Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6 dengan pendidikan di Kabupaten Pemalang? Bagaimana kinerja guru Kabupaten Pemalang. Untuk itulah dalam tesis ini akan diteliti mengenai pengaruh kemandirian sekolah dan motivasi kerja guru terhadap kinerja guru SMA di Kabupaten Pemalang.

B. Rumusan Masalah

Dari uraian tentang kemandirian sekolah, motivasi kerja guru dan kinerja guru di Kabupaten Pemalang di atas, maka dapat dirumuskan menjadi beberapa permasalahan sebagai berikut : 1. Seberapa besar pengaruh kemandirian sekolah SMA terhadap Kinerja guru?. 2. Seberapa besar pengaruh tingkat motivasi kerja guru SMA di Kabupaten Pemalang? 3. Seberapa besar pengaruh motivasi guru dan kemandirian sekolah baik sendiri-sendiri ataupun secara bersama-sama terhadap kinerja para guru SMA di Kabupaten Pemalang?

C. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan perumusan masalah yang ada, maka tujuan diadakannya penelitian ini adalah : 1. Untuk mendiskripsikan mengenai kemandirian sekolah, motivasi kerja guru dan kinerja guru SMA di Kabupaten Pemalang. 2. Untuk mengetahui besarnya pengaruh kemandirian sekolah dan motivasi kerja guru baik sendiri-sendiri maupun bersama-sama terhadap kinerja guru SMA di Kabupaten Pemalang.

D. Manfaat Penelitian

Dalam penelitian ini diharapkan diperoleh manfaat : 1. Secara teoritis 7 Dari penelitian ini diharapkan dapat diketahui pengaruh kemandirian sekolah dan motivasi kerja guru baik sendiri-sendiri maupun bersama- sama terhadap kinerja guru SMA di Kabupaten Pemalang sehingga mampu memberikan landasan ilmiah dan kerangka konseptual dalam kebijakan. tentang kemandirian sekolah, motivasi kerja terhadap kinerja guru SMA di Kabupaten pemalang, sehingga dapat dijadikan masukan bagi pengembangan ilmu manajemen pendidikan serta tambahan referensi bagi peneliti sejenis. 2. Secara praktis Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperoleh data dan informasi serta memberikan sumbangan pemikiran bagi para guru dan pengelola pendidikan untuk mengetahui lebih detail tentang upaya meningkatkan kemandirian sekolah, motivasi kerja dan kinerja guru SMA di Kabupaten Pemalang. Dengan data yang dapat dipertanggung jawabkan diharapkan para pengambil kebijakan pendidikan ditingkat sekolah dan Kabupaten Dinas Pendidikan dapat mengambil langkah-langkah yang tepat dibidang kinerja guru, SMA di Kabupaten Pemalang untuk mewujudkan sekolah efektif, aktif dan menyenangkan. 8

BAB II LANDASAN TEORI DAN KAJIAN PUSTAKA