Penyusunan RPP Perencanaan Pembelajaran Menggambar Konstruksi Perspektif di kelas XI IPA1 SMA N 2 Pati

88 eksternal luar sekolah secara tidak langsung mempengaruhi kegiatan sekolah dalam menyediakan berbagai sarana pembelajaran. Setelah dilakukan wawancara dengan Bapak Budi Sulistiyono, diperoleh keterangan bahwa pengadaan sarana pembelajaran menggambar perspektif di kelas XI IPA1 sepenuhnya ditanggung oleh sekolah. Beberapa penunjang dalam pembelajaran menggambar konstruksi perspektif diantaranya adalah meja, kursi, alat-alat tulis seperti board marker, white board , penggaris, jangka dan penggaris segitiga. Dalam penyediaan alat menggambar konstruksi perspektif, tiap siswa membawa sendiri swadaya dalam hal penyediaan kertas gambar dan peralatan menggambar pribadi. Dengan demikian, diketahui bahwa faktor lingkungan luar sekolah tidak begitu memberikan pengaruh yang kuat pada pengadaan sarana prasarana maupun penunjang dalam kegiatan pembelajaran menggambar konstruksi perspektif di kelas XI IPA1 SMA N 2 Pati.

4. Penyusunan RPP

Berdasarkan kajian teori, untuk mempersiapkan pembelajaran dengan baik, guru perlu menyusunan Rencana Pelakasanaan Pembelajaran RPP yang didalamnya berisi perencanaan mengenai komponen-komponen pembelajaran yang diantaranya penentuan tujuan, materi, metode, langkah kegiatan, sumber belajar, media, serta evaluasi pembelajaran. Setelah dilakukan pengamatan terhadap hasil dokumentasi berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP menggambar perspektif yang disusun oleh guru, diketahui bahwa guru telah menyiapkan enam buah RPP untuk enam kali pertemuan. Keenam RPP yang disusun mencantumkan identitas seperti halnya Seni Budaya Seni Rupa sebagai jenis Mata Pelajaran; kelas XI Program IPA semester dua; pertemuan; alokasi 89 waktu sebanyak 2X45 jam tiap pertemuan; SK mengekspresikan diri melalui karya seni rupa; KD menggambar teknik perspektif dasar; dan indikator sejumlah empat hingga enam buah. Dalam menentukan tujuan pembelajaran, telah disiapkan empat hingga enmbuah tujuan pembelajaran pada masing-masing RPP; materi ajar yang berkembang di tiap-tiap pertemuan; metode pembelajaran seperti halnya ceramah, pengamatan, demonstrasi dan latihan; langkah-langkah pembelajaran yang terdiri dari kolom waktu, metodeaktivitas guru, aktivitas siswa, dan karya teman sebaya maupun ringkasan materi menggambar perspektif sebagai bahan peralatan sumber belajar. Memasuki perencanaan evaluasi pembelajaran, dalam RPP juga dicantumkan teknik penilaian berupa tugas individu karya siswa disertai kolom penilaian yang terdiri dari kolom nama, laporan kerja siswa yang meliputi skor betul, skor kerapian, dan skor kebersihan yang ditandai dengan angka 1 sampai dengan 5 yang menunjukkan tingkatan pencapaian hasil oleh siswa mulai dari tingkat sangat kurang hingga ke tingkat amat baik, serta kolom nilai; dan kolom hasil yang menunjukkan kisaran tingkatan nilai yang diperoleh dari masing- masing jumlah skor. Berkaitan dengan tes yang akan diberikan kepada siswa sebagai proses evaluasi hasil belajar, dalam RPP ke-2, ke-4, ke-5 dan ke-6 telah disertai dengan lampiran contoh soal maupun jawaban, sedangkan pada RPP pertama dan ke-3 tidak disertai lampiran contoh soal dan contoh jawaban. Setelah dilakukan wawancara dengan Bapak Budi Sulistiyono, diperoleh keterangan bahwa dalam memenuhi tuntutan administratif sebagai Rintisan 90 Sekolah Berstandar Internasional RSBI, paling tidak dalam merencanakan pembelajaran, guru harus memiliki minimal empat buah tujuan instruksional yang dicantumkan di dalam RPP sebagaimana yang telah dipraktekkan dalam penyusunan RPP di tiap pertemuan. Berkenaan dengan lampiran contoh soal dan contoh jawaban yang tidak dicantumkan di setiap pertemuan, Bapak Budi Sulistiyono menjelaskan, bahwa lampiran soal dan jawaban hanya disertakan pada RPP yang dalam pertemuannya akan dilaksanakan evaluasi. Untuk pertemuan pertama dan ke-3 yang tidak disertai lampiran soal dan jawaban, merupakan pertemuan yang berisikan teori dasar dan teknik-teknik berkarya menggambar perspektif yang baru bagi siswa disertai pengerjaan contoh soal sehingga guru belum melakukan penilaian. Demikian hal ini sekaligus menunjukkan bahwa, selain Bapak Budi Sulistiyono telah mempersiapkan konponen pembelajaran menggambar konstruksi perspektif dalam RPP secara baik, Bapak Budi Sulistyono juga telah melaksanakan penyusunan RPP dengan memperhatikan aturan sekolah RSBI dalam menyusun sebuah program pembelajaran.

C. Pelaksanaan Pembelajaran Menggambar Perspektif di Kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Pati