Fungsi Dermaga Dermaga ditinjau dari segi ekonomi bina pengusaha

xxxii TINJAUAN UMUM DERMAGA DAN TEMPAT PELELANGAN IKAN

A. TINJAUAN UMUM DERMAGA

1. Pengertian dan Fungsi Dermaga

a. Pengertian Dermaga Dermaga merupakan tempat yang terdiri dari daratan dan perairan di sekitarnya dengan batas-batas tertentu yang dipergunakan sebagai tempat kapal bersandar, berlabuh, bongkar muat barang danatau naik turun penumpang yang dilengkapi dengan fasilitas keselamatan pelayaran dan kegiatan penunjang pelabuhan serta sebagai tempat perpindahan intra dan antar moda transportasi

b. Fungsi Dermaga

Secara teknis, dermaga merupakan salah satu bagian dari ilmu bangunan maritim, dimana padanya dimungkinkan kapal-kapal berlabuh atau bersandar kemudian melakukan aktifitas bongkar-muat. Ditinjau dari sub sistem angkutan transportasi, maka dermaga merupakan salah satu simpul dari mata rantai kelancaran angkutan muatan laut dan darat. Jadi secara umum, dermaga adalah suatu daerah perairan yang terlindung dari badaiombakarus, sehingga kapal dapat berputar turning basin, bersandar atau membuang sauh sedemikian rupa sehingga aktifitas bongkar-muat atas barang danatau penumpang dapat dilaksanakan dengan baik. 24 Fungsi pokok dermaga adalah sebagai berikut : 25 1 Ditinjau dari hubungannya dengan transportasi laut Dermaga menyediakan tempat berlabuh dan bersandar bagi kapal serta menyediakan fasilitas pelayanan keluar masuk perairan laut. 2 Ditinjau dari hubungannya dengan transportasi darat Dermaga menyediakan fasilitas pelayanan infra struktur yang memungkinkannya menjadi salah satu mata rantai hubungan antara laut dengan hinterland daerah pendukung 3 Ditinjau dari hubungannya dengan pemindahan barang Dermaga menyediakan fasilitas-fasilitas pelayanan bongkar muat barang, kendaraan, dan penumpang.

2. Klasifikasi Dermaga

Dermaga dapat diklasifikasikan menjadi beberapa jenis, sebagai berikut :

a. Dermaga ditinjau dari segi ekonomi bina pengusaha

1 Ditinjau dari pemungutan jasa-jasa 24 Soedjono Kramadibrata, Perencanaan Pelabuhan, 1985. 25 Dirjen Perhubungan Darat, Bagian Perencanaan. xxxiii § Dermaga yang diusahakan, yaitu dermaga yang dikelola oleh perusahaan umum tetapi masih dalam pembinaan pemerintah yang sesuai dengan kondisi, kemampuan, serta pengembangan potensinya. § Dermaga yang tidak diusahakan, yaitu dermaga di bawah pembinaan pemerintah, tetapi karena potensi yang kurang memadai untuk pengembangannya, maka semua peraturan pengelolaannya masih dilakukan oleh pemerintah. § Dermaga otonom, yaitu dermaga yang diberikan wewenang otonomi untuk mengatur dan mengelola diri sendiri. 2 Ditinjau dari sudut perdagangan § Dermaga laut, yaitu dernaga yang terbuka untuk semua jenis perdagangan, baik dalam maupun luar negeri dibawah undang-undang pelayaran Indonesia. § Dermaga pantai, yaitu dermaga yang terbuka bagi jenis perdagangan dalam negeri saja. 3 Ditinjau dari jenis pelayaran pada kapal dan manusia § Dermaga utama major port, merupakan dermaga yang melayani kapal-kapal besar dan merupakan dermaga pengumpulpembagi muatan. § Dermaga cabang feeder port, merupakan dermaga yang melayani kapal-kapal kecil yang mendukung dermaga utama.

b. Ditinjau dari segi geografis