Jenis dan Desain Penelitian Variabel Penelitian Instrumen Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Desain Penelitian

Pada penelitian ini yang digunakan adalah hipotesis asosiatif, yaitu suatu penelitian yang dilakukan untuk menentukan tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih Sugiyono, 2009:57. Penelitian asosiatif dalam hal ini adalah untuk mengetahui hubungan hasil belajar Pendidikan Bela Negara dengan sikap cinta tanah air pada siswa kelas XI SMA Taruna Nusantara tahun pelajaran 20102011. Penelitian ini juga menggunakan teknik deskriptif yaitu mendeskripsikan sesuatu yang menjadi fokus penelitian, yaitu mengenai pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Bela Negara sebagai kurikulum khusus di SMA Taruna Nusantara, serta tingkat kecintaan siswa terhadap tanah air yang dilihat dari setiap indikator.

B. Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel

1. Populasi Penelitian

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009:117. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Taruna Nusantara tahun Pelajaran 20102011. Dengan perincian sebagai berikut. 43 Tabel 1 Kelas XI SMA Taruna Nusantara tahun ajaran 20102011 Kelas Jenis Kelamin Jumlah L P XI IA 1 24 8 32 XI IA 2 23 9 32 XI IA 3 23 9 32 XI IA 4 23 9 32 XI IA 5 23 9 32 XI IA 6 24 8 32 XI IA 7 24 8 32 XI IS 1 21 6 27 XI IS 2 22 5 27 XI IS 3 22 6 28 Jumlah 229 77 306 Sumber : Dokumen SMA Taruna Nusantara

2. Sampel dan Teknik Pengambilan Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti Arikunto, 2006:131. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan teknik simple random sampling, karena semua subjek dianggap sama, sehingga mempunyai kesempatan yang sama untuk dapat diambil menjadi sampel. Menurut Arikunto, teknik pengambilan sampel jika populasinya diatas 100, maka besarnya sampel yang diambil yaitu antara 10-15 atau 20-25. Dalam penelitian ini sampel yang diambil adalah 20 dari populasi yaitu sebanyak 62 siswa.

C. Variabel Penelitian

Variabel adalah segala sesuatu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009:60. Variabel dalam penelitian ini adalah : 1. Variabel bebasindependent variable X Yang menjadi variabel bebas dari penelitian ini adalah hasil belajar nilai raport kelas XI semester gasal tahun pelajaran 20102011 Pendidikan Bela Negara. 2. Variabel terikatdependent variable Y Yang menjadi variabel terikat dari penelitian ini adalah sikap cinta tanah air siswa kelas XI SMA Taruna Nusantara tahun pelajaran 20102011.

D. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah fasilitas yang digunakan oleh peneliti untuk memperoleh data yang diharapkan agar pekerjaanya lebih mudah dan hasilnya lebih baik, dalam arti lebih cermat, lengkap, dan sistematis sehingga lebih mudah diolah Arikunto 2006:160. Sebelum alat pengumpulan data yang berupa angketkuisioner digunakan untuk pengambilan data, terlebih dahulu dilakukan uji coba. Hasil uji coba dianalisis untuk mengetahui apakah memenuhi syarat sebagai alat pengambil data atau tidak. Dalam penelitian ini instrumen yang dibuat adalah : 1. Angketkuisioner yang diberikan kepada siswa untuk mengukur sikap kecintaan siswa terhadap tanah air. 2. Pedoman wawancawa yang dibuat untuk menggali informasi mengenai pembelajaran Pendidikan Bela Negara sebagai kurikulum khusus di SMA Taruna Nusantara.

a. Indikator

Indikator dari penelitian ini atau indikator dari sikap cinta tanah air adalah sebagai berikut. 1 Menjaga tanah dan pekarangan serta seluruh ruang wilayah Indonesia. 2 Jiwa dan raganya sebagai bangsa Indonesia. 3 Memiliki jiwa patriotisme terhadap bangsa dan negaranya. 4 Menjaga nama baik bangsa dan negara. 5 Memberikan kontribusi pada kemajuan bangsa dan negara. 6 Merasa bangga sebagai sebagai orang yang bertanah air Indonesia. 7 Bersedia membela tanah air untuk kejayaan bangsa. 8 Peduli terhadap rusaknya hutan atau lingkungan di tanah air. 9 Bersedia memelihara lingkungan dan melindungi flora dan fauna Indonesia. 10 Dapat menyimpan rahasia negara. 11 Mau hidup dimanapun di wilayah negara Indonesia. Departemen Pertahanan RI:2006.

b. Metode Penyusunan Instrumen Uji Coba

Langkah-langkah penyusunan instrumen pada penelitian ini adalah menggunakan skala Likert dengan memperhatikan indikator dari objek yang akan diteliti. Langkah yang dilakukan adalah sebagai berikut. 1 Menyusun butir-butir soal dan mengujicobakan soal. Sebanyak 50 butir kuisioner dibuat dengan memperhatikan indikator. 2 Kuisioner atau angket berupa pilihan ganda dengan pilihan jawaban : A. Sangat Setuju B. Setuju C. Tidak Tahu D. Tidak Setuju dan E. Sangat Tidak Setuju. 3 Memberikan nilai pada setiap pilihan jawaban kuisionerangket. 4 Menganalisis hasil uji coba, dalam hal validitas dan reliabilitas. 5 Menyusun angket setelah dilakukan analisis terhadap uji coba instrumen, butir-butir kuisioner yang digunakan berdasarkan hasil analisis butir kuisioner yang valid dan reliabel.

c. Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Sebuah instrumen dikatakan valid apabila mampu mengukur apa yang diinginkan Arikunto 2006:168. Dalam penelitian ini beberapa instrumen yang digunakan adalah angketkuisioner dengan menggunakan rumus validitas sebagai berikut. Arikunto, 2006:170. dimana : = validitas yang dicari = skor setiap item soal = skor total =kuadrat dari X = kuadrat dari Y Dengan tingkat interpretasi nilai r sebagai berikut. Tabel Interpretasi Nilai r Besarnya nilai r Interpretasi Antara 0,800 sampai dengan 1,000 Sangat kuat Antara 0,600 sampai dengan 0,799 Kuat Antara 0,400 sampai dengan 0,599 Sedang Antara 0,200 sampai dengan 0,399 Rendah Antara 0,000 sampai dengan 0,199 Sangat rendah Sugiyono, 2009:257. Berdasarkan uji coba kuisioner yang telah dilaksanakan dengan N = 31 dan df = n-2. Kriteria validitas yaitu, jika r hitung r tabel maka item tes yang diuji cobakan valid. Contoh perhitungan validitas item soal nomor 1 dengan df = 31-2 = 29 pada 1 = 0,463 dan = 0,367. Yang digunakan adalah , maka diperoleh r hitung = 0,2165 dengan r tabel = 0,367 pada = 5 tampak dari perhitungan bahwa r hitung r tabel , maka item soal 1 tidak valid. Berdasarkan perhitungan validitas instrumen dari 50 butir kuisioner terdapat 38 soal valid dan 12 soal tidak valid. Data validitas butir soal selengkapnya pada tabel, sebagai berikut. Tabel 2 Validitas Setiap Item Kuisioner Nomor Soal Valid Nomor Soal Tidak Valid 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 13, 14, 15, 16, 17, 19, 20, 22, 23, 24, 26, 27, 28, 30, 31, 32, 33, 34, 35, 37, 39, 40, 42, 43, 44, 46, 47, 48, 49. 1, 11, 12, 18, 21, 25, 29, 36, 38, 41, 45, 50. ∑ Butir Soal Valid: 38 Soal ∑ Butir Soal Tidak Valid: 12 Soal Data selengkapnya disajikan pada Lampiran 4

d. Reliabilitas

Reliabilitas menurut Arikunto 2007:178 menunjuk pada suatu pengertian bahwa suatu instrumen cukup dipercaya untuk digunakan sebagai alat pengumpul data karena instrument itu sudah baik. Cara menghitung tingkat reliabilitas pada penelitian ini menggunakan rumus Alpha. Adapun rumus penghitungannya adalah sebagai berikut. Arikunto, 2007:109. dimana : Harga r 11 selanjutnya dibandingkan dengan r tabel . Jika r 11 diperoleh sebesar 0, 896 dan r tabel dengan N=31, pada α 5 = 0,355 dan α 1 = 0,456. Taraf signifikansi yang digunakan adalah 5 maka r tabel sebesar 0,355, dengan ketentuan data reliabel apabila r 11 r tabel . Berdasarkan perhitungan diperoleh r 11 r tabel sehingga kuisioner tersebut reliabel. Data selengkapnya disajikan pada lampiran 4.

E. Teknik Pengumpulan Data