. Saat popularitas usaha Pasha dikenal banyak orang akan berpengaruh terhadap penghasilan yang meningkat juga. Setiap hari banyak klien yang menghubungi Pasha untuk menanyakan paket maupun biaya cetak undangan. 5. Tora Gunawan Tujuan bergabung: Saat bergabung dengan bridestory Tora memiliki niat agar usahanya dapat dikenal lagi oleh masyarakat tentunya Kota Medan. Membantu atau tidak bridestory dalam pemasaran: Awal bergabung dengan bridestory Tora belum terbantu dengan adanya bridestory. Saat sudah memasuki bulan kedua Tora merasakan pemasaran yang dilakukan bridestory cukup membantu dan semakin banyak masyarakat Kota Medan yang mengenal usahanya. Strategi komunikasi bridestory dalam pemasaran: Strategi komunikasi yang dilakukan bridestory dengan cara melakukan pemasaran secara online maupun offline. Bridestory aktif di berbgai sosial media untuk memasarkan usaha mitranya. Email juga merupakan strategi komunikasi bridestory dalam melakukan pemasaran. Efektifitas strategi komunikasi pemasaran bridestory: Saat dua bulan bergabung dengan bridestory usaha yang dimiliki Tora sudah dikenal oleh masyarakat yang ada di Kota Medan. Bridestory yang aktif diberbagai media sosial seperti Instagram dan facebook membuat hal yang dilakukan bridestory cukup efektif. Media yang digunakan bridestory, selain website: Universitas Sumatera Utara Bridestoy menggunakan media sosial seperti facebook, Instagram, twitter, pinterest dan mobil apps dalam melakukan pemasaran. Tora juga mengetahui bridestory juga mempunyai majalah yang digunakan untuk melakukan pemasaran secara offline. Pengaruh bridestory: Pengaruh yang dialami Tora cukup besar dengan adanya bridestory. Saat dua bulan bergabung dengan bridestory traffic pada halaman usahanya di bridestory semakin meningkat. Meningkatnya traffic membuat jumlah klien bertambah. Keuntungan yang didapat: Usaha yang semakin dikenal saat memasuki 2 bulan bergabung dengan bridestory membuat banyak keuntungan yang didapat Tora. Selain itu dikarenakan usaha semakin dikenal dan banyaknya klien membuat penghasilan semakin meningkat. Kerugian yang didapat: Tidak ada kerugian yang dirasakan Tora saat bergabung dengan bridestory, bridestory hanya mewajibkan bagi seluruh usaha untuk membayar iuran jika sudah memasuki predikat bintang dua. Terus bergabung atau tidak: Bridestory diyakini Tora ke depannya akan jauh lebih maju daripada sekarang yang akan menguntungkan Tora. Kemajuan yang didapat: Pendapatan yang semakin meningkat, peralatan kerja yang semakin baik membuat kemajuan bagi usaha yang dijalani Tora. Mengurangi biaya promosi: Universitas Sumatera Utara Setelah bergabung dengan bridestory biaya yang dikeluarkan oleh Tora untuk melakukan promosi jauh lebih berkurang. Sebelum adanya bridestory, Tora menghabiskan banyak uang untuk melakukan pemasaran secara offline dengan membuat brosur dan spanduk. Kondisi penghasilan: Tora mengalami peningkatan pada penghasilan setelah bergabung dengan bridestory. Tiap bulan Pasha penuh dengan orderan dari kliennya. Pemasaran secara mandiri: Tora juga aktif di media sosial seperti Instagram untuk mem-posting hasil-hasil karyanya agar dikenal oleh banyak orang. Selain itu Tora juga melakukan broadcast kepada contact yang ada di BBM maupun Line pribadi miliknya. Perubahan Signifikan: Popularitas yang meningkat signifikan berpengaruh pada penghasilan yang terima Tora. Banyak klien-klien yang menghubungi Tora setelah bergabung dengan website bridestory, grafik pengunjung yang meningkat juga merupakan perubahan signifikan bagi Tora. Sumber: Hasil Pengamatan dan Wawancara Universitas Sumatera Utara

4.2 Pembahasan