Data Primer Data Sekunder

2. Pihak tim BAPERJAKAT yaitu Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan BKD Pesawaran yang juga merupakan sekretaris tim badan pertimbangan jabatan dan kepangkatan, yakni Bapak Karmansyah, S.Sos. 3. Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Pesawaran, yaitu Bapak Zainal Arifin, SH, MH. 4. Pihak Dinas yang mengalami mutasi langsung, Dinas Pendidikan yaitu Bapak Dian Susilo dan Bapak Hepi Haryanto, SE. Sedangkan dari Dinas Pasar Kebersihan dan Pertamanan yaitu Bapak Kamil, ST dan Bapak Aries Jam’ani Barius.

E. Teknik Pengumpulan Data

Sugiyono 2007:224 menjelaskan bahwa taknik pengumpulan data merupakan langkah yang sangat strategis dalam penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah mendapatkan data. Untuk mendapatkan sumber data yang diperlukan dan data yang valid, maka dalam meneliti harus mengetahui teknik pengumpulan data yang baik.

1. Data Primer

Data primer merupakan sumber dari penelitian yang diperoleh secara langsung dari sumber aslinya Umar: 2003. Data primer dari penelitian lapangan, termasuk wawancara dan observasi dengan objek penelitian baik secara langsung maupun tidak langsung. Secara aplikatif data ini diperoleh dari wawancara mendalam terhadap penerapan prinsip profesionalisme Badan Kepegawaian dan Diklat dalam mutasi pegawai negeri sipil di Kabupaten Pesawaran Studi komparatif pada Dinas Pendidikan dan Dinas Pasar Kebersihan dan Pertamanan. Data primer dalam penelitian ini adalah berupa hasil wawancara dengan pihak-pihak yang terlibat dalam penerapan prinsip profesionalisme Badan Kepegawaian dan Diklat dalam mutasi pegawai negeri sipil di Kabupaten Pesawaran tahun 2011 Studi komparatif pada Dinas Pendidikan dan Dinas Pasar Kebersihan dan Pertamanan yang meliputi aparatur Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kabupaten Pesawaran, Pegawai Negeri Sipil dari kedua Dinas, Kepala Bagian Hukum Setdakab Pesawaran dan tim BAPERJAKAT.

2. Data Sekunder

Data sekunder adalah sumber data penelitian yang diperoleh secara tidak langsung melalui media perantara atau sumber data yang dicatat oleh pihak lain Umar 2003:30. Data sekunder diperoleh dari studi pustaka terhadap Peraturan Perundang-Undangan sebagai dokumen resmi dan literature-literatur yang lain, yang berhubungan dengan masalah yang dibahas dalam penelitian ini, seperti dokumen atau data-data resmi dari Badan Kepegawaian dan Diklat Kabupaten Pesawaran, Dinas Pendidikan, Dinas Pasar Kebersihan dan Pertamanan serta Bagian Hukum Setdakab Pesawaran. Selain itu, bahan sekunder juga didapatkan dari literature-literatur seperti buku panduan, surat kabar, seminar, internet dan lain-lain. Dalam proses penelitian ini, peneliti akan menggunakan teknik pengumpulan data sebagai berikut:

1. Wawancara