Pendekatan Penelitian Data dan Sumber Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan Penelitian

Pada penelitian ini permasalahan yang dikaji adalah nilai-nilai pendidikan karakter pada kompetensi menyimak dalam buku teks, sehingga penelitian ini bersifat kualitatif. Agar mendapatkan hasil yang baik harus menggunakan pendekatan penelitian yang tepat. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif. Penelitian kualitatif digunakan karena penelitian ini berkaitan dengan data penelitian yang tidak berupa angka. Hasilnya kemudian dideskripsikan dalam bentuk kata-kata. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang menghasilkan prosedur analisis yang tidak menggunakan prosedur analisis statistik atau cara kuantifikasi lainnya Moleong 2007:6. Pendapat lain tentang penelitian kualitatif menurut Bogdan dan Taylor dalam Moleong 2007:4 metode kualitatif sebagai proses penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang berusaha mendeskripsikan suatu gejala, peristiwa, kejadian yang terjadi pada saat sekarang Sukmadinata 2006:18. Pendapat lain yaitu Moleong 2007:11 menyatakan bahwa penelitian deskriptif adalah penelitian yang berisi kutipan-kutipan data untuk memberi gambaran penyajian laporan. Data tersebut berasal dari naskah wawancara, 31 catatan lapangan, foto, video tape, dokumen pribadi, catatan atau memo, dan dokumen resmi lainnya.

3.2 Data dan Sumber Data

Penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh gambaran nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam buku teks bahasa Jawa SD Remen Basa Jawi khusus pada kompetensi menyimak sehingga pendidik lebih mudah mengintegrasikan dalam proses pembelajaran. Oleh karena itu, yang menjadi data dalam penelitian ini adalah nilai-nilai pendidikan karakter yang akan dianalisis dalam materi dan latihan pada kompetensi menyimak. Adapun yang menjadi sumber data dalam penelitian ini materi dan latihan dalam buku berikut ini. 1 Buku bahasa Jawa untuk SD Remen Basa Jawi kelas 4 karangan Tim Pena Guru sesuai standar isi 2010, terbitan Erlangga, tahun 2010 2 Buku bahasa Jawa untuk SD Remen Basa Jawi kelas 5 karangan Tim Pena Guru sesuai standar isi 2010, terbitan Erlangga, tahun 2010 3 Buku bahasa Jawa untuk SD Remen Basa Jawi kelas 6 karangan Tim Pena Guru sesuai standar isi 2010, terbitan Erlangga, tahun 2010

3.3 Instrumen Penelitian