Studi Kelayakan Feasibility Study

63 BAB IV HASIL PEMBAHASAN

4.1. Tahap Rekayasa Sistem System Engineering

Dalam tahap ini, penulis melakukan beberapa hal yang sangat diperlukan sebelum tahap analisa, yaitu studi kelayakan feasibility study, alokasi waktu, dan menentukan cakupan aplikasi pada bidang peminatan, pada SMA Negeri 1 Tangerang.

4.1.1. Studi Kelayakan Feasibility Study

Membuat studi kelayakan untuk aplikasi yang akan dibuat, mengkaji bagaimana proses peminatan yang ada di SMAN 1 Tangerang, agar dapat dibuat pengembangan aplikasi pada bidang peminatan yang sesuai dengan kebutuhan. Berikut adalah kegiatan yang dilakukan: 1. Interview Hasil dari wawancara tersebut menyatakan bahwa proses peminatan masih dilakukan secara manual dimana wali kelas menghitung rata-rata nilai akademik siswa yang kemudian disinkronkan dengan minat siswa tersebut. Karena hal tersebut kurang efisien, maka diusulkan pembuatan aplikasi sistem pendukung peminatan. Dimana pada aplikasi tersebut penentuan peminatan disesuaikan dari nilai akademik dan minat siswa tersebut dengan ketentuan baru yang telah ditetapkan yaitu dengan batasan nilai tiap minat bukan dengan perhitungan rata-rata. Syarat tiap peminatan berbeda-beda yaitu untuk peminatan IPA batas nilai minimum yaitu 70 tiap mata pelajarn peminatan tersebut, untuk BAHASA dan IPS batas nilai minimum 75 tiap mata pelajarn peminatan tersebut. Siswa diperbolehkan memiliki 1 nilai mata pelajaran dibawah nilai minimum, jika lebih dari 1 maka siswa tersebut tidak lulus peminatan yang diinginkan dan akan masuk kedalam peminatan lainnya dan jika tidak lulus disemua peminatan maka keputusan peminatan terakhir adalah IPS. 2. Observasi Observasi dilakukan penulis dengan melakukan pengamatan langsung pada SMAN 1 Tangerang, Jl. Daan Mogot No. 50 Kode Pos 15111 selama 2 bulan, terhitung dari 23 Mei – 30 Juli 2011, kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui masalah apa saja yang dialami di SMAN 1 Tangerang pada saat proses peminatan dan apakah aplikasi yang akan dibuat benar-benar dibutuhkan. Hasil dari observasi ini, penulis menerima 37 data siswa kelas X-1 yang berisikan minat yang diinginkan beserta nilai akademik siswa tersebut yang nantinya akan diproses pada aplikasi.

4.1.2. Alokasi Waktu