Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Batasan Istilah

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang, diidentifikasi beberapa masalah yang lebih spesifik antara lain sebagai berikut: 1. Pembelajaran masih berpusat pada aktifitas guru. 2. Siswa masih kesulitan dalam memahami maupun mengerti materi pembelajaran disampaikan guru. 3. Guru masih belum menguasai materi pembelajaran. 4. Pemanfaatan alat peraga belum dimunculkan oleh guru secara optimal.

C. Pembatasan Masalah

Mengingat identifikasi di atas, peneliti membatasi masalah terhadap pembelajaran matematika pada materi Persamaan Linear Satu Variabel PLSV dengan menerapkan metode Demonstrasi berbantuan alat peraga guna mencapai keberhasilan belajar siswa agar menjadi lebih fokus.

D. Rumusan Masalah

Berikut adalah permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini. 1. Bagaimana penerapan pembelajaran menggunakan metode Demonstrasi berbantuan alat peraga dalam menyelesaikan soal persamaan linear satu variabel PLSV pada siswa kelas VII-A SMP BOPKRI 1 Yogyakarta? 2. Apakah penggunaan metode Demonstrasi berbantuan alat peraga pada materi Persamaan Linear Satu Variabel PLSV dapat mencapai keberhasilan belajar siswa kelas VII-A SMP BOPKRI 1 Yogyakarta?

E. Batasan Istilah

Adapun beberapa pengertian dari judul penelitian ini adalah: 1. Analisis Analisis adalah kegiatan dalam mengamati suatu hal secara detail dengan cara menguraikan komponen-komponen pembentuknya untuk dikaji lebih lanjut. 2. Penerapan Penerapan adalah menerapkan suatu metode pembelajaran yaitu metode Demonstrasi berbantuan alat peraga Malabar pada materi PLSV. 3. Metode Metode adalah berbagai cara atau seperangkat cara atau jalan yang dilakukan dan ditempuh guru secara sistematis dalam melakukan upaya pembelajaran yang telah diolah. 4. Metode Demonstrasi Metode Demonstrasi adalah salah satu metode dalam pembelajaran yang pelaksanaannya dilakukan melalui penyajian bahan pelajaran dengan memperagakan atau mempertunjukkan media pembelajaran yang salah PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI satunya adalah alat peraga kepada siswa. Alat peraga yang digunakan pada penelitian ini adalah Malabar. 5. Hasil Belajar. Hasil belajar adalah perubahan tingkah laku kognitif, afektif dan psikomotorik setelah selesai melaksanakan proses pembelajaran dengan strategi pembelajaran kemudian dibuktikan dengan hasil evaluasi berupa nilai. 6. Persamaan Linear Satu Variabel PLSV Persamaan Linear Satu Variabel PLSV adalah kalimat terbuka yang dihubungkan dengan tanda sama dengan = dan hanya mempunyai satu variabel peubah berpangkat paling tinggi satu. Bentuk umum Persamaan Linear Satu Variabel adalah ax + b = 0, dengan a ≠ 0. Arti dalam judul “Analisis Penerapan Metode Demonstrasi Berbantuan Alat Peraga Pada Materi Persamaan Linear Satu Variabel PLSV Ditinjau Dari Hasil Belajar Siswa Kelas VII-A SMP BOPKRI 1 Yogyakarta Tahun Ajaran 20162017 ” adalah menganalisis suatu pembelajaran matematika dengan menerapkan metode Demonstrasi berbantuan alat peraga Malabar dalam menyelesaikan materi PLSV. Keberhasilan belajar siswa kelas VII-A SMP BOPKRI 1 Yogyakarta akan ditinjau dari nilai pretes t dan posttest . PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

F. Tujuan Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh model creative problem solving terhadap Pemahaman Konsep Persamaan Linear Satu Variabel (PLSV) (penelitian quasi eksperimen di kelas VII SMP Nusantara Plus Ciputat)

1 35 0

Hasil belajar dan keterlibatan serta motivasi siswa dalam penggunaan alat peraga kartu hitung pada pembelajaran materi operasi hitung bilangan bulat kelas VII B SMP BOPKRI 1 Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017.

0 0 221

Efektivitas pembelajaran yang menggunakan teori Van Hiele ditinjau dari minat dan hasil belajar siswa pada materi segitiga di kelas VII B SMP BOPKRI 1 Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017.

0 0 376

Analisis penerapan metode demonstrasi berbantuan alat peraga pada materi Persamaan Linear Satu Variabel (PLSV) ditinjau dari hasil belajar siswa kelas VII-A SMP Bopkri 1 Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017.

0 0 185

Pengaruh motivasi belajar dan minat belajar terhadap hasil belajar Matematika materi persamaan linear satu variabel pada siswa kelas VII-C SMP BOPKRI 1 Yogyakarta tahun ajaran 2015/2016.

2 6 165

Efektivitas media komik pada pembelajaran sistem persamaan linear satu variabel ditinjau dari hasil belajar, minat dan perhatian siswa kelas VII B SMP Maria Immaculata Yogyakarta.

1 19 243

Efektivitas pembelajaran yang menggunakan teori Van Hiele ditinjau dari minat dan hasil belajar siswa pada materi segitiga di kelas VII B SMP BOPKRI 1 Yogyakarta tahun ajaran 2016 2017

0 0 374

Lembar Kerja Interaktif_PowerPoint – PLSV dan PLTSV

0 0 11

3. RPP Pengertian Persamaan Linear Satu Variabel (PLSV)

1 5 7

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF BERBANTUAN ALAT PERAGA KARTU VARIABEL DAN KARTU KONSTANTA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PERSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL DI KELAS VII MTsN POSO PESISIR | Kasim | Jurnal Elektronik Pendidikan Matem

0 0 13