Identifikasi Masalah Batasan Masalah Maksud dan Tujuan Metodologi Penelitian

Untuk mengetahui tingkat dan pertumbuhan pendapatan masyarakat , perlu disajikan statistik regional secara berkala, khususnya dibidang ekonomi yang telah dilaksanakan oleh berbagai pihak baik pemerintah pusat maupun swasta. Maka salah satu indikator yang mampu mengukurnya adalah dengan perhitungan tingkat kenaikan Produk Domestik Regional Bruto PDRB atas dasar harga konstan. Angka –angka pendapatan regional dapat dipakai sebagai bahan informasi yang mampu menjadikan acuan perencanaan pembangunan, khususnya dibidang ekonomi yang telah dilaksanakan oleh berbagai pihak, baik pemerintah pusatdaerah maupun swasta. Salah satu manfaat dari PDRB adalah untuk mengetahui tingkat produk netto atau nilai tambah yang dihasilkan oleh seluruh faktor industri, besar laju pertumbuhan ekonomi dan pola struktur perekonomian pada satu tahun atau periode pada suatu Negara atau daerah tertentu. Oleh karena itu Tugas Akhir ini penulis mencoba untuk meramalkan besarnya Produk Domestik Regional Bruto PDRB Kabupaten Humbang Hasundutan sebagai gambaran pertumbuhan ekonomi pada masyarakat kabupaten Humbang Hasundutan khususnya, dalam sektor Pertanian dan sektor Perdagangan, hotel, dan restoran.

1.2 Identifikasi Masalah

Kabupaten Humbang Hasundutan terdiri dari 10 kecamatan dengan luas wilayah 251.765,93 Ha Berdasarkan Surat Edaran Bupati Humbang Hasundutan Universitas Sumatera Utara No.1301647PemXI2007 12 November 2007 dan jumlah penduduk sebanyak 158.095 jiwa pada tahun 2007. Salah satu indikator penting untuk mengetahui kondisi suatu daerah dalam suatu priode tertentu adalah data PDRB, baik atas dasar harga berlaku maupun atas dasar harga konstan. Pertumbuhan PDRB Kabupaten Humbang Hasundutan begitu kompleks, sehingga memerlukan waktu dan dana yang cukup besar. Pentingnya data PDRB dalam menyusun perencanaan pembangunan, khususnya bidang ekonomi, maka dirasa perlu untuk meramalkan PDRB untuk masa yang akan datang. Peramalan ini dipergunakan untuk mencapai tujuan dan sasaran pembangunan sesuai dengan skala prioritas, kemudian memilih tindakan yang akan dilakukan untuk tujuan dan sasaran tersebut.

1.3 Batasan Masalah

Pembatasan masalah dalam tugas akhir ini adalah untuk meramalkan PDRB Kabupaten Humbang Hasundutan pada tahun 2009-2011 yang mencakup dua sektor yaitu sektor Pertanian dan sektor Perdagangan, hotel, dan restoran sebagai objek penelitian.

1.4 Maksud dan Tujuan

Berdasarkan pada permasalahan yang telah di paparkan tersebut, maka maksud dari penulis Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara 1. Dapat menuangkan ilmu dan memantapkan teori – teori statistika yang diperoleh penulis selama kuliah didalam menyelesaikan permasalahan yang ada. 2. Dapat memberikan gambaran umum informasi tentang PDRB kabupaten Humbang Hasundutan. 3. Sebagai masukan kepada Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan dalam perencanaan pembangunan di bidang ekonomi. Adapun tujuan adalah : 1. Untuk meramalkan jumlah PDRB Kabupaten Humbang Hasundutan pada tahun 2009-2011 2. Untuk mengetahui tingkat pertumbuhan ekonomi dan tingkat kemakmuran Kabupaten Humbang Hasundutan.

1.5 Metodologi Penelitian

Untuk mendukung penyusunan Tugas Akhir, maka penulis membutuhkan data-data yang diperoleh melalui serangkaian tinjauan, penelitian, riset ataupun pengambilan data. Dan didalam riset tersebut penulis menggunakan metode diantaranya : 1. Meode penelitian kepustakaan Studi Litertur Dalam hal ini pengumpulan data serta keterangan–keterangan dapat dilakukan Universitas Sumatera Utara dengan membaca serta mempelajari buku-buku ataupun literatur pelajaran yang didapat diperkuliahan ataupun umum, serta sumber informasi lainnya yang berhubungan dengan objek yang diteliti. 2. Metode Pengumpulan Data Pengumpulan data untuk keperluan riset ini penulis lakukan dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Propinsi Sumatera Utara. Data yang dikumpulkan tersebut kemudian diatur, disusun dan disajikan dalam bentuk angka-angka dengan tujuan untuk mendapatkan gambaran yang jelas tentang sekumpulan data tersebut. 3. Metode Deskriptif Penelitian dengan menggunakan Metode Deskriptif merupakan penelitian yang Hanya memaparkan situasi atau peristiwa dengan tujuan untuk menggambark- an secara sistematis fakta atau karakteristik populasi tertentu. 4. Metode Analisa Adapun pengolahan data dalam meramalkan Prodduk Domestik Regional Bruto pada sektor Pertanian dan sektor Perdagangan, hotel, dan restoran Kabupaten Humbang Hasundutan menggunakan perumusan Metode Smoothing atau disebut dengan metode pemulusan. Metode pemulusan smoothing dapat digunakan untuk menghilangkan Atau mengurangi keteracakan randomness dari data deret waktu time series. Metode yang biasa digunakan untuk keperluan pemulusan data adalah metode rata-rata bergerak moving average dari pengukuran respon dalam periode waktu tertentu atau metode pemulusan eksponensial. Universitas Sumatera Utara Metode rata-rata bergerak moving average banyak digunakan untuk menentukan trend dari suatu deret waktu. Dengan menggunakan metode rata- rata bergerak ini, deret berkala dari data asli diubah menjadi deret rata-rata bergerak yang lebih mulus dan tidak terlalu bergantung pada osilasi.

1.6 Lokasi dan Waktu Penelitian