Reaksi Keset imbangan Homogen dan Reaksi Kesetimbangan Heterogen

Kesetimbangan Kimia 1 1 1 b. Reaksi kesetimbangan yang terdiri atas zat padat dan gas C s + 2 N 2 O g CO 2 g + 2 N 2 g c. Reaksi kesetimbangan yang terdiri atas zat padat, cair, dan gas ICI l + Cl 2 g ICl 3 g Lat ihan 5 .1 Selesaikan soal-soal berikut 1. Jelaskan perbedaan reaksi reversibel dan reaksi irreversibel, berikan contohnya 2. Jelaskan pengertian reaksi kesetimbangan dinamis 3. Sebutkan ciri-ciri reaksi kesetimbangan dinamis 4. Berikan contoh kesetimbangan dinamis dalam kehidupan sehari-hari 5. Jelaskan perbedaan kesetimbangan homogen dan kesetimbangan heterogen Berikan contohnya

C. Fakt or -Fakt or yang M em pengar uhi Reaksi Kesetimbangan

Kalau ada pengaruh dari luar, sistem kesetimbangan akan terganggu. Untuk mengurangi pengaruh perubahan, sistem kesetimbangan akan mengadakan aksi misalnya terjadi lagi reaksi-reaksi di antara komponennya atau terjadi penguraian dari satu komponen, sehingga pengaruh tersebut akan berkurang. Henry Louis Le Chatelier, ahli kimia Prancis 1852 – 1911 mengemukakan suatu pernyataan mengenai perubahan yang terjadi pada sistem kesetimbangan jika ada pengaruh dari luar. Pernyataan ini dikenal sebagai Azas Le Chatelier yang berbunyi: Jika suatu sistem kesetimbangan menerima suatu aksi maka sistem tersebut akan mengadakan reaksi, sehingga pengaruh aksi menjadi sekecil-kecilnya. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi sistem kesetimbangan adalah per- ubahan suhu, perubahan konsentrasi, perubahan tekanan, dan perubahan volum. 1 . Pengaruh Perubahan Suhu pada Kesetimbangan Reaksi kesetimbangan dapat merupakan reaksi eksoterm maupun endoterm. Pada reaksi-reaksi ini perubahan suhu sangat berpengaruh. Contohnya pada reaksi kesetimbangan antara gas nitrogen dioksida dan dinitrogen tetraoksida dengan reaksi: 2 NO 2 g N 2 O 4 g H = –59,22 kJ coklat tak berwarna 1 1 2 Kimia Kelas XI SM A dan M A t = 0 r C t = 100 r C t = 25 r C Pada suhu kamar, sistem kesetimbangan tersebut berwarna coklat. Bagaimana jika sistem kesetimbangan ini suhunya diubah? Perhatikan gambar percobaan berikut ini Gambar 5.6 Pengaruh suhu pada kesetimbangan 2 NO 2 g N 2 O 4 g Berdasarkan percobaan di atas diperoleh data sebagai berikut. a. Jika suhu dinaikkan, warna coklat bertambah artinya gas NO 2 bertambah. b. Jika suhu diturunkan, warna coklat berkurang artinya gas N 2 O 4 bertambah. Dengan melihat reaksi eksoterm dan endoterm pada reaksi tersebut, maka dapat disimpulkan: • Jika suhu dinaikkan, kesetimbangan bergeser ke arah reaksi endoterm. • Jika suhu diturunkan, kesetimbangan bergeser ke arah reaksi eksoterm. Contoh: a. Pada reaksi 2 CO 2 g 2 CO g + O 2 g Hr = +566 kJ Jika suhu diturunkan, kesetimbangan akan bergeser ke arah CO 2 . Jika suhu dinaikkan, kesetimbangan akan bergeser ke arah CO dan O 2 . b. CO g + H 2 O g CO 2 g + H 2 g H = -41 kJ Jika suhu diturunkan, kesetimbangan akan bergesar ke arah CO 2 dan H 2 . Jika suhu dinaikan, kesetimbangan akan bergeser ke arah CO dan H 2 O. Lat ihan 5 .2 Jelaskan apa yang akan terjadi jika suhu dinaikkan dan suhu diturunkan pada sistem kesetimbangan berikut a. CO g + 2 H 2 g CH 3 OH g H = -91,14 kJ b. H 2 g + CO 2 g H 2 O g + COg H = +41 kJ c. 4 NH 3 g + 5 O 2 g 4 NO g + 6 H 2 O g H = -908 kJ d. N 2 O 4 g 2 NO 2 g H = +58 kJ coklat muda coklat tua coklat Sumber: New Stage Chemistry