Jenis Penelitian Data dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data

xlvii

BAB III METODE PENELITIAN

Metode adalah cara untuk mengamati atau menganalisis suatu fenomena, sedangkan metode penelitian mencakup kesatuan dan serangkaian proses penentuan kerangka pikiran, perumusan masalah, penentuan sampel data, teknik pengumpulan data dan analisis data Edi Subroto, 1992: 31. Dalam metode penelitian ini akan dijelaskan mengenai lima hal, yaitu 1 jenis penelitian, 2 data dan sumber data, 3 metode pengumpulan data, 4 metode hasil analisis data, 5 metode penyajian hasil analisis data.

A. Jenis Penelitian

Sesuai dengan permasalahan yang diajukan yaitu fenomena kebahasaan yang terdapat dalam karya sastra, maka jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode kualitatif adalah metode pengkajian atau metode penelitian terhadap suatu masalah yang tidak didesain atau dirancang menggunakan prosedur-prosedur statistik. Penelitian kualitatif cenderung menganalisis data secara induktif. Jadi tidak mencari data untuk menguji hipotesis, tetapi cenderung membuat generalisasi atau abstraksi yang dibangun dari tumpukan fenomena yang berserakan. Sedangkan penelitian kualitatif sendiri bersifat deskriptif yaitu peneliti mencatat dengan teliti dan cermat data yang berwujud kata-kata, kalimat- kalimat, wacana, dan sebagainya. Data yang bersifat deskriptif tersebut dianalisis untuk membuat generalisasi atau kesimpulan umum yang merupakan sistem atau xlviii kaidah yang bersifat mengatur atau gambaran dari objek penelitian Edi Subroto, 1992: 7.

B. Data dan Sumber Data

Data adalah semua informasi atau bahan yang disediakan alam dalam arti luas yang harus dicari dan disediakan dengan sengaja oleh peneliti yang sesuai dengan masalah yang akan diteliti Sudaryanto, 1993: 3. Data dalam penelitian ini adalah data tulis yang berupa kalimat-kalimat yang di dalamnya terdapat aspek bunyi, diksi atau pilihan kata, dan gaya bahasa. Sumber data adalah si penghasil atau pencipta bahasa yang sekaligus tentu saja si penghasil atau pencipta data yang dimaksud, biasanya disebut dengan nara sumber Sudaryanto, 1993: 35. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah novel Sirah karya AY. Suharyana, dengan jumlah halaman sebanyak 270 dan diterbitkan oleh Wedatama Widya Sastra di Jakarta Selatan 2001.

C. Metode Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini metode yang digunakan untuk mengumpulkan data melalui dua cara, yaitu dengan wawancara kepada pengarang novel dan teknik catat, maksudnya menggunakan sumber –sumber tertulis pemakaian bahasa sinkronis di berbagai media tulis, untuk di simak. Yang dimaksud dengan teknik simak adalah mengadakan penyimakan terhadap pemakaian bahasa lisan yang bersifat spontan dan mengadakan pencatatan terhadap data yang relevan yang sesuai dengan sasaran dan tujuan penelitian Edi Subroto, 1992: 42. Maksudnya peneliti dalam penelitian ini melakukan penyimakan secara seksama atas xlix pemakaian bahasa yang dipergunakan oleh AY. Suharyana dalam novel karyanya yang berjudul Sirah. Penggunaan metode simak tersebut dalam pelaksanaannya ditindaklanjuti dengan menggunakan teknik catat. Data-data dalam novel Sirah tentang pemakaian bahasa yang diperlukan, kemudian dilakukan dengan pencatatan data pada kartu data yang telah disediakan. Dalam penelitian ini, setelah data terkumpul selanjutnya dilakukan klasifikasi data berdasarkan aspek bunyi, diksi atau pilihan kata, dan gaya bahasa.

D. Metode Analisis Data