Uji Asumsi a Uji Normalitas

Berdasarkan Tabel 4 dapat diketahui bahwa jumlah subjek berdasarkan jenis kelamin yang terbanyak adalah jenis kelamin perempuan yang berjumlah 84 orang 56, sedangkan yang lebih sedikit adalah subjek dengan jenis kelamin laki-laki yang berjumlah 66 orang 44.

B. HASIL PENELITIAN

Hasil penelitian meliputi hasil utama penelitian. Namun sebelum membahas hasil penelitian, terlebih dahulu akan dijelaskan hasil uji asumsi. Uji asumsi terdiri dari uji normalitas dan uji homogenitas. Uji normalitas dilakukan untuk mengetahui apakah distribusi data dalam penelitian ini terdistribusi secara normal atau tidak. Uji homogenitas dilakukan untuk mengetahui apakah data kesepian pada remaja panti asuhan dan remaja yang tinggal dengan keluarga memiliki varians skor homogen atau tidak.

1. Uji Asumsi a Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan dengan menggunakan metode One Sample Kolmogorov-Smirnov, dengan bantuan SPSS version 16.0 for Windows. Data penelitian dikatakan terdistribusi secara normal jika p 0.05. Hasil uji normalitas dapat dilihat sebagai berikut : Universitas Sumatera utara Tabel 5. Hasil Uji Normalitas Skala Kesepian One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test Panti Asuhan Keluarga N Normal Mean Parameters a Std. Deviation 75 87.29 21.585 75 77.03 17.549 Kolmogorov-Smirnov Z Asymp. Sig. 2-tailed .868 .438 .844 .475 a. Test distribution is Normal. Hasil analisa data pada tabel 5 dapat dilihat bahwa nilai p pada subjek remaja panti asuhan adalah 0.438, artinya nilai p 0.05, sehingga dapat disimpulkan bahwa data skor kesepian pada subjek remaja panti asuhan terdistribusi secara normal. Sedangkan pada subjek remaja yang tinggal dengan keluarga diperoleh nilai p sebesar 0.475, yang artinya nilai p 0.05, sehingga dapat disimpulkan bahwa data skor kesepian pada subjek remaja yang tinggal dengan keluarga terdistribusi secara normal. Hasil ini menunjukkan bahwa penyebaran skala kesepian antara remaja panti asuhan dan remaja yang tinggal dengan keluarga telah terdistribusi secara normal. b Uji Homogenitas Uji homogenitas dilakukan untuk mengetahui apakah populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian bersifat homogen. Pengukuran homogenitas dilakukan dengan ANOVA melalui Levene Statistic dengan bantuan SPSS version 16.0 for Windows. Jika nilai signifikansi p 0.05 maka sampel Universitas Sumatera utara dikatakan homogen, sedangkan jika nilai p 0.05 maka sampel dikatakan tidak homogen. Jika sampel homogen, maka uji t menggunakan Equal Variance Assumed diasumsikan varians sama dan jika sampel tidak homogen, maka uji t menggunakan Not Variance Assumed diasumsikan varians tidak sama. Hasil uji homogenitas dapat dilihat sebagai berikut: Tabel 6. Hasil Uji Homogenitas Skala Kesepian Levene Statistic df1 df2 Sig. 3.676 1 148 .057 Dari tabel 6 di atas dapat diketahui bahwa angka pada Levene Statistik adalah sebesar 3.676 dengan nilai signifikansi p sebesar 0.057, yang artinya nilai p 0.05. Jadi dapat disimpulkan bahwa sampel dalam penelitian ini bersifat homogen dan uji t yang digunakan adalah Equal Variance Assumed.

2. Hasil Utama Penelitian a Uji Hipotesa Penelitian