Kemampuan Matematika Tinjauan Pustaka

commit to user Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa pada prinsipnya evaluasi hasil belajar merupakan kegiatan berencana dan berkesinambungan. Evaluasi hasil belajar merupakan usaha mengukur pencapaian tujuan kegiatan belajar yang mencerminkan perubahan tingkah laku, kecakapan dan status siswa dalam menelaah pelajaran dalam jangka waktu tertentu. Untuk mengetahui tinggi rendahnya prestasi belajar siswa digunakan suatu alat evaluasi, yaitu berupa tes buatan guru bidang studi masing-masing.

3. Kemampuan Matematika

Matematika menggunakan bahasa yang dinyatakan dengan simbol- simbol dan istilah yang benar dan tepat yang telah disepakati bersama. Matematika disebut bahasa, sebab matematika merupakan bahasa simbol yang berlaku secara universal Internasional dan sangat padat makna dan pengertiannya. Karso dan Hendro Darmodjo, 1993: 12. Bahasa matematika ini, digunakan untuk siapa saja, kapan saja dan di mana saja pasti akan mempunyai pengertian yang sama. Sehingga dengan menggunakan Matematika maka konsep-konsep dalam Fisika akan dapat ditampilkan lebih sederhana dan lebih mudah dipahami yaitu dengan merumuskannya dalam persamaan matematis dan simbol. Matematika timbul sebagai hasil pemikiran manusia yang berhubungan dengan ide, proses dan penalaran. Dalam mempelajari Matematika diperlukan pemahaman tidak cukup dengan hafalan saja. Selain itu, dalam mempelajari matematika tidak lepas dari penelaahan bentuk-bentuk atau struktur-struktur yang abstrak, kemudian dalam mempelajarinya kita mencari hubungannya. Jadi, Fisika dalam perkembangannya membutuhkan Matematika sebagai alat bantu karena Fisika memerlukan model untuk memahaminya. Margono dalam Puruhita 2009: 20 menyatakan bahwa “Metematika adalah pengetahuan yang disusun secara deduktif”. Dalam matematika tidak menerima generalisasi yang berdasarkan observasi, eksperimen, coba-coba induktif seperti halnya ilmu pengetahuan alam dan ilmu-ilmu pengetahuan commit to user umumnya. Kebenaran generalisasi dalam matematika harus dapat dibuktikan secara deduktif. Matematika terdiri dari empat bahasan yang luas, yaitu: Aritmatika, Aljabar, Geometri dan Analisis http:www.Fisika.netA Brief of MathematicsMiftachul Hadi Fisika LIPI revisi terakhir: 14 Juli 2005. Karso et al 1993: 13 juga mengemukakan bahwa ”Matematika itu sebagai seni dan ratunya ilmu”. Matematika sebagai seni karena dalam matematika terlihat unsur- unsur keindahan, keteraturan, keterurutan dan ketetapan seperti halnya seni, indah dipandang dan diresapi. Sedangkan matematika sebagai ratunya ilmu karena matematika itu tidak bergantung dengan bidang studi lain tetapi merupakan alat serta pelayan ilmu lain. Sebagai abdi atau pelayan, Matematika adalah ilmu dasar yang mendasari dan melayani berbagai ilmu pengetahuan lain. Kemampuan matematika merupakan penunjang bagi bidang lain, salah satunya adalah IPA. Matematika dengan IPA merupakan ilmu dasar yang mempunyai saling keterkaitan yang sangat erat. IPA tidak mungkin dikembangkan tanpa bantuan matematika, sehingga lebih mendorong IPA untuk berkembang. Karso et al, 1993: 1. Pernyataan ini sejalan dengan pernyataan Abdullah Aly seperti yang dikutip oleh Anik 2009: 15 yaitu “Peranan Matematika dalam IPA antara lain adalah sebagai faktor penunjang untuk semesta dan dapat menjelaskan sesuatu yang tak dapat dijangkau oleh pengalaman empiris”. Beberapa karakteristik dalam kemampuan matematika menurut Soedjadi dalam Anik 2009: 14-15 antara lain : a Memiliki objek kajian abstrak Dalam Matematika objek dasar yang dipelajari adalah abstrak. Objek ini merupakan objek pikiran yang meliputi fakta, konsep, operasi, serta prinsip. Dari objek itulah dapat disusun suatu pola dan struktur Matematika. b Berpola pikir deduktif Pola pikir deduktif merupakan pemikiran yang berpangkal pada hal yang bersifat umum dan diarahkan pada hal yang bersifat khusus. Hal ini dapat terwujud dalam hal yang sederhana maupun tidak. c Memiliki simbul yang kosong dalam arti Rangkaian simbol-simbol yang ada dapat membentuk suatu model Matematika. Model Matematika dapat berupa persamaan, pertidaksamaan, bangun geometri dan sebagainya. commit to user d Konsisten dalam sistem Dalam Matematika ada banyak sistem. Ada sistem yang mempunyai kaitan satu sama lain, tetapi ada juga yang tidak. Sistem-sistem yang ada antara lain sistem Aljabar dan sistem Geometri. Dari kutipan di atas dapat disimpulkan bahwa kemampuan matematika merupakan penunjang dalam bidang Fisika. Kemampuan Matematika merupakan kemampuan dan ketrampilan dalam cabang ilmu pengetahuan eksak, terorganisir secara sistematik dan memiliki beberapa karakteristik yang dapat menampilkan konsep-konsep Fisika dalam bentuk persamaan serta menafsirkan data yang digunakan dalam menyelesaikan masalah.

4. Pembelajaran Fisika

Dokumen yang terkait

Hubungan antara persepsi siswa tentang kemampuan mengajar mahasiswa PPKT dengan minat belajar siswa: studi kasus di MTs Nur Asy-Syafi’iyah (YASPINA), Rempoa Ciputat, Tangerang Selatan.

1 50 115

Pengaruh penggunaan strategi mastery learning terhadap hasil belajar IPS siswa Mts Al-Khairiyah tegal parung jakarta selatan tahun ajaran 2014/2015

1 14 146

Penerapan strategi belajar tuntas (mastery learning) untuk pencapaian standar kompetensi dalam pelajaran ekonomi di SMA IT YAPIRA Medang Kabupaten Bogor

0 6 157

KONTRIBUSI FAKTOR-FAKTOR PERSIAPAN GURU MENGAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMP Kontribusi Faktor-faktor Persiapan Guru Mengajar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 12 Surakarta Tahun Ajaran 2016/2017.

0 5 19

KONTRIBUSI MOTIVASI BELAJAR DAN KEAKTIFAN BERORGANISASITERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA SMA Kontribusi Motivasi Belajar dan Keaktifan Berorganisasi terhadap Prestasi Belajar Matematika pada Siswa SMA Al Firdaus Tahun Ajaran 2016/2017.

0 2 16

KONTRIBUSI MOTIVASI BELAJAR DAN KEAKTIFAN BERORGANISASITERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA SMA Kontribusi Motivasi Belajar dan Keaktifan Berorganisasi terhadap Prestasi Belajar Matematika pada Siswa SMA Al Firdaus Tahun Ajaran 2016/2017.

0 2 16

KONTRIBUSI MOTIVASI BELAJAR, PERSEPSI SISWA TENTANG KEMAMPUAN MENGAJAR GURU, DAN PEMANFAATAN FASILITAS Kontribusi Motivasi Belajar, Persepsi Siswa Terhadap Kemampuan Mengajar Guru, dan Pemanfaatan Fasilitas Sekolah Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa

0 5 10

KONTRIBUSI MOTIVASI BELAJAR, PERSEPSI SISWA TERHADAP KEMAMPUAN MENGAJAR GURU, DAN Kontribusi Motivasi Belajar, Persepsi Siswa Terhadap Kemampuan Mengajar Guru, dan Pemanfaatan Fasilitas Sekolah Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Al-Is

0 1 16

KONTRIBUSI KEHARMONISAN KELUARGA DAN KEDISIPLINAN BELAJAR TERHADAP MINAT BELAJAR MATEMATIKA SISWA Kontribusi Keharmonisan Keluarga Dan Kedisiplinan Belajar Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa Kelas X SMA Negeri Colomadu Tahun Ajaran 2014/2015.

0 3 16

KONTRIBUSI MINAT BELAJAR, KEMAMPUAN AWAL SISWA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR KONTRIBUSI MINAT BELAJAR, KEMAMPUAN AWAL SISWA DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS VIII SEMESTER II TAHUN AJARAN 2010/2011 DI

0 1 15