KONSEPSI-KONSEPSI PADA MATERI STRUKTUR ATOM

Lampiran 3 KONSEPSI-KONSEPSI PADA MATERI STRUKTUR ATOM

No

Konsepsi

1 Gagasan atom Democritus

Rumusan atom pertama kali dikemukakan oleh Democritus bahwa materi tersusun dari partikel-partikel terkecil yang tidak terbagi dan disebut atom.

2 Gagasan Aristoteles dan Plato

Menurut Aristoteles dan Plato tidak ada benda yang tak terbagi, sehingga apabila suatu benda dibagi maka akan dapat terbagi secara terus-menerus sampai terhingga.

3 Hukum Kekekalan Massa

Antonie Laurent Lavoisier mengemukakan bahwa di dalam reaksi kimia massa zat-zat sebelum dan sesudah reaksi adalah sama yang dikenal dengan Hukum Kekekalan Massa.

4 Hukum Perbandingan Tetap

Joseph Louis Proust mengemukakan bahwa perbandingan massa unsur-unsur dalam suatu senyawa adalah tetap.

5 Teori Atom John Dalton

Teori atom yang dikemukakan oleh John Dalton yaitu:

a. Setiap unsur terdiri atas partikel yang sudah tak terbagi yang dinamai atom.

b. Atom-atom dari suatu unsur adalah identik. Atom-atom dari unsur yang berbeda mempunyai sifat-sifat yang berbeda, termasuk mempunyai massa yang berbeda.

c. Atom dari suatu unsur tidak dapat diubah menjadi atom unsur lain, tidak dapat dimusnahkan atau diciptakan. Reaksi kimia hanya merupakan penataan ulang atom-atom.

d. Senyawa terbentuk ketika atom-atom dari dua jenis unsur atau lebih bergabung dengan perbandingan tertentu.

6 Kekeliruan Teori Atom John Dalton

Teori atom Dalton yang ternyata kurang tepat adalah:

a. Atom bukanlah sesuatu yang tak terbagi, melainkan terdiri dari berbagai partikel subatom.

b. Meski mempunyai sifat-sifat yang sama, atom-atom dari unsur yang sama dapat mempunyai massa yang berbeda. Atom-atom dari unsur yang sama, tetapi mempunyai massa yang berbeda disebut isotop.

c. Melalui reaksi nuklir, atom dari suatu unsur dapat diubah menjadi atom unsur lain.

d. Beberapa unsur tidak terdiri atas atom-atom melainkan molekul-molekul. Molekul unsur terbentuk dari atom-atom sejenis dengan jumlah tertentu

Elektrode yang dihubungkan pada kutub negatif disebut katode.

8 Tabung Geissler

Tabung Geissler adalah tabung gelas bertekanan rendah

9 Anode

Elektrode yang dihubungkan pada kutub positif disebut anode.

10 Elektron Elektron adalah partikel bermuatan negatif dengan muatan sebesar 1,602 x

10 -28 C dan memiliki massa 9,11 x 10 gram.

11 Sinar Katode Sinar katode adalah berkas partikel yang bermuatan.

12 Model Atom J.J. Thomson Model atom menurut J.J. Thomson yaitu atom berbentuk bulat dimana muatan listrik positif tersebar merata dalam atom dan dinetralkan oleh elektron- elektron yang bermuatan negatif yang berada di antara muatan positif. Elektron-elektron dalam atom dimisalkan seperti butiran kismis dalam roti kismis.

13 Proton Proton adalah partikel bermuatan positif dengan muatan sebesar 1,6 x10 -19 C dan memiliki massa 1,672 x 10 -24 gram.

14 Model Atom Ernest Rutherford

Model atom Rutherford mengemukakan bahwa atom tersusun dari inti yang bermuatan positif dikelilingi oleh elektron-elektron yang bermuatan negatif seperti halnya planet-planet yang mengelilingi matahari.

15 Muatan Atom

Menurut Rutherford atom bersifat netral maka jumlah muatan positif dalam inti harus sama dengan jumlah elektron.

16 Neutron

Neutron adalah partikel tidak bermuatan yang mempunyai massa sebesar 1,674x10 -24 gram.

17 Partikel dasar penyusun atom

Atom tersusun atas proton, neutron dan elektron

18 Nukleon

Nukleon adalah partikel penyusun inti atom yang terdiri dari neutron dan proton.

No

Konsepsi

19 Model atom Niels Bohr

Model atom Orbit menurut Niels bohr digambarkan sebagai berikut

1 Memancarkan energi

Inti atom

Menyerap energi

Atom terbentuk atas inti yang bermuatan positif dan elektron yang bergerak mengelilinginya pada tingkatan energi tertentu atau disebut dengan orbit. Elektron yang bergerak pada orbitnya dapat berpindah ke orbit lain jika atom menyerap ataupun melepas energi.

20 Perpindahan orbit elektron ketika menyerap energy

Menurut teori atom Niels Bohr apabila atom hidrogen menyerap energi maka elektron akan berpindah ke orbit dengan tingkat energi yang lebih tinggi,

21 Perpindahan orbit elektron ketika melepas energy

Menurut teori atom Niels Bohr apabila atom hidrogen melepaskan energi maka elektron akan berpindah ke orbit dengan tingkat energi yang lebih rendah.

22 Teori atom Mekanika Kuantum

Teori atom Mekanika Kuantum mengemukakan bahwa gerakan elektron dalam atom menyerupai gelombang sehingga posisinya tidak dapat ditentukan secara pasti.

23 Orbital

Menurut teori Mekanika Kuantum Orbital adalah daerah dengan peluang terbesar untuk menemukan elektron.

24 Nomor Atom

Jumlah proton sama dengan jumlah elektron yang dinyatakan dengan nomor atom.

25 Nomor Massa

Jumlah proton dan neutron dalam suatu atom disebut dengan nomor massa.

26 Isotop

Isotop adalah atom-atom dari unsur yang sama tetapi mempunyai massa berbeda.

27 Isobar

Isobar adalah atom-atom dari unsur yang berbeda (mempunyai nomor atom berbeda) tetapi mempunyai nomor massa sama.

Isoton adalah atom-atom dari unsur yang berbeda (mempunyai nomor atom berbeda) tetapi mempunyai jumlah neutron sama.

29 Massa atom relative

Massa atom relatif adalah perbandingan antara massa rata-rata dari 1 atom

suatu unsur terhadap massa 1 atom C-12.

12

30 Konfigurasi elektron

Konfigurasi elektron adalah susunan elektron dalam kulit-kulit atom.

31 Jumlah maksimum elektron pada setiap kulit

Jumlah maksimum elektron pada setiap kulit dapat ditentukan dengan

persamaan 2n 2 (n = nomor kulit)

32 Elektron valensi

Elektron valensi adalah elektron pada kulit terluar yang berpedan dalam menentukan sifat kimia unsur dan pembentukan ikatan kimia.

Dokumen yang terkait

ANALISIS KOMPARATIF PENDAPATAN DAN EFISIENSI ANTARA BERAS POLES MEDIUM DENGAN BERAS POLES SUPER DI UD. PUTRA TEMU REJEKI (Studi Kasus di Desa Belung Kecamatan Poncokusumo Kabupaten Malang)

23 307 16

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

ANALISIS ISI LIRIK LAGU-LAGU BIP DALAM ALBUM TURUN DARI LANGIT

22 212 2

PENYESUAIAN SOSIAL SISWA REGULER DENGAN ADANYA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SD INKLUSI GUGUS 4 SUMBERSARI MALANG

64 523 26

ANALISIS PROSPEKTIF SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PT MUSTIKA RATU Tbk

273 1263 22

PENERIMAAN ATLET SILAT TENTANG ADEGAN PENCAK SILAT INDONESIA PADA FILM THE RAID REDEMPTION (STUDI RESEPSI PADA IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA MALANG)

43 322 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK PARTAI POLITIK PADA PEMILIHAN KEPALA DAERAH TAHUN 2012 DI KOTA BATU (Studi Kasus Tim Pemenangan Pemilu Eddy Rumpoko-Punjul Santoso)

119 459 25