Pengaruh Model Pembelajaran POGIL Kemampuan Berpikir Kritis Materi Perubahan Benda

2. Memberikan masukan bagi guru untuk menciptakan suasana belajar yang mampu membenahi kemampuan berpikir kritis peserta didik.

1.4.2.3 Bagi Peneliti

1. Mendapatkan pengalaman langsung dalam memberikan pembelajaran model POGIL di dalam kelas. 2. Untuk meningkatkan kreativitas dan keterampilan dalam memilih model pembelajaran yang digunakan dalam mengajar. 3. Sebagai bahan informasi bagi peneliti lain untuk dapat mengembangkan penelitian selanjutnya.

1.4.2.4 Bagi Sekolah

1. Memberikan sumbangan sekolah dalam rangka perbaikan pembelajaran, khususnya bagi tempat penelitian dan sekolah lain pada umumnya.

1.5. Penegasan istilah

Penegasan istilah dalam skripsi yang berjudul pengaruh model pembelajaran POGIL terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi perubahan benda dimaksudkan agar tidak terjadi salah penafsiran terhadap judul skripsi dan memberikan gambaran yang lebih jelas kepada para pembaca. Istilah-istilah yang perlu dijelaskan adalah sebagai berikut:

1.5.1 Pengaruh

Pengaruh adalah daya yang ada atau timbul dari sesuatu yang ikut membentuk watak, kepercayaan atau perbuatan seseorang Tim Penyusun KBBI, 2014. Kata pengaruh dalam penelitian ini berarti akibat atau hasil dari penerapan suatu model POGIL. Dalam penelitian ini, model POGIL dikatakaan berpengaruh jika dianalisis menggunakan korelasi biserial memiliki nilai positif.

1.5.2 Model Pembelajaran POGIL

POGIL adalah model pembelajaran yang didesain dengan kelompok kecil yang berinteraksi dengan instruktorguru sebagai fasilitator. Model pembelajaran ini membimbing peserta didik melalui kegiatan eksplorasi untuk membangun pemahaman sendiri Hanson, 2006: 5. Pada penelitian ini guru akan menggunakan model pembelajaran POGIL sehingga diharapkan peserta didik dapat mencapai tingkat kemampuan potensial dalam berpikir kritis.

1.5.3 Kemampuan Berpikir Kritis

Berpikir kritis merupakan berpikir masuk akal dan reflektif yang difokuskan pada pengambilan keputusan tentang apa yang dilakukan atau diyakini. Pada penelitian ini, peserta didik diharapkan mampu berpikir kritis dalam menemukan konsep melalui praktikum dan pemecahan masalah yang berkaitan dengan materi perubahan benda. Kemampuan berpikir kritis peserta didik dinilai berdasarkan soal post test berpikir kritis dengan aspek indikator menurut Ennis 1985: 46 yaitu 1 memberi penjelasan dasar klarifikasi, 2 membangun keterampilan dasar, 3 menyimpulkan, 4 memberi penjelasan lebih lanjut, dan 5 mengatur strategi dan taktik.

1.5.4 Materi Perubahan Benda

Materi perubahan benda merupakan materi dalam kurikulum 2013 dengan kompetensi dasar 3.5. memahami karakteristik zat, serta perubahan fisika dan kimia pada zat yang dapat dimanfaatkan untuk kehidupan sehari-hari misalnya pemisahan campuran dan 4.5.1. melakukan pemisahan campuran berdasarkan sifat fisika dan kimia.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Landasan Teoritis

2.1.1. Belajar

Belajar merupakan proses penting bagi perubahan perilaku seseorang dan mencakup segala sesuatu yang dipikirkan dan dikerjakan seseorang Anni, 2011: 82. Perubahan akibat hasil belajar ditandai dengan adanya perubahan perilaku yang terjadi karena didahului oleh proses pengalaman dan bersifat pengalaman. Belajar mengacu pada perubahan perilaku yang terjadi sebagai akibat dari interaksi antara individu dengan lingkungannya. Apa yang dipelajari oleh seeorang dapat diuraikan dan disimpulkan dari pola-pola perubahan perilakunya. Belajar memegang peranan sangat penting di dalam kebiasaan, perkembangan, sikap, keyakinan, tujuan, kepribadian, dan bahkan persepsi seseorang. Menurut Slameto 2003: 19, belajar merupakan suatu proses yang dialami pada individu dalam interaksi dengan lingkungannya untuk memperoleh suatu tingkah laku baru secara keseluruhan. Perubahan tingkah laku sebagai akibat dari belajar ditunjukkan dengan adanya perubahan secara sadar, yang bersifat kontinyu, fungsional, positif, aktif, tidak sementara, bertujuan untuk mencakup seluruh aspek tingkah laku yaitu pengetahuan, ketrampilan, sikap dan sebagainya. Menurut Gagne sebagaimana dikutip oleh Anni 2011: 84, belajar merupakan sebuah sistem yang didalamnya terdapat unsur yang saling berkaitan sehingga menghasilkan perubahan tingkah laku. Jadi, belajar merupakan suatu proses 9

Dokumen yang terkait

Pengaruh model process oriented guided inquiry learning (pogil) terhadap kemampuan pemecahan masalah matematik siswa

11 94 302

Pengaruh Model Guided Inquiry terhadap Kemampuan Berpikir Kritis pada Pembelajaran Biologi

0 3 7

Penerapan Model Pembelajaran Process Oriented Guided Inquiry Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Dan Keterampilan Proses Sains Siswa SMA.

1 2 46

Pengembangan Media Pembelajaran IPA Berbentuk Komik Model Guided Inquiry untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Sikap Ilmiah Peserta Didik SMP.

0 0 2

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL) UNTUK MENINGKATKAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS DAN SELF EFFICACY PADA SISWA SMP - repository UPI T MTK 1404578 Title

2 3 4

Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Pada Materi Kalor

0 0 7

Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Quantum terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Peserta Didik

0 3 11

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL) BERBANTUAN LKPD YANG TERINTEGRASI PADA NILAI-NILAI KEISLAMAN TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK - Raden Intan Repository

0 1 112

METODE PENELITIAN - PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING (POGIL) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA, KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP NEGERI 3 PRINGGABAYA LOMBOK TIMUR - Repository UNRAM

0 0 11

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROCESS ORIENTED GUIDED INQUIRY LEARNING BERBANTUAN LAB VIRTUAL TERHADAP KETERAMPILAN GENERIK SAINS FISIKA PESERTA DIDIK SMA KELAS X. - Repository UNRAM

0 0 7