Latar Belakang Masalah Komunikasi Organisasi Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

1 BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Sebagai makhluk sosial, manusia senantiasa ingin berhubungan dengan manusia lainnya. Ia ingin mengetahui lingkungan sekitarnya, bahkan ingin mengetahui apa yang terjadi dalam dirinya. Rasa ingin tahu itu memaksa manusia untuk berkomunikasi. Professor Wilbur dalam Cangara 2004:1 menyebutkan bahwa tanpa komunikasi , tidak mungkin terbentuk suatu masyarakat. Sebaliknya tanpa masyarakat, manusia tidak mungkin dapat mengembangkan komunikasi. Dalam kenyataannya masalah komunikasi senantiasa muncul dalam proses organisasi. Bahkan dapat dikatan, organisasi tanpa komunikasi ibarat sebuah mobil yang di dalamnya terdapat rangkaian alat-alat otomotif, yang terpaksa tidak berfungsi karena tidak adanya aliran fungsi antara satu bagian dengan bagian lainnya. Komunikasi merupakan suatu upaya yang sistematis untuk merumuskan prinsip-prinsip secara tegas dan atas dasar prinsip-prinsip tersebut disampaikan informasi serta dibentuk pendapat dan sikap Hovland dalam Cangara, 2004:17 Keberhasilan suatu organisasi dalam mewujudkan tercapainya tujuan organisasi secara efisien tergantung kepada berbagai macam faktor. Keterampilan dan pengetahuan yang dimiliki oleh para anggota organisasi banyak membawa pengaruh dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan tersebut. Untuk sampai pada tujuan tersebut, salah satu faktor yang diperlukan ialah komunikasi yang dikembangkan dan diatur secara baik dalam organisasi. Setiap kegiatan organisasi melibatkan keharusan penanganan tugas dari para anggotanya yang memerlukan Universitas Sumatera Utara informasi yang cukup memadai sesuai dengan tahap kegiatannya. Tidak satupun kegiatan-kegiatan itu yang tidak memerlukan informasi. Pengorganisasian memerlukan komunikasi pimpinan dengan bawahan tentang penugasan mereka. Ketidakmengertian misunderstanding merupakan sumber disintegrasi dan konflik, karena ketidakmengertian merupakan rangsangan stimulus yang membangkitkan prasangka. Berbagai aksi demo dilakukan karyawan atau pegawai bukan hanya persoalan ketidakpuasan terhadap pendapat dan reward ganjaran, tetapi lebih banyak bersumber dari ketidakmengertian mereka terhadap eksistensi organisasinya. Komunikasi dalam organisasi adalah komunikasi yang dilakukan pimpinan, baik dengan para karyawan maupun dengan khalayak yang ada kaitannya dengan organisasi, dalam rangka pembinaan kerja sama yang serasi untuk mencapai tujuan dan sasaran organisasi Effendy, 2001:214. Dalam mencapai tujuan organisasinya, Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara yang bergerak di bidang pendidikan, selalu mengandalkan keputusan setiap pimpinan di masing-masing kegiatan dan pimpinan dituntut untuk mampu menjalin komunikasi yang baik bagi setiap karyawannya. Untuk itulah instansi ini akan senantiasa menjaga kekompakan dari atasan kepada bawahan dan sebaliknya, agar mampu meningkatkan prestasi kerja karyawan dalam mencapai tujuan perusahaan sebagai salah satu wadah penyampai informasi kepada publik. Dalam pengelolaannya, pimpinan pada instansi ini berusaha fokus dalam hal komunikasi, agar mampu mempengaruhi karyawan untuk dapat bekerja sesuai dengan tujuan yang ditetapkan tanpa adanya paksaan dan perasaan tertekan, Universitas Sumatera Utara sehingga karyawan mampu bekerja dengan nyaman dalam penyelesaian tugas- tugas mereka. Namun dalam hal prestasi kerja, masih dapat dikatakan belum terlalu optimal, sebab dimasyarakat luas fenomena antara pimpinan dan karyawan, maupun antar sesama karyawan, masih terdapat komunikasi yang kurang efektif dan hal tersebut memicu terjadinya miss communication. Banyak hal yang dapat menyebabkan terjadinya miss communication, bisa disebabkan karena persepsi atau tanggapan penerima, bahasa yang digunakan dan tidak lengkapnya pesan komunikasi itu disampaikan. Hal tersebut tentu akan sangat menghambat kinerja dan operasional perusahaan. Miss communication juga kerap terjadi dalam sebuah perusahaan karena kurangnya koordinasi dan pengawasan yang baik dari seorang pimpinan kepada karyawannya. Meskipun nyaris mustahil menyamakan persepsi individu-inividu dalam organisasi, tetapi melalui kegiatan komunikasi yang terencana dan substansi isinya terdesain, minimal terjadi proses penyebarluasan dimensi-dimensi organisasi pada setiap orang. Dimensi-dimensi yang dimaksud misalnya Misi organisasi, Visi, Nilai, Strategi. Prospek, dan sebagainya. Jika banyak orang yang tidak memahami hakekat organisasinya, maka organisasi menjadi sulit untuk melakukan mobilisasi, instruksi, maupun perbahan-perubahan dalam manajemen. Pengarahan mengharuskan pimpinan untuk berkomunikasi dengan bawahannya agar tujuan kelompok dapat tercapai. Jadi seorang pimpinan akan dapat melaksanakan fungsi-fungsi manajemen melalui interaksi dan komunikasi Universitas Sumatera Utara dengan pihak lain. Oleh karena itu, komunikasi sangat penting dalam rangka meningkatkan kelancaran kegiatan organisasi. Berdasarkan uraian diatas, maka penulis tertarik untuk mempelajari dan mengetahui bagaimana penerapan komunikasi dalam aktivitas kelancaran pekerjaan organisasi. Untuk itu penulis melakukan observasi Tugas Akhir yang berjudul “ Komunikasi Organisasi Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara “ Universitas Sumatera Utara

B. Rumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Distorsi Komunikasi Komunitas Film Sumatera Utara (Kofi Sumut) (Studi Deskriptif Kualitatif Gangguan Komunikasi Organisasi Pada Komunitas Film Sumatera Utara Selama Produksi Sampai Dengan Pemutaran Perdana Film “Omnibus Bohong”)

5 122 134

Penerapan Etika Komunikasi Pada Departemen Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 27 47

Tinjauan Terhadap Struktur Organisasi Dalam Meningkatkan Koordinasi Kerja Karyawan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 28 65

Tinjauan Terhadap Struktur Organisasi Dalam Meningkatkan Koordinasi Kerja Pegawai pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 26 57

Tinjauan Terhadap Struktur Organisasi Dalam Meningkatkan Koordinasi Kerja Karyawan Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 47 58

A. Sejarah Singkat Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara - Peranan Struktur Organisasi Dalam Meningkatkan Koordinasi Kerja Pegawai Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera

0 0 13

BAB II PROFIL FAKULTAS EKONOMI A. Sejarah Ringkas Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara - Komunikasi Organisasi Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 0 19

BAB II PROFIL FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA A. Sejarah Singkat Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara - Proses Penyusunan Anggaran pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 0 19

BAB II FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA - Sistem Akuntansi Aktiva Tetap Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 0 17

BAB II FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA - Pengawasan Internal Aktiva Tetap Pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

0 0 16