Tipe Penelitian METODE PENELITIAN

I. METODE PENELITIAN

A. Tipe Penelitian

Metode penelitian dilakukan dalam usaha untuk memperoleh data yang akurat serta dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya, menurut Soerjono Sekanto 1986:420, penelitian merupakan suatu kegiatan ilmiah yang berkaitan dengan analisis dan kontruksi yang dilakukan secara metodologis, sistematis, dan konsisten. Metodologis artinya sesuai dengan metode tertentu, sistematis artinya berdasarkan suatu system dan konsisten berarti tidak ada hal-hal yang bertentangan dalam suatu kerangka tertentu. Tipe penelitian yang digunakan untuk menjawab permasalahan dalam penelitian ini adalah bersifat deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Menurut Muhammad Ali 1984:120 : penelitian deskriptif adalah suatu penelitian yang digunakan untuk memecahkan masalah yang sedang dihadapi pada masa sekarang dilakukan dengan langkah-langkah pengumpulan data, membuat klasifikasi data, membuat kesimpulan dan laporan dengan tujuan utama untuk membuat pengambaran tentang suatu keadaan secara objektif dalam suatu deskriptif situasi. Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Bogdan dan Taylor 1975:5 dalam Lexy J. Moleong 2000: 3 mendefinisikan metode kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tulisan atau lisan dari orang-orang. Metode ini dapat mengungkapkan peristiwa riil di lapangan bahkan mengungkapkan nilai-nilai tersembunyi dari penelitian ini. Pada penelitian ini, setelah peneliti mengumpulkan data dalam bentuk hasil wawancara, dan dokumentasi maka untuk selanjutnya data tersebut akan di analisis lebih mendalam lagi sehingga membentuk suatu kesimpulan ilmiah-alamiah yang dapat diterima oleh berbagai kalangan, terutama dalam hal ini adalah Badan Kepegawaian dan Diklat Kabupaten Pesawaran sebagai objek penelitian. Lexy J. Moleong 2000: 5 menyatakan bahwa: Metode kualitatif digunakan karena beberapa pertimbangan Pertama, menyesuaikan metode kualitatif dengan kenyataan ganda; kedua, metode ini menyajikan secara langsung hakikat hubungan antara peneliti dan responden; dan ketiga, metode ini lebih peka dan lebih dapat menyesuaikan diri dengan banyak penajaman pengaruh bersama terhadap pola-pola nilai yang dihadapi. Sehubungan dengan metode penelitian kualitatif berarti berbicara pada proses dalam rangka pencapaian suatu tujuan hasil akhir yang diinginkan, bukan berbicara pada output hasil akhirkeluaran, membatasi situasi dengan focus yang jelas, dan hasilnya dapat di sepakati oleh kedua belah pihak peneliti dan subjek penelitian. Tidak terlepas dari pokok permasalahan dalam penelitian ini, maka tujuan dilakukannya penelitian deskriptif kualitatif ini adalah untuk menggambarkan abstraksi dari berbagai macam alternative penerapan prinsip profesionalisme dalam mutasi pegawai negeri sipil di Badan Kepegawaian dan Diklat Kabupaten Pesawaran. Penelitian terhadap penerapan prinsip profesionalisme dalam mutasi pegawai, penjelasan dan pengembangan konsep yang mendekatkan pada bagaimana prinsip profesionalisme dalam posisi, hubungan serta kendala penerapan prinsip good governance ini.

B. Fokus Penelitian