Evaluasi Ahli Uji Coba Kelompok Kecil Uji Coba Kelompok Besar Lapangan Subyek Penelitian

lingkungan hutan jati siswa kelas V SD Negeri Penusupan 04 Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal 3.3Uji Coba Produk Uji coba produk penelitian ini bertujuan untuk memperoleh efektifitas, efesiensi, dan kebermanfaatan dari produk yang dihasilkan. Langkah-langkah yang ditempuh dalam pelaksanaan uji coba produk adalah sebagai berikut : 3.3.1Desain Uji Coba Desain uji coba yang dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui tingkat keefektifan dan segi pemanfaatan produk yang dikembangkan. Desain uji coba yang dilaksanakan terdiri dari :

3.3.1.1 Evaluasi Ahli

Sebelum pengembangan pembelajaran dikembangkan terlebih dahulu dievaluasi validasi oleh satu orang ahli pendidikan jasmani dan olahraga Pembimbing Penjasorkes dan dua orang ahli pembelajaran penjasokes Guru Penjasorkes. Variabel yang dievaluasi oleh ahli meliputi teknik dasar menggiring bola dalam permainan sepak bola yang dimodifikasi melalui lingkungan hutan jati, keefektifan pengembangan, efesiensi pengembangan, kreatifitas modifikasi model pengembangan, dan pemanfaatan lingkungan hutan jati sebagai sumber belajar. 45 Penghimpunan data tertuang pada lembar observasi yang akan dianalisis oleh para ahli baik satu orang ahli pendidikan jasmani dan olahraga maupun dua orang ahli pembelajaran penjasokes yang kemudian hasil analisis dan revisi produk dipergunakan sebagai acuan dasar pengembangan produk.

3.3.1.2 Uji Coba Kelompok Kecil

Pada tahapan ini produk yang telah dianalisis dan direvisi oleh para ahli diujicobakan kepada siswa kelas V SD Negeri Penusupan 04 Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal sebanyak 10 siswa. Setelah diujicobakan siswa mengisi lembar kuesioner angket tentang modifikasi permainan yang merupakan model PAIKEM.

3.3.1.3 Uji Coba Kelompok Besar Lapangan

Dari hasil uji coba kelompok kecil setelah dianalisis dan direvisi, diujicobakan kepada siswa kelas V SD Negeri Penusupan 04 Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal sebanyak 24 siswa. Setelah pelaksanaan uji coba selesai siswa mengisi lembar kuesioner angket sebagai hasil akhir dari penelitian pengembangan. Dari hasil tersebut akan diambil sebuah kesimpulan.

3.3.1.4 Subyek Penelitian

Subyek penelitian yang terlibat dalam uji coba model pengembangan sebagai berikut : 1. Satu orang ahli pendidikan jasmani dan olahraga Pembimbing Penjasorkes 2. Dua orang ahli pembelajaran penjasokes Guru Penjasorkes 3. Siswa yang terlibat uji coba skala kecil berjumlah 10 orang. 46 4. Siswa yang terlibat dalam uji coba skala besar yaitu siswa kelas V berjumlah 24 orang. 3.4Jenis Data Jenis data yang diperoleh adalah data numeric angka yang diperoleh dari hasil observasi dan kuesioner yang kemudian diinterpretasikan kedalam data kualitatif. 3.5Instrumen Pengumpulan Data Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah kuesioner angket tertutup dengan 4 pilihan jawaban dan lembar observasi berbentuk skala 1 sampai 5 dengan cara memberi tanda “√” pada kolom yang tersedia. Lembar evaluasi digunakan untuk menghimpun data dari para ahli dosen penjasorkes dan ahli pembelajaran dengan model yang dikembangkan apakah sudah efektif dan efisien untuk pembelajaran penjasorkes. Sedangkan kuesioner untuk siswa yang digunakan untuk mengumpulkan data dari hasil evaluasi ahli dalam pelaksanaan setelah uji coba. Kuesioner yang akan diberikan meliputi aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Berikut instrumen penelitiannya :

3.5.1 Instrumen Pendahuluan Analisis Kebutuhan

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN TEKNIK DASAR MENGGIRING DAN MENGUMPAN PADA SEPAK BOLA MELALUI PERMAINAN GOBAK SODOR PADA SISWA KELAS V SDN 2 KEBUMEN KEC. SUKOREJO KAB. KENDAL TAHUN AJARAN 2012

4 28 153

Pengembangan Model Pembelajaran Teknik Dasar Lempar Tangkap dengan menggunakan bola kasti dalam Penjasorkes melalui pendekatan Lingkungan Persawahan Kering Siswa Kelas IV SD Negeri Krandon 04 Kota Tegal Tahun Pelajaran 20

0 5 95

MODEL PEMBELAJARAN PERMAINAN BOLA BASKET MODIFIKASI DALAM PENJASORKES MELALUI PENDEKATAN LINGKUNGAN LUAR SEKOLAH PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 4

0 164 138

MODEL PEMBELAJARAN TEKNIK DASAR PASSING BAWAH DALAM BOLA VOLI MINI MELALUI PENDEKATAN LINGKUNGAN TANAH PEKARANGAN KOSONG PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KALIKANGKUNG 01 KECAMATAN PANGKAH KAB

2 61 126

MODEL PEMBELAJARAN TEKNIK DASAR MENGGIRING BOLA DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA MELALUI PENDEKATAN LINGKUNGAN HUTAN JATI SISWA KELAS V SD NEGERI PENUSUPAN 04 KECAMATAN PANGKAH KAB. TEGAL TAHUN PELAJARAN 2010 / 2011.

0 0 129

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN KETEPATAN MELEMPAR KE SASARAN MENGGUNAKAN BOLA KASTI MELALUI PENDEKATAN LINGKUNGAN SEKITAR SEKOLAH SISWA KELAS III SD NEGERI JENGGAWUR KECAMATAN PANGKAH KABUPATEN TEGAL TAHUN PELAJARAN 2010/2011.

0 0 1

UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN PASSING BOLA DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA MELALUI PENDEKATAN PERMAINAN KECIL DUA KELOMPOK PADA SISWA KELAS V SD NEGERI WONOBODRO 01 KECAMATAN BLADO KAB. BATANG.

0 0 17

UPAYA MENINGKATKAN HASIL PEMBELAJARAN PASSING SEPAK BOLA MELALUI PENDEKATAN PERMAINAN BOLBUM PADA SISWA KELAS V SD NEGERI LESANPURO KAJORAN TAHUN PELAJARAN 2015 2016 -

0 0 60

teknik dasar SEPAK BOLA (4)

0 1 12

TEKNIK DASAR PERMAINAN SEPAK BOLA

0 4 50