Latar belakang Rumusan Masalah

kesetimbangan lagi dengan proses akomodasi Suparno, 2001: 113. Kesetimbangan antara proses asimilasi dan akomodasi ini disebut dengan equilibrium. Bila terjadi ketidakseimbangan antara asimilasi dan akomodasi seseorang tersebut mengalami Disequilibrium Suparno,1997. Proses asimilasi dan akomodasi ini dialami ketika seorang anak memasuki usia 12 tahun ke atas atau berada didalam tahap operasi formal, yaitu fase dimana seorang anak sudah dapat berpikir logis, berpikir dengan pemikiran teoritis formal berdasarkan proporsi-proporsi dan hipotesis, dan dapat mengambil kesimpulan lepas dari apa yang diamati saat itu. Dalam tahap ini, proses asimilasi dan akomodasi terus berperan dalam membentuk skema yang lebih menyeluruh pada pemikiran anak Suparno, 2001.

D. Pemahaman Konsep Fisika

Salah satu hakikat fisika dalam ilmu pengetahuan adalah sebagai produk tentang gejala alam yang telah dikumpulkan melalui observasi berupa fakta, konsep, prinsip, hukum, dan teori Suranto, 2009. a. Fakta Fakta merupakan keadaan atau kenyataan yang sesungguhnya dari segala peristiwa yang terjadi di alam Sutrisno, 2006. Contoh fakta dalam fisika misalnya, fakta bahwa batu yang dimasukkan ke dalam air tenggelam, benda yang dijatuhkan mengarah ke bawah, dan besi yang dipanasi akan terasa panas. b. Konsep Konsep adalah abstraksi dari pemikiran seseorang yang dilambangkan dalam bentuk kata, yang mewakili suatu pengertian tertentu dan menggambarkan peristiwa, benda, atau fakta yang dapat mempermudah komunikasi antar manusia Pusat Bahasa,2002 ; Berg, 1991 ; Winkel,1987. Contoh konsep dalam fisika misalnya, konsep tentang gaya, gerak, dan kalor. c. Hukum Hukum dikembangkan dari fakta-fakta dan konsep atau konsep- konsep yang menjelaskan kejadian Carey, Carnap, dan Mayr dalam McComas, 2003 ; Sutrisno, 2006. Contoh hukum dalam fisika misalnya, hukum kekekalan energi, hukum Archimedes, dan hukum Newton. d. Teori Teori disusun untuk menjelaskan sesuatu yang tersembunyi atau tidak dapat langsung diamati, misalnya teori atom, teori kinetik gas, teori relativitas Sutrisno, 2006. Contoh teori dalam fisika misalnya, teori Bigbang, teori kinetik gas, dan teori relativitas. Pemahaman konsep dan prinsip fisika merupakan persyaratan keberhasilan siswa terhadap fisika Simanjuntak, 2012. Pemahaman adalah proses mental seseorang untuk memahami sesuatu yang telah diketahui dan diingat dan merupakan landasan bagi siswa untuk membangun wawasan Pusat Bahasa,2002 Simanjuntak, 2012.