Lokasi Tapak Kondisi eksisting

Beauty Skin Centre dengan Penekanan Desain Post Modern Aliran Feminisme 145

BAB V LANDASAN KONSEP PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ARSITEKTUR

5.1. Konsep Dasar Perencanaan dan Perancangan

5.1.1. Aspek Fungsional Bangunan

Pendekatan fungsional bertujuan untuk lebih memfokuskan dan mendetailkan hal-hal yang berhubungan dengan keberadaan bangunan dilihat dari fungsinya untuk manusia yaitu mewadahi dan menaungi pengguna dan segala aktivitas yang ada. Sehingga perencanaan dan perancangan beauty skin centre ini dapat sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan pengguna. Pada aspek fungsional ini meliputi aktivitas, pelaku dan ruang. Beauty Skin Centre ini mewadahi segala aktivitas wanita yang berkaitan dengan perawatan kecantikan dan segala yang berhubungan dengan kebutuhan wanita.

5.2. Analisis Tapak

5.2.1. Lokasi Tapak

Lokasi tapak yang dipilih adalah berada di BWK II. Berdasarkan peruntukan fungsi dari BWK II ini , wilayah BWK II merupakan salah satu simpul perekonomian di Kota Semarang dan memiliki potensi untuk daerah pengembangan. Daerah BWK II ini terdari dua kecamatan yaitu kecamatan Gajah Mungkur dan kecamatan Candisari. Lokasi tapak berada dijalan S. Parman kecamatan Gajah Mungkur Semarang. BWK II memiliki peruntukan untuk kegiatan perdagangan dan jasa, pendidikan, kesehatan, dan militer. Beauty Skin Centre dengan Penekanan Desain Post Modern Aliran Feminisme 146 Batas – batas tapak :  Utara : Jl. Argopura dan pemukiman  Selatan : Jl S. Parman dan Hotel Grasia  Timur : Mess Yos Sudarso dan lahan kosong  Barat : Pom Bensin Gajah Mungkur

5.2.2. Kondisi eksisting

Kondisi site ini merupakan lahan kosong yang berada di pinggir jalan raya yang cukup ramai yaitu jalan S. Parman. Site ini merupakan lahan yang berada di kawasan perdagangan dan jasa. Site ini dikelilingi oleh bangunan publik yang mendukung aktivitas keramaian kota Semarang. Jalur yang dilewati oleh jalur padat yang menghubungkan ke arah Kota Semarang. Site ini juga dikelilingi oleh pemukiman warga dan ada pula kawasan penddikan seperti sebelah timur merupakan lahan kosong dan mess Yos Sudarso. Gambar 5.3. Lokasi Site Sumber : SUrvey Gambar 5.1. SPBU Gajah Mungkur Sumber : SUrvey Gambar 5.2. Hotel Grasia Sumber : SUrvey Beauty Skin Centre dengan Penekanan Desain Post Modern Aliran Feminisme 147 Pada bagian barat terdapat pom bensin yang cukup ramai aksesibilitasnya. Hal ini ditunjang pula dengan adanya Hotel Grasia di sebelah utara yang cukup menjadikan kawasan ini hidup dan memiliki kegunaan khusus dalam perdagangan dan jasa. Site ini berada dekat dengan pertigaan dan untuk analisa ME dan SE cukup mudah karena site ini berada di kiri jalan dari jalur yang searah. Site ini juga berada di jalur yang cukup ramai karena merupakan jalur masuk menuju pusat kota Semarang.

5.2.3. Analisa Site