Media Pembelajaran Sumber Belajar Penilaian Remedial Pengayaan

6 6 PG SMAMA Peminatan Geogra X2 d. Melakukan Percobaan untuk Memperoleh Informasi Percobaan atau percobaan dilakukan untuk memperoleh data yang diperlukan dalam rangka menguji hipotesis. Guru membimbing siswa untuk mendapatkan informasi melalui percobaan. e. Mengumpulkan dan Menganalisis Data Data yang diperoleh melalui aktivitas percobaan dikumpulkan, diolah, dibahas dan dianalisis serta ditarik simpulan. Guru memberi kesempatan kelompok untuk menyampaikan hasil pengolahan data yang terkumpul. f. Membuat Kesimpulan Kesimpulan percobaan merupakan jawaban terhadap hipotesis yang diajukan pada langkah kedua di atas. Guru membimbing siswa dalam menarik kesimpulan.

D. Media Pembelajaran

Dalam kegiatan belajar mengajar, media meliputi lembar peraga chart, gambar, Over Head Projector OHP dan transparansi, kaset dan videonya, proyektor, dan tape recorder, microsoft power point, dan berbagai program lain yang melekat pada media presentasi yang digunakan. Penggunaan media pembelajaran bertujuan memperjelas penyajian materi yang disampaikan oleh guru kepada siswa. Melalui media, siswa dapat memperoleh pemahaman dengan cara visual, auditif, dan motorik.

E. Sumber Belajar

Sumber belajar bisa berupa data, orang, dan wujud tertentu yang dapat digunakan oleh peserta didik dalam belajar, baik secara terpisah maupun secara terkombinasi. Dengan demikian, sumber tersebut dapat mempermudah peserta didik dalam mencapai tujuan belajar atau kompetensi tertentu.

F. Penilaian

Penilaian merupakan serangkaian kegiatan untuk memperoleh, menganalisis, dan menafsirkan data tentang proses dan hasil belajar siswa yang dilakukan secara sistematis dan berkesinambungan sehingga menjadi informasi yang bermakna dalam mengambil keputusan. Adapun menurut Husamah dan Setyaningrum 2013: 117, penilaian assesment adalah istilah umum yang mencakup semua metode yang biasa digunakan untuk menilai unjuk kerja individu atau kelompok peserta didik.

G. Remedial

Menurut Darwansyah 2009: 178, remedial remedi merupakan program perbaikan yang khusus diberikan guru pada siswa individukelompok karena siswa tersebut memiliki masalah dalam belajar kurangtidak menguasai materi belajarbelum mencapai KKM yang ditentukan. Remedial memuat petunjuk penanganan siswa yang belum menguasai materi dan belum mencapai kompetensi yang disyaratkan. Dalam bentuk aktivitas belajar untuk mencapai kompetensi yang dipelajari. Contoh, guru memberi perlakuan kepada siswa untuk melakukan percobaan ulang dari kompetensi yang telah dipelajari.

H. Pengayaan

Menurut Depdiknas 2008 dalam Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran Pengayaan, setidaknya ada tiga jenis pembelajaran pengayaan, yaitu: 1. kegiatan ekploratori yang disajikan kepada siswa berupa peristiwa sejarah, buku, tokoh masyarakat, dan sebagainya yang secara reguler tidak tercakup dalam kurikulum; 2. keterampilan proses yang diperlukan oleh siswa agar berhasil dalam melakukan pendalaman topik yang diminati dalam bentuk pembelajaran mandiri; 3. pemecahan masalah oleh siswa yang memiliki kemampuan belajar cepat berupa pemecahan masalah nyata dengan menggunakan pendekatan pemecahan masalah. 7 PG SMAMA Peminatan Geogra X2

I. Refl eksi

Refl eksi merupakan aktivitas mengingat atau merenungkan kembali kegiatan belajar yang telah dilakukan. Di dalam refl eksi, siswa dapat mengungkapkan permasalahan yang selama ini dihadapi. Siswa juga dapat menyebutkan bagian mana dari materi yang belum dimengerti.

J. Uji Kompetensi