commit to user peranan  penting  dalam  perekonomian  adalah  sebagai  salah  satu  lembaga
intermediasi keuangan. Menurut  Ktut  2009:14,  bank  adalah  anggota  lembaga  keuangan
yang  paling  dominan,  mampu  memobilisasi  dana-mengumpulkan  dan mengalokasi  dana-dalam  jumlah  besar  dibandingkan  anggota  lembaga
keuangan lainnya.
2. Jenis Bank
Adapun jenis perbankan dewasa ini jika ditinjau dari berbagai segi antara lain :
a. Jenis Bank Menurut Kegiatan Usaha
Menurut  Undang-undang  Nomor  7  Tahun  1992,  bank  dapat digolongkan  menjadi  dua  jenis  yaitu  Bank  Umum  dan  Bank
Perkreditan Rakyat BPR. 1. Bank Umum
Menurut  UU  No.  10  Tahun  1998,  Bank  Umum didefinisikan  sebagai  bank  yang  melaksanakan  kegiatan  usaha
secara  konvensional  danatau  berdasarkan  prinsip  syariah  yang dalam
kegiatannya memberikan
jasa dalam
lalu-lintas pembayaran.
2. Bank Perkreditan Rakyat BPR Menurut  UU  No.  10  Tahun  1998,  Bank  Perkreditan
Rakyat  didefinisikan  sebagai  bank  yang  melaksanakan  kegiatan usaha  secara  konvensional  danatau  berdasarkan  prinsip  syariah
commit to user yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa dalam  lalu-lintas
pembayaran. b.
Jenis Bank Menurut Kepemilikan Menurut  Kasmir  2005,  penggolongan  bank  dilihat  dari  segi
kepemilikannya dibagi menjadi 5 yaitu : 1. Bank Milik Pemerintah
Bank  milik  pemerintah  merupakan  bank  yang  akte  pendirian maupun  modal  bank  ini  sepenuhnya  dimiliki  oleh  pemerintah
Indonesia,  sehingga  seluruh  keuntungan  bank  juga  dimiliki  oleh pemerintah.
2. Bank Milik Swasta Nasional Bank  milik  swasta  Nasional  merupakan  bank  yang  seluruh  atau
sebagian besar sahamnya dimiliki oleh swasta nasional. 3. Bank Milik Koperasi
Bank  milik  koperasi  merupakan  bank  yang  kepemilikan  saham- sahamnya dimiliki oleh perusahaan yang berbadan hukum koperasi.
4. Bank Milik Asing Bank milik asing merupakan hak yang kepemilikannya 100 oleh
pihak asing luar negeri di Indonesia. 5. Bank Milik Campuran
Bank  milik  campuran  merupakan  bank  yang  sahamnya  dimiliki oleh dua belah pihak yaitu dalam dan luar negeri.
commit to user c.
Jenis Bank Menurut Target Pasar Menurut  Totok  dan  Sigit  2006:  93,  jenis  bank  atas  dasar
target pasar dapat digolongkan menjadi 3 yaitu : 1.
Retail Ba nk Retail  ba nk
merupakan  jenis  bank  yang  memfokuskan  pelayanan dan  transaksikepada  nasabah-nasabah  retail.  Retail  disini  adalah
nasabah-nasabah  individual,  perusahaan  dan  lembaga  lain  yang skalanya kecil.
2.
Corporate Ba nk Corporate  bank
merupakan  jenis  bank  yang  memfokuskan pelayanan  dan  transaksi  kepada  nasabah-nasabah  yang  berskala
besar. 3.
Retail-Corporate Bank Retail-corporate
bank  merupakan  jenis  bank  yang  memberikan pelayanan  tidak  hanya  kepada  nasabah  retail  tetapi  juga  kepada
nasabah korporasi.
commit to user
3. Fungsi Bank