Evaluasi Evaluasi I nput

81 Dari data di atas dapat diketahui aspek psikomotorik pada mata pelajaran mulok PKK masuk dalam kategori sangat baik dengan jumlah absolute 95 frekuensi relatif sebesar 100

C. Pembahasan Hasil Penelitian

Dari hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa secara keseluruhan pembelajaran mulok PKK pada siswa kelas VI I I di SMP N 3 Depok tergolong cukup baik. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat dalam pembahasan sebagai berikut ini:

1. Evaluasi

Co n t ex t Berdasarkan hasil wawancara dan dokumentasi dalam pelaksanaan pembelajaran muatan lokal PKK di SMP N 3 Depok Sleman, materi yang diberikan oleh guru kepada peserta didik sudah terencana dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari perencanaan atau persiapan pembelajaran yang dilakukan oleh guru yang berupa adanya silabus dan RPP yang dibuat oleh guru.Pada penelitian ini lebih difokuskan dalam keterampilan tata boga. Materi yang diberikan yaitu aneka kudapan dan minuman khas dari I ndonesia dan Yogyakarta. Pada pertemuan teori guru memberikan hand out sebagai bahan pembelajaran, dan resep untuk materi praktik. Materi praktik dilaksanakan lebih banyak dengan tujuan agar peserta didik lebih mudah menerima materi dan menerapkan ilmu yang telah dimiliki. Dengan pembelajaran praktik peserta didik diharapkan dapat menambah keterampilan karena ikut berperan secara maksimal selama proses pembelajaran. 82

2. Evaluasi I nput

a. Latar Belakang Guru Pengampu Jumlah Guru pengampu pada mata pelajaran mulok PKK di SMP N 3 Depok Sleman berjumlah 1 orang dengan latar belakang pendidikan D3 Jurusan PKK . Lama mengajar guru pengampu mata pelajaran PKK adalah 30 tahun . b. Minat Siswa dalam Mata Pelajaran Mulok PKK Hasil perhitungan diperoleh data minat siswa kelas VI I I terhadap mata pelajaran mulok PKK di SMP N 3 Depok dengan jumlah responden sebanyak 95 siswa, yang masuk dalam kategori minat yang sangat baik 16 siswa 20,9 , kategori baik 49 siswa 51,6 , kategori cukup baik 30 siswa 31,6 , dan kategori kurang baik 0 Siswa. Data tersebut menunjukkan bahwa kecenderungan data berpusat pada ketegori baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa minat siswa kelas VI I I terhadap pelajaran Mulok PKK termasuk dalam kategori baik. c. Sarana dan Prasarana Sarana dan prasarana meliputi: ruang praktik dan kelengkapan peralatan. Di SMP N 3 Depok memiliki ruang praktik yang cukup baik namun masih terdapat beberapa kekurangan diantaranya ruang praktik yang sempit dan peralatan praktik yang kurang memadai sehingga peralatan yang digunakan untuk praktik tidak sebanding dengan jumlah siswa yang mengikuti. Kurangnya atau terbatasnya peralatan praktek yang hanya terdapat 2 buah kompor yang digunakan untuk 32 siswa yang biasanya dibagi menjadi 2 kelompok dengan masing-masing anggota 83 kelompok berjumlah 16 siswa. Namun keterbatasan sarana dan prasarana tidak menyurutkan semangat siswa dalam belajar.

3. Evaluasi process