Manfaat Teoritis Manfaat Praktis

menerima keadaan diri apa adanya, memelihara, dan memanfaatkan secara positif. Peneliti menyimpulkan bahwa remaja awal adalah individu yang berusia 12-15 tahun yang memiliki tugas perkembangan utama, yaitu pencarian identitas diri. Lingkungan berperan penting dalam proses pencarian identitas diri pada remaja awal. Identitas diri yang jelas menyebabkan remaja awal merasa lebih percaya diri. Identitas diri yang kabur menyebabkan remaja awal merasa kurang percaya diri. Kepercayaan diri rendah menyebabkan remaja awal takut berinteraksi secara langsung. Hal tersebut mengakibatkan remaja awal menggunakan media sosial dengan intensitas yang tinggi. Fenomena tersebut menghambat tugas perkembangan remaja awal untuk bergaul dengan teman sebaya.

B. Intensitas Penggunaan Media Sosial 1.

Pengertian Media Sosial Media sosial adalah alat perantara yang membantu individu untuk berkomunikasi dengan berbagai pihak di belahan dunia Sikape, 2014. Tujuan interaksi dalam media sosial sama dengan interaksi sosial dalam kehidupan nyata, yaitu membuat lingkaran pertemanan untuk membangun jaringan sosial terhadap orang lain atau komunitas tertentu, namun secara tidak langsung atau non-face to face Sikape, 2014. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Boyd dan Ellison 2008 mendefinisikan media sosial sebagai bentuk pelayanan berbasis web yang memungkinkan individu membuat profil pribadi, berbagi informasi, serta melihat dan melintasi profil orang-orang yang terdaftar dalam koneksi mereka. Peneliti menyimpulkan bahwa media sosial merupakan alat perantara berbasis web untuk berinteraksi dengan orang lain di berbagai belahan dunia dengan komputer dan smartphone sehingga terjalin percakapan secara tidak langsung non-face to face atau maya.

2. Pengertian Intensitas Penggunaan

Sax dalam Azwar, 1995 mendefinisikan intensitas sebagai kedalaman atau kekuatan sikap terhadap sesuatu. Wulandari 2000 menjelaskan bahwa kata intensitas mengacu pada penggunaan waktu untuk melakukan aktivitas tertentu durasi dengan jumlah ulangan tertentu dalam jangka waktu tertentu frekuensi. Menurut Salim dan Salim 1991 arti kata penggunaan adalah proses menggunakan sesuatu. Peneliti menyimpulkan bahwa intensitas penggunaan merupakan tingkat kedalaman dan kekuatan sikap mutu dalam menggunakan atau memanfaatkan fasilitas-fasilitas media sosial dengan memperhatikan durasi waktu dalam satuan ukur jam dan jumlah ulanganfrekuensi dalam kurun waktu satu hari.