Tinjauan Pustaka Sistematika Penulisan

terbuka kepada pimpinan manajer grup musik islami DEBU, vokalis DEBU, dan personil DEBU yang terkait. c. Dokumentasi adalah laporan teknis dari suatu peristiwa dan oleh penulis sengaja untuk disimpan atau meneruskan keterangan mengenai peristiwa tersebut. 5. Teknik Analisis Data Setelah data-data diperlukan dikumpulkan, penulis melakukan klasifikasi dari temuan yang telah dilakukan dan berdasarkan analisis deskriftif.

E. Tinjauan Pustaka

Dalam penulisan skripsi ini, penulis telah meneliti terlebih dahulu pada buku-buku, tesis, disertase, skripsi serta makalah yang judul dan materi pembahasannya sama atau ada kemiripan dengan skripsi penulis. Adapun setelah penulis mengadakan suatu kajian kepustakaan, penulis pada akhirnya menemukan beberapa skripsi yang menulis judul yang hampir sama dan subjek yang sama Yaitu Grup musik DEBU dengan yang akan penulis teliti. Judul-judul tersebut antara laian : 1. Karya Cecep Suherman Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi jurusan Komunikasi Penyiaran Islam KPI Tahun 1425 H 2004 M. Musik Sebagai Media Dakwah Studi Kasus Kelompok Debu . Berisi tentang metode dakwah kelompok musik Debu melalui media musik serta analisis materi dakwah dalam muatan syair lagu musik Debu 2. Maryati Mahasiswi Fakultas Dakwah dan Komunikasi Jurusan Manajemen Dakwah MD tahun 1426 H 2005 M. Manajemen Pementasan Shalawat Barzanzi Bengkel Teater Rendra. Berisi tentang penerapan fungsi manajemen pada pementasan shalawat barzanzinya Teater Rendra. Dari uraian skripsi diatas maka dalam penulisan skripsi ini berbeda dengan apa yang dijelaskan oleh penulisan skripsi yang di atas pada skripsi penulis yang berjudul Strategi Pementasan Grup Musik Islami DEBU Sebagai Media Dakwah. Walapun ada kesamaan subjek penelitian yaitu grup musik DEBU namun yang membedakannya adalah skripsi yang penulis buat tentang bagaimana Perumusan strategi, Implementasi Strategi dan Evaluasi strategi pementasan yang dijalankan grup musik islami DEBU.

F. Sistematika Penulisan

Dalam penulisan skripsi ini penulis membagi kepada beberapa bab sebagai berikut :

BAB I : Pendahuluan, berisi tentang latar belakang masalah, batasan dan

perumusan masalah, tujuan penelitian dan keguanaan penelitian, metodologi penelitian,tinjauan pustaka dan sistematika penulisan. BAB II : Kerangka teori, meliputi dengan uraian tentang strategi, pengertian strategi, dimensi strategi tahapan-tahapan strategi. Selanjutnya tentang pementasan dengan uraian tentang pengertian pementasan, tujuan dan manfaat pementasan. Kemudian dengan uraian mengenai pengertian musik islami, bentuk dan macam-macam musik islami musik dalam sejarah Islam, , kemudian