Karakteristik penelitian Karakteristik subyek penelitian

BAB IV HASIL

4.1. Karakteristik penelitian

Penelitian ini dengan jumlah sampel sebanyak 108 orang dari populasi dengan subyek yang menjalani pemeriksaan ekokardiografi yang memenuhi kriteria inklusi dan kriteria eksklusi sehingga dapat diikutkan dalam penelitian. Pemeriksaan ekokardiografi dilakukan oleh peserta pendidikan program spesialis kardiologi yang sedang dalam divisi non invasif dibawah supervisi konsultan.

4.2. Karakteristik subyek penelitian

Jumlah total subyek penelitian adalah 108 orang, yang terdiri 53 orang dengan fungsi diastolik ventrikel kiri normal dan 55 orang dengan fungsi diastolik ventrikel kiri abnormal. Jenis kelamin laki-laki terdiri dari 38 orang 69,1 dengan fungsi diastolik abnormal dan 25 orang 47,2 dengan fungsi diastolik normal, sedangkan jenis kelamin perempuan terdiri dari 17 orang 30,9 dengan fungsi diastolik abnormal dan 28 orang 52,8 dengan fungsi diastolik normal. Rata-rata usia subyek dengan fungsi diastolik normal adalah 39,9 tahun sedangkan pada fungsi diastolik abnormal adalah 51,9 tahun dan rata-rata index massa tubuh IMT berkisar 24,8 pada fungsi diastolik normal dan 26,1 pada fungsi diastolik abnormal. Rata-rata frekuensi denyut jantung Heart Rate pada subyek dengan fungsi diastolik normal adalah 76,3 kali per menit dan para subyek dengan fungsi diastolik abnormal adalah 76,9 kali per menit. Merokok merupakan penyebab yang paling banyak untuk terjadinya fungsi diastolik ventrikel kiri yang abnormal mencapai 33 orang 60. Faktor risiko lainnya seperti hipertensi memiliki persentase 50,9, Diabetes Mellitus DM 34,5, dislipidemia 32,7, dan familial history FH berkisar 18,2. Universitas Sumatera Utara Fraksi ejeksi ventrikel kiri EF yang menggambarkan fungsi sistolik ventrikel kiri pada subyek dengan fungsi diastolik normal berkisar 63,7 sementara pada subyek dengan fungsi diastolik ventrikel kiri abnormal berkisar 55,6. Diameter atrium kiri LA pada subyek dengan fungsi diastolik ventrikel kiri normal berkisar 29,6mm sedangkan pada subyek dengan disfungsi diastolik ventrikel kiri 32,8mm. Ukuran aortic root Ao pada subyek dengan fungsi diastolik ventrikel kiri normal berkisar 25,4mm sementara pada subyek dengan disfungsi diastolik 27,8mm. Tidak terdapat perbedaan rasio diameter atrium kiri dan aortic root LAAo ratio antara subyek dengan fungsi diastolik normal dan abnormal yaitu berkisar 1,2. Selama penelitian dalam kurang lebih dua bulan Januari 2013 sampai dengan Pebruari 2013 didapati 108 subyek yang dilakukan pemeriksaan ekokardiografi dan memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi sehingga diikutkan dalam penelitian. Diantara 108 subyek, 53 orang didapati fungsi diaatolik normal sedangkan 55 orang dengan fungsi diastolik abnormal. Tabel 4.1. Data Karakteristik subjek penelitian Fungsi Diastolik Normal N = 53 Fungsi Diastolik Abnormal N = 55 Umur thn 39,9 + 8,9 51,9 + 6,1 Jenis Kelamin - Laki - Perempuan 25 47,2 28 52,8 38 69,1 17 30,9 Berat Badan Kg 65,9 + 10,9 71,4 + 11,6 IMT 24,8 + 3,6 26,1 + 4,3 HR xi 76,3 + 10,5 76,9 + 15,1 Riwayat penyakit - Hipertersi - Ya 5 9,4 28 50,9 Universitas Sumatera Utara - Tidak - DM - Ya - Tidak - Merokok - Ya - Tidak - Dislipidemia - Ya - Tidak - FH - Ya - TIdak 48 90,6 1 1,9 52 98,1 18 33,9 35 66,0 3 5,7 50 94,3 5 9,43 48 90,6 27 49,1 19 34,5 36 65,5 33 60 22 40 18 32,7 37 67,3 10 18,2 45 81,8 EF 63,7 + 7,3 55,6 + 11,2 LA mm 29,6 + 4,7 32,8 + 4,9 Ao mm 25,4 + 3,7 27,8 + 4,9 LAAo ratio 1,2 + 0,2 1,2 + 0,3 EA ratio 1,38 + 0,28 0,82 + 0,25 Septal e’ ms 0,29 + 1,36 0,04 + 0,01 Septal Ee’ 6,76 + 1,89 11,7 + 5,6 LA filling slope mms 32,2 + 6 20,9 + 6,3 LA emptying slope mms 53,4 + 8,5 23,5 + 8,3 Pengukuran slope dinding anterior atrium kiri pada saat pengisian atrium kiri LA filling slope dalam satuan mms dari gambaran ekokardiografi M-mode potongan aortic root dan atrium kiri, pada subyek dengan fungsi diastolik normal, nilai slope ini berkisar 32,2 + 6mm, sedangkan pada subyek dengan fungsi diastolik abnormal nilai slope berkisar 20,9 + 6,3mm. Terlihat perbedaan yang cukup Universitas Sumatera Utara signifikan pada pengukuran lereng dinding anterior atrium kiri pada saat pengosongan atrium kiri LA emptying slope, pada subyek dengan fungsi diatolik normal nilai slope ini berkisar 53,4 + 8,5mm, sedangkan pada subyek dengan fungsi diastolik abnormal nilai slope ini berkisar 23,5 + 8,3mm.

4.3. Hasil Penelitian