Sub Bagian Tata Usaha Seksi Pengolahan Data Seksi Tata Usaha Perpajakan

B. Struktur Organisasi

Kantor Pelayanan Pajak Binjai memakai Struktur Organisasi garis lini staff yang dipimpin oleh seorang kepala Kantor Pelayanan Pajak. Pegawainya merupakan Pegawai Negeri Departemen Keuangan. Untuk lebih jelasnya, penulis menguraikan tugas-tugas dan fungsi yang terdapat pada struktur organisasi Kantor Pelayanan Pajak Binjai, yaitu yang dikepalai oleh kepala Kantor Pelayanan Pajak yang terdiri dari Sub Bagian Tata Usaha dan beberapa seksi yang dipimpin oleh masing-masing seorang Kepala Seksi.

C. Tugas Dan Fungsi Organisasi

1. Sub Bagian Tata Usaha

Sub Bagian Tata Usaha terdiri dari beberapa bagian : a. Urusan Tata Usaha dan kepegawaian mempunyai tugas melakukan urusan Tata Usaha kepegawaian dan laporan. b. Masalah kepegawaian merupakan salah satu hal sangat penting karena menyangkut hak-hak dari pada setiap pegawai yang mempunyai tugas a Mengurus masalah kenaikan pangkat seorang pegawai yang berprestasi baik. b Mengurus gaji berkala setiap pegawai. c Mengurus setiap penempatan yang pindah tempat atau mutasi d Mengurus masalah cuti setiap pegawai sesuai dengan peraturan yang ada. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara e Mengatasi hal-hal lainnya yang menyangkut hak dari pada seorang pegawai c. Urusan keuangan mempunyai tugas melakukan urusan keuangan d. Urusan Rumah Tangga mempunyai tugas melakukan urusan rumah tangga dan perlengkapan.

2. Seksi Pengolahan Data

Seksi pengelolaan data dan informasi terdiri dari: a. Sub Seksi Data Masukan dan data keluaran mempunyai tugas melakukan tata usaha data masukan dan data pengeluaran serta mengecek kelengkapan dan kelancaran format data masukan dan data keluaran. b. Sub Seksi Pengolahan Data dan Menyajikan Informasi, mempunyai tugas melakukan urusan pengolahan data penyajian informasi. c. Sub Seksi Pengolahan Potensi Pajak dan Ektensifikasi wajib pajak, mempunyai tugas melakukan urusan penggalian potensi pajak dan mencari data untuk ekstensifikasi wajib pajak serta penyusunan monografi pajak.

3. Seksi Tata Usaha Perpajakan

Seksi tata usaha perpajakan terdiri dari : a. Sub Seksi Pendaftaran Wajib Pajak, mempunyai tugas melakukan urusan pendaftaran wajib pajak dan penyampaian SPT Tahunan. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara b. Sub Seksi Pendaftaran Wajib Pajak, mempunyai tugas penerimaan dan pengecekan Surat Pemberitahuan pajak. c. Sub Seksi Ketetapan dan Kearsipan Wajib pajak, mempunyai tugas melakukan urusan penerbitan SKP dan kearsipan berkas wajib pajak. Fungsi Tata Usaha Perpajakan: a Pendafraran Wajib Pajak. b Penatausahaan Penerimaan dan Pengecekan Surat Pemberian Tahunan. c Pengurusan Arsip Berkas Wajib pajak. d Penyiapan bagan penerbitan Surat Ketetapan pajak SKP.

4. Seksi PPh Orang Pribadi