1.6 Hubungan Produktivitas Primer Fitoplankton Dengan Konsentrasi Klorofil A Dan Faktor Fisik Kimia , Di Danau Lut Tawar, Kabupaten Aceh Tengah, Kecamatan Lut Tawar, Kota Takengon, Kabupaten Aceh Tengah

0.2 0.4

0.6 0.8

1 1.2

1.4 1.6

St I St II St III 0 m 3 m 6 m rata-rata Grafik 3.2.2.1 Nilai BOD 5 Pada Setiap Stasiun Tingginya nilai rata-rata BOD 5 pada stasiun II disebabkan oleh aktivitas yaitu budidaya ikan berupa keramba, dan juga di sekitar lokasi ini terdapat kegiatan pertanian. Aktivitas ini merupakan sumber masuknya bahan-bahan organik ke dalam badan perairan sehingga untuk menguraikannya dibutuhkan kandungan oksigen yang lebih banyak. Pada stasiun I diperoleh nilai BOD 5 yang paling rendah, ini diduga disebabkan karena stasiun ini merupakan daerah kontrol dimana tidak dijumpai adanya aktivitas sehingga kadar bahan organik yang masuk ke perairan pun sedikit. Nilai rata-rata BOD 5 yang tertinggi terdapat pada kedalaman 3 meter sebesar 1,06 mgl dan terendah terdapat pada kedalaman 6 meter sebesar 0,93 mgl. Nilai BOD 5 yang bervariasi pada setiap kedalaman karena adanya pergerakan air sehingga menyebabkan pengadukan air dan zat pencemar. Nilai BOD 5 yang masih dianggap baik untuk suatu perairan adalah berkisar antara 0,1-5 mgl. Dengan melihat hasil pengukuran terhadap BOD 5 yang telah dilakukan dapat dikatakan bahwa nilai BOD 5 tersebut masih baik untuk kawasan Danau Lut Tawar. Universitas Sumatera Utara

3.2.3 Kandungan Fosfat dan Nitrat

Berdasarkan nilai rata-rata diketahui bahwa kandungan fosfat yang tertinggi terdapat pada stasiun I yaitu 0,1271 mgl dan terendah pada stasiun III yaitu 0,0944 mgl, seperti pada Grafik 3.3 berikut.

0.02 0.04

0.06 0.08

0.1 0.12

0.14 0.16

St I St II St III 0 m 3 m 6 m rata-rata Grafik 3.2.3.1 Nilai Kandungan Fosfat Pada Setiap Stasiun Nilai rata-rata fosfat yang didapatkan berdasarkan kedalaman diperoleh yang tertinggi pada kedalaman 0 meter sebesar 0,1160 mgl dan terendah pada kedalaman 6 meter sebesar 0,1038 mgl. Tingginya nilai fosfat pada stasiun I karena pada stasiun ini terdapat banyak batuan sehingga dengan adanya proses pelapukan akan meningkatkan kandungan fosfat. Menurut Barus 2004, hal: 70, fosfat terutama berasal dari sedimen yang selanjutnya akan terfiltrasi ke dalam air tanah dan akhirnya masuk ke perairan terbuka sungai dan danau. Selain itu dapat berasal dari atmosfer dan bersama dengan curah hujan masuk ke dalam perairan. Haerlina 1987, hal: 8, untuk pertumbuhan yang optimal diperlukan konsentrasi fosfat pada kisaran 0,09-1,8 mgl. Berdasarkan nilai rata-rata nitrat pada masing-masing stasiun, diketahui bahwa kandungan nitrat tertinggi pada stasiun III sebesar 0,1176 mgl dan terendah pada stasiun I sebesar 0,0875 mg, yang dapat dilihat pada Grafik 3.4 berikut. Universitas Sumatera Utara

0.02 0.04

0.06 0.08

0.1 0.12 0.14 St I St II St III 0 m 3 m 6 m rata-rata Grafik 3.2.3.2 Nilai Kandungan Nitrat Pada Setiap Stasiun Tingginya nitrat pada stasiun III karena stasiun ini merupakan outlet dari Danau Lut Tawar. Seluruh senyawa organik dan anorganik yang masuk ke dalam perairan akan tertimbun di daerah keluaran air outlet sehingga hal ini menyebabkan kandungan nitrat tinggi di daerah outlet. Menurut Jones dan Francis 1982, hal: 22, daerah outlet atau keluaran air merupakan daerah yang paling tinggi kandungan nitratnya. Nilai rata-rata nitrat yang didapat berdasarkan kedalaman diperoleh yang paling tinggi pada kedalaman 0 meter sebesar 0,1084 mgl dan terendah adalah pada kedalaman 6 meter sebesar 0,0939 mgl. Dari kadar nitrat yang diperoleh menunjukkan bahwa sumber nutrisi nitrat di Danau Lut Tawar yang dihasilkan dari aktivitas masyarakat relatif rendah. Namun adanya percampuran akibat pergerakan air menyebabkan kadar nitrat setiap kedalaman berbeda. Menurut Haerlina 1987, hal: 8, kadar nitrat yang optimal untuk pertumbuhan fitoplankton adalah 3,9-15,5 mgl. Universitas Sumatera Utara

3.2.4 pH

Nilai pH yang telah diukur berkisar antara 7,43 – 7,7, dengan nilai yang tertinggi terdapat pada stasiun II dan terendah pada stasiun III, seperti pada Grafik 3.5 berikut.

6.6 6.8