Indikator Kreativitas Cara-Cara Mengukur Kreativitas

produk dan respon. 2 Flexibility yaitu kemampuan untuk memperoleh pendekatan yang berbeda, membangun berbagai ide, mengambil jalan memutar dalam jalan pikirannya, dan mengadopsi situasi baru. 3 Originality yaitu kemampuan untuk membangun ide, yang tidak biasa, ide cerdas yang mengubah cara dari yang nyata. 4 Elaboration yaitu kemapuan untuk memotong, mengembangkan atau membubuhi ide atau produk. 5 Risk taking yaitu mempunyai keberanian untuk menyatakan sendiri kesalahan atau kritikan, tebakan dan mempertahankan ide sendiri. 6 Complexity yaitu mencari berbagai alternatif, membawa keluar dari kekacauan, dan menyelidiki ke dalam masalah atau ide yang rumit. 7 Curiosity yaitu keinginan untuk tahu dan kagum, bermain dengan suatu ide, membuka situasi teka teki dan mempertimbangkan sesuatu yang misteri. 8 Imaginaton yaitu mempunyai kekuatan untuk visualisasi dan membangun mental image dan meraih di luar lingkungan nyata.

2.1.2. Indikator Kreativitas

Menurut Munandar 2002 kreativitas seseorang tidak muncul begitu saja, tapi perlu ada pemicu, Kratifitas adalah hasil dari proses interaksi antara individu dengan lingkungannya, yang berarti bahwa lingkungan dapat menunjang atau menghambat kreativitas seseorang. Selanjutnya Munandar menjelaskan ciri-ciri ketrampilan berfikir kreatif adalah sebagai berikut : 1 ketrampilan berfikir lancar fluency; ciri-ciri berpikir lancar diantaranya adalah: a. Mencetuskan banyak ide, banyak jawaban, banyak penyelesaian masalah, banyak pertanyaan dengan lancar. b. Memberikan banyak cara atau saran untuk melakukan berbagai hal. c. Selalu memikirkan lebih dari satu jawaban. 2 Ketrampilan berfikir luwes flexibility Ciri-ciri flexibility diantaranya adalah : a. Menghasilkan gagasan, jawaban, atau pertanyaan yang bervariasi, dapat melihat suatu masalah dari sudut pandang yang berbeda-beda b. Mencari banyak alternatif atau arah yang berbeda-beda c. Mampu mengubah cara pendekatan atau cara pemikiran. 3 Ketrampilan berfikir orsinil originality Ciri-ciri originality diantaranya adalah : a. Mampu melahirkan ungkapan yang baru dan unik b. Memikirkan cara yang tidak lazim untuk mengungkapkan diri c. Mampu membuat kombinasi-kombinasi yang tidak lazim dari bagian-bagian atau unsur-unsur. 4 Ketrampilan berfikir rinci elaboration Ciri-ciri elaboration diantarnya adalah : a. Mampu memperkaya dan mengembangkan suatu gagasan atau produk. b. Menambah atau memperinci detil-detil dari suatu obyek, gagasan, atau situasi sehingga menjadi lebih menarik.

2.1.3. Cara-Cara Mengukur Kreativitas

Menurut Dedi Supriadi 1994, Pengukuran-pengukuran kreativitas dapat dibedakan atas pendekatan-pendekatan yang digunakan untuk mengukurnya. Ada lima pendekatan yang lazim digunakan untuk mengukur kreativitas, yaitu: 1 Analisis Obyektif; Analisis obyektif terhadap perilaku kreatif di maksudkan untuk menilai secara langsung kreativitas suatu produk berupa benda atau karya-karya kreatif lain yang dapat diobservasi wujud fisiknya. 2 Pertimbangan Subyektif; Pertimbangan subyektif dilakukan dalam pengukuran mengarah pada orang atau produk kreatif, prosedur lain yang digunakan dalam pendekatan pertimbangan subyektif adalah dengan menggunakan kesepakatan umum, apabila jumlah subyeknya terbatas. 3 Inventori Kepribadian; Pendekatan inventori kepribadian ditujukan untuk mengetahui kecenderungan- kecenderungan kepribadian kreatif seseorang atau korelat-korelat kepribadian yang berhubungan dengan kreativitas. Kepribadian kreatif meliputi sikap, motivasi, minat, gaya berpikir, dan kebiasaan-kebiasaan dalam berperilaku, terdapat dari berbagai alat ukur dan alat- alat ukur ini dapat mengidentifikasi perbedaan-perbedaan karakteristik orang-orang yang kreatifitasnya tinggi dan orang-orang yang kreatifitasnya rendah 4 Inventori Biografis Pendekatan ini digunakan untuk mengungkapkan berbagai aspek kehidupan orang-orang kreatif, meliputi identitas pribadinya, lingkungannya, serta pengalaman-pengalaman kehidupannya. 5 Tes Kreativitas Tes ini digunakan untuk mengidentifikasi orang-orang kreatif yang ditunjukkan oleh kemampuannya dalam berpikir kreatif. Tes kreatifitas menguji berpikir divergen atau menyebar dan tidak ada jawaban benar atau salah.

2.2. Berpikir Kreatif