Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian

Afrah Nandani, 2015 PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA SEMEN TIGA RODA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Skor ideal keputusan pembelian adalah 5.740 untuk 10 pertanyaan. Perolehan skor berdasarkan hasil pengolahan data variabel keputusan pembelian adalah 4.585 atau 79,88 dan skor tersebut secara kontinum dapat digambarkan sebagai berikut: Sangat Rendah Rendah Cukup Rendah Sedang Cukup Tinggi Tinggi Sangat Tinggi 8.20 1.523 2.226 2.929 3.632 4.335 5.038 5.740 Perolehan nilai kontinum pada keputusan pembelian sebesar 4.585 atau 79,88 sesuai dengan data penelitian yaitu termasuk dalam kategori tinggi. Perhitungan data tersebut menunjukan penerapan keputusan pembelian sudah terlaksana dengan baik. Akan tetapi masih perlu untuk ditingkatkan kembali, karena semua dimensi masih berada di bawah skor ideal.

4.6.4 Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian

Keterkaitan bauran pemasaran yang berasal dari produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada konsumen. Dimana dalam produk terdapat salah satu unsur produk yaitu kualitas produk. Dan melalui strategi ini perusahaan harus memperhatikan pentingnya kualitas suatu produk dalam memberikan kepuasan kepada konsumen hingga akhirnya membuat keputusan pembelian pada produk tersebut. Me nurut Kotler dan Keller 2012:18 “ The product concept hold that consumers will favor those products that offer the most quality, performance, or innovative features”. Bahwa seorang konsumen akan cenderung memilih atau menyukai produk yang lebih berkualitas, lebih bagus, dan lebih inovatif. 4.585 Afrah Nandani, 2015 PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA SEMEN TIGA RODA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Besarnya pengaruh secara parsial antara variabel kualitas produk terhadap keputusan pembelian dapat dilihat pada Tabel 4.28 yaitu dimana korelasi antara kualitas produk terhadap keputusan pembelian memperoleh nilai sebesar 0,817 artinya mempunyai hubungan yang sangat kuat antara kualitas produk terhadap keputusan pembelian karena berada pada interval 0,800 – 1,000. Koefisien regresi pada variabel kualitas produk adalah 0,229 yang apabila terjadi penambahan kualitas produk sebesar 1, maka akan terjadi peningkatan keputusan pembelian sebesar 0,229. Hasil perhitungan koefisien determinasi X 1 terhadap Y adalah 0,817 2 x 100 = 0,662 = 66,2 menunjukkan bahwa besarnya koefisien determinasi antara kualitas produk terhadap keputusan pembelian adalah 66,2 artinya keputusan pembelian dapat dipengaruhi kualitas produk sebesar 66,2 dan sisanya 33,8 dapat dipengaruhi oleh faktor lain.

4.6.5 Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian

Perusahaan dengan produknya akan memperoleh keberhasilan apabila produk tersebut mempunyai posisi dalam benak konsumen. Dengan menciptakan produk yang dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen, maka perusahaan harus menghasilkan produk yang berkualitas dan memenuhi kebutuhan dengan manfaat yang sesuai degan harga yang ditawarkan. Menurut Schiffman dan Kanuk 2007:160 “Bagaimana konsumen memandang harga tertentu tinggi, rendah, wajar mempunyai pengaruh yang kuat tehadap maksud membeli dan kepuasan membeli”. Sehingga, apabila harga yang diterapkan oleh produsen dirasa tepat sebanding dengan manfaat yang dirasakan Afrah Nandani, 2015 PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA SEMEN TIGA RODA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu maka nilai yang dirasakan dari produk tersebut juga akan meningkat. Sebaliknya, apabila konsumen mempunyai persepsi yang kurang baik terhadap harga yang diterapkan oleh produsen dirasa terlalu mahal maka konsumen akan merasakan nilai atau manfaat dari produk tersebut kurang sebanding dengan pengorbanannya. Besarnya pengaruh secara parsial antara variabel harga terhadap keputusan pembelian dapat dilihat pada Tabel 4.28 yaitu dimana korelasi antara harga terhadap keputusan pembelian memperoleh nilai sebesar 0,829 artinya mempunyai hubungan yang sangat kuat antara harga terhadap keputusan pembelian karena berada pada interval 0,800 – 1,000. Koefisien regresi pada variabel harga adalah 0,706 yang apabila terjadi penambahan harga sebesar 1, maka akan terjadi peningkatan keputusan pembelian sebesar 0,706. Hasil perhitungan koefisien determinasi X 1 terhadap Y adalah 0,829 2 x 100 = 0,687 = 68,7 menunjukkan bahwa besarnya koefisien determinasi antara harga terhadap keputusan pembelian adalah 68,7 artinya keputusan pembelian dapat dipengaruhi harga sebesar 68,7 dan sisanya 31,3 dapat dipengaruhi oleh faktor lain.

4.6.6 Pengaruh Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian

Dokumen yang terkait

PENGARUH HARGA, PROMOSI, KUALITAS PRODUK, LOKASI DAN FASILITAS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PERUMAHAMAN Pengaruh Harga, Promosi, Kualitas Produk, Lokasi Dan Fasilitas Terhadap Keputusan Pembelian Perumahaman Di Wilayah Gentan Kabupaten Sukoharjo.

1 3 13

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA, DANKUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Harga, Dan Kualitas Layanan Terhadap Keputusan Pembelian (Studi pada Rumah Makan Noroyono Purwodadi).

0 4 14

ANALISIS PENGARUH HARGA, PELAYANAN, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN Analisis Pengaruh Harga, Pelayanan, Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Alat Elektronik Pada Toko Ardha Elektronik.

0 1 27

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada Konsumen Kalimilk TKP 3.

0 1 15

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada Konsumen Rown Division Kota Surakarta.

0 3 16

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada Konsumen Rown Division Kota Surakarta.

0 2 15

Pengaruh Promosi Iklan Semen Tiga Roda Media Televisi terhadap Citra Merek Produk Semen Tiga Roda PT. Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk.

0 5 22

PENGARUH CITRA MEREK,KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SEMEN TIGA RODA DI TOKO LICO | Buyung | JURNAL BERKALA ILMIAH EFISIENSI 13621 27198 1 SM

0 0 11

PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA SEMEN TIGA RODA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN : Studi pada Mandor Bangunan Pemborong di Kecamatan Sukatani Kabupaten Purwakarta - repository UPI S MBS 0901467 Title

1 7 4

TAP.COM - PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP LOYALITAS MELALUI ...

0 0 9