Perumusan Program dan Rancangan Kegiatan PPL

LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 15 1. Pra PPL Praktikan pada saat sebelum PPL, melakukan beberapa hal yang dimaksudkan sebagai persiapan dan rencana program yang akan dilakukan, diantaranya adalah: a. Sosialisasi dan Koordinasi b. Observasi KBM dan manajerial c. Observasi Potensi Siswa d. Identifikasi Permasalahan e. Rancangan program f. Meminta persetujuan koordinator PPL sekolah tentang rancangan program yang akan dilaksanakan. 2. Rancangan Program Hasil pra PPL kemudian digunakan untuk menyusun rancangan program. Rancangan program untuk lokasi SMA Negeri 1 Sedayu berdasarkan pada pertimbangan : a. Permasalahan sekolah sesuai dengan potensi yang ada b. Kemampuan mahasiswa c. Faktor pendukung yang diperlukan sarana dan prasarana d. Ketersediaan dana yang diperlukan e. Ketersediaan waktu f. Kesinambungan program Adapun rancangan program PPL yang akan dilaksanakan praktikan di SMA Negeri 1 Sedayu adalah: 1 Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP RPP merupakan pedoman yang digunakan sebagai pedoman pelaksanaan pembelajaran oleh guru di dalam kelas setiap kali tatap muka. Karena di dalam RPP segala sesuatu yang akan dilaksanakan dalam proses pembelajaran telah direncanakan. Oleh karena itu, sebelum melakukan praktik mengajar di kelas, mahasiswa PPL harus membuat RPP terlebih dahulu. LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 16 2 Mempersiapkan Daftar Presensi dan Daftar Nilai Peserta Didik Daftar presensi diperlukan untuk mengecek kehadiran siswa. Sedangkan daftar nilai diperlukan untuk mendata hasil belajar siswa. Keduanya mempunyai peranan penting dalam proses pembelajaran. Oleh karena itu, keduanya harus dipersiapkan terlebih dahulu oleh mahasiswa PPL sebelum melaksanakan praktik mengajar. 3 Membuat Media Pembelajaran Media pembelajaran merupakan perantara yang digunakan untuk menyampaikan suatu materi yang akan diajarkan. Penggunaan media pembelajaran ini bertujuan untuk membantu mahasiswa dalam praktik mengajar di kelas dan memudahkan peserta didik dalam memahami materi pelajaran. 4 Praktik Mengajar di kelas Pelaksanaan PPL Praktik mengajar di kelas bertujuan untuk menerapkan, mempersiapkan dan mengembangkan kemampuan mahasiswa sebagai calon pendidik, sebelum mahasiswa terjun langsung ke dunia pendidikan seutuhnya. Sesuai dengan pembagian jadwal mengajar oleh guru pembimbing yang bersangkutan maka mahasiswa melaksanakan praktik mengajar di kelas XI MIPA 2 dan XI MIPA 4. 5 Bimbingan dan Evaluasi Praktik Mengajar Sebelum praktik mengajar, mahasiswa melakukan bimbingan terlebih dahulu dengan guru pembimbing mengenai materi apa yang akan disampaikan kepada peserta didik. Setelah melakukan kegiatan praktik mengajar di kelas, guru pembimbing memberikan evaluasi mengenai pelaksanaan praktik mengajar. 6 Penyusunan, Pelaksanaan Evalusi dan Analisis Hasil Evaluasi Evaluasi merupakan tolak ukur keberhasilan proses kegiatan belajar mengajar di kelas. Kegiatan evaluasi ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan peserta didik dalam menangkap atau memahami materi yang telah disampaikan oleh mahasiswa. Dimana sebelum melaksanakan evaluasi, mahasiswa telah menentukan kisi-kisi dari setiap soal. Dalam LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 17 setiap soal tersebut memiliki indikator yang berbeda-beda sesuai dengan kurikulum yang sedang digunakan di sekolah. Sehingga setiap soal mampu mewakili satu atau lebih indikator dalam satu kompetensi dasar yang sama. Selanjutnya dilakukan analisis hasil evaluasi setelah diadakanya evaluasi. Analisis ini bertujuan untuk menentukan ketuntasan dan ketercapaian mengajar yang dilakukan oleh mahasiswa. 3. Praktik Pembelajaran a. Kegiatan Belajar Mengajar Tahap inti dari praktik pengalaman lapangan adalah latihan mengajar di kelas. Pada tahap ini, mahasiswa praktikan diberi kesempatan untuk menggunakan seluruh kemampuan dan keterampilan mengajar yang sudah diperoleh dari praktik pengajaran mikro yang sudah dilaksanakan di kampus. Dalam praktek mengajar, setiap mahasiswa praktikan dibimbing oleh seorang guru pembimbing sesuai dengan mata pelajaran yang akan diajarkan dan dibimbing oleh seorang dosen pembimbing sesuai dengan program studi mahasiswa yang bersangkutan. Tugas dari guru pembimbing dan dosen pembimbing adalah melaksanakan bimbingan PPL kepada praktikan. Sebagai persiapan mengajar, mahasiswa praktikan harus membuat RPP. RPP dibuat sesuai dengan format yang berlaku dan dikonsultasikan dengan guru pembimbing. RPP digunakan ketika akan mengajar di kelas yang diampu oleh guru bidang studi masing-masing mata pelajaran. Proses penyusunan RPP tersebut digunakan sebagai pedoman mengajar dan diharapkan mahasiswa menyampaikan materi sesuai dengan tujuan yang akan dicapai. b Kegiatan Praktik Persekolahan Selain melakukan praktik mengajar, mahasiswa juga mempunyai tugas yang disebut dengan praktik persekolahan. Praktik persekolahan, yaitu piket harian guru yang dilakukan secara bergantian untuk membantu administrasi sekolah. LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 18 Adapun kegiatan pendukung yang dilakukan adalah piket guru. Guru piket bertugas seminggu sekali secara bergantian. Tugas yang dilaksanakan guru piket antara lain: - Mengurus siswa-siswi yang terlambat dan meninggalkan sekolah. - Mengebel setiap pergantian jam pelajaran, masuk ataupun pulang. - Mengurus perijinan siswa dan guru. - Melakukan presensi di tiap kelas. - Mengisi buku daftar hadir guru dan karyawan. - Mengantar tamu dan mempertemukannya dengan guru karyawan siswa yang ingin ditemui. - Mengisi jam kosong. 4. Penyusunan Laporan PPL Setelah melakukan praktik mengajar, mahasiswa praktikan diwajibkan, menyusun laporan PPL. Laporan ini berisi tentang berbagai kegiatan yang dilakukan di SMA Negeri 1 Sedayu selama observasi sampai pelaksanaan PPL terakhir. LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 19

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

Praktik Pengalaman Lapangan PPL adalah suatu kegiatan kurikuler, yang meliputi praktik mengajar dengan bimbingan serta tugas-tugas lain sebagai penunjang untuk memperoleh profesionalisme yang tinggi di bidang mengajar. PPL adalah kegiatan yang wajib ditempuh oleh mahasiswa S1 UNY program kependidikan karena orientasi utamanya adalah kependidikan. Dalam hal ini akan dinilai bagaimana mahasiswa praktikan mengaplikasikan segala ilmu pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama di bangku kuliah ke dalam kehidupan sekolah. Faktor-faktor penting yang sangat mendukung dalam pelaksanaan PPL antara lain kesiapan mental, penguasaan materi, penguasaan dan pengelolaan kelas, penyajian materi, kemampuan berinteraksi dengan peserta didik, guru, karyawan, orang tua wali murid, dan masyarakat sekitar. Jika praktikan hanya menguasai sebagian dari faktor di atas maka pada pelaksanaan PPL akan mengalami kesulitan. Adapun syarat akademis yang harus dipenuhi adalah sudah lulus mata kuliah Pengajaran Mikro micro teaching serta harus mengikuti pembekalan PPL yang diadakan oleh universitas sebelum mahasiswa diterjunkan ke lokasi. Praktik Pengalaman Lapangan PPL yang difungsikan sebagai media untuk mengembangkan kompetensi yang profesional melalui pengalaman empiris, maka PPL seharusnya memberikan ruang yang luas bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri. Oleh karena itu, mahasiswa dalam pelaksanaan PPL hendaknya tidak berbuat seenaknya, akan tetapi haruslah memiliki program yang terencana secara baik dan tepat. Rangkaian kegiatan PPL dimulai sejak mahasiswa di kampus sampai di sekolah tempat praktik. Praktik pengalaman lapangan dilaksanakan kurang lebih selama satu bulan, dimana mahasiswa PPL harus benar-benar mempersiapkan diri baik mental maupun fisik. Secara garis besar kegiatan PPL meliputi :

A. Persiapan

1. Persiapan di Universitas Negeri Yogyakarta a. Orientasi Pembelajaran Mikro Pengajaran mikro merupakan mata kuliah wajib tempuh dan wajib lulus bagi mahasiswa program studi kependidikan terutama menjelang PPL. Mata kuliah ini dilaksanakan satu semester sebelum pelaksanaan LOKASI SMA N 1 SEDAYU TAHUN 2015 Sekretariat : SMA Negeri 1 Sedayu Alamat : JL. Kemusuk Argomulyo Sedayu Bantul Telpfaks 0274 798487 . 20 praktik pengalaman lapangan, yaitu pada semester VI. Dalam kegiatan ini mahasiswa calon guru dilatih keterampilannya dalam menyelenggarakan proses pembelajaran di kelas. Dalam kuliah ini mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok yang setiap kelompoknya terdiri dari 10 sampai 15 mahasiswa di bawah bimbingan dan pengawasan oleh dosen pembimbing. Setiap kelompok mengadakan pengajaran mikro bersama dosen pembimbing dalam satu minggu sekali atau lebih pada hari yang telah disepakati bersama. Pengajaran mikro dilakukan selama 15-20 menit setiap kali tampil. Praktik Pembelajaran Mikro meliputi: 1 Praktik menyusun perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP dan media pembelajaran. 2 Praktik membuka pelajaran. 3 Praktik mengajar dengan metode yang dianggap sesuai dengan materi yang disampaikan. 4 Praktik menyampaikan materi materi fisik dan non fisik. 5 Teknik bertanya kepada peserta didik. 6 Teknik menjawab pertanyaan peserta didik. 7 Praktik penguasaan atau pengelolaan kelas. 8 Praktik menggunakan media pembelajaran yang sesuai dengan materi yang disampaikan. 9 Praktik menutup pelajaran. Selesai mengajar, mahasiswa mendapat pengarahan atau koreksi mengenai kesalahan atau kekurangan dan kelebihan yang mendukung mahasiswa dalam mengajar. b. Pembekalan PPL Pembekalan pertama dilaksanakan ditingkat universitas untuk seluruh mahasiswa yang mengambil mata kuliah PPL di semester khusus. Pembekalan kedua dilaksanakan oleh DPL PPL masing-masing kelompok, di tempat yang ditentukan sendiri oleh masing-masing DPL. DPL kelompok PPL yang berlokasi di SMA Negeri 1 Sedayu adalah Ibu Rahayu Dwisiwi Sri Retnowati, M. Pd yang merupakan dosen jurusan Pendidikan Fisika. Sedangkan DPL PPL jurusan Pendidikan Kimia untuk lokasi SMA Negeri 1 Sedayu adalah Bapak Drs. Karim Theresih, SU.

Dokumen yang terkait

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA LOKASI: SMK NEGERI 1 SEDAYU Alamat: Pos Kemusuk, Sedayu, Argomulyo, Bantul, Yogyakarta 55753.

0 1 136

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMKN 1 SEDAYU YOGYAKARTA Pos Kemusuk, Sedayu, Argomulyo, Bantul, Yogyakarta 55753.

0 5 180

LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 10 AGUSTUS – 14 SEPTEMBER 2015 LOKASI SMA NEGERI 1 SEDAYU Jl. Kemusuk, Argomulyo, Sedayu, Bantul – Yogyakarta 55753 Telp/Fax (0274) 798487.

0 1 133

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA DI SMA NEGERI 1 SEDAYU Karanglo, Argomulya, Sedayu, Bantul, Kode Pos 55753 Yogyakarta Telp (0274) 798487 10 Agustus – 12 September 2015.

0 0 134

LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 10 AGUSTUS – 14 SEPTEMBER 2015 LOKASI SMA NEGERI 1 SEDAYU Jl. Kemusuk Argomulyo, Sedayu, Bantul – Yogyakarta 55753 Telp/Fax (0274) 798487.

0 1 222

LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 10 AGUSTUS – 14 SEPTEMBER 2015 LOKASI SMAN 1 SEDAYU Jalan Kemusuk, Argomulyo, Sedayu, Bantul, Yogyakarta 55753 Telp/Faks (0274) 798487.

0 0 136

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMA NEGERI 1SEDAYU ARGOMULYO, SEDAYU, BANTUL, YOGYAKARTA 10 AGUSTUS – 14 SEPTEMBER 2015.

0 1 314

LAPORANINDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 10 AGUSTUS – 14 SEPTEMBER 2015 LOKASI SMA NEGERI 1 SEDAYU Jl. Kemusuk, Argomulyo, Sedayu, Bantul – Yogyakarta 55753 Telp/Fax (0274) 798487.

0 0 128

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 1 SEDAYU Alamat: Kemusuk, Sedayu, Argomulyo, Bantul, Yogyakarta 55753.

0 0 160

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 1 SEDAYU Alamat: Kemusuk, Argomulyo, Sedayu, Bantul, Yogyakarta 55753.

0 1 124