Metodologi Penelitian Kecerdasan Analisis Dan Desain Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Siswa Baru Kelas X Unggulan Dengan Metode Promethee

3. Proses Promethee dilakukan secara keseluruhan. 4. Untuk membangunPrototype sistem digunakan data bayangan calon siswa baru kelas X unggulan SMAN 1 sibolga. 5. Aplikasi dirancang hanya untuk berjalan di atas sistem operasi Microsoft Windows XP Professional.

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Membangun sistem pendukung keputusan yang membantu panitia penerimaan siswa baru kelas unggulan untuk menyeleksi siswa yang akan diterima dengan mengimplementasikan metode Promethee . 2. Meningkatkan kualitas hasil pennilaian dengan membandingkan nilai setiap siswa untuk masing-masing kriteria.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Membantu panitia penerimaan siswa baru dalam menyeleksi siswa baru kelas unggulan yang akan dididik untuk memaksimalkan potensi sumber daya manusia. 2. Dapat membantu peningkatan kinerja program pendidikan khusus siswa unggul karena siswa yang terpilih adalah siswa yang unggul dibandingkan dengan yang lainnya berdasarkan kriteria yang digunakan.

1.6 Metodologi Penelitian

Tahapan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah: 1. Studi Literatur Tahap ini dilakukan dengan mempelajari buku-buku referensi atau sumber-sumber yang berkaitan dengan skripsi ini, baik dari text book maupun internet. Universitas Sumatera Utara 2. Studi Lapangan Pada tahap ini dilakukan wawancara kepada panitia penerimaan siswa baru untuk mengetahui parameter apa yang digunakan dalam seleksi penerimaan siswa baru yang memiliki bakat istimewa. 3. Analisis Data Pada tahap ini dilakukan analisis dengan metode Promethee dalam menentukan siswa unggul yang akan diterima. 4. Implementasi Program Coding Pada tahap ini dilakukan pengkodean program untuk membuat sistem pendukung keputusan dalam memilih siswa baru dengan metode Promethee dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP. 5. Pengujian Sistem Testing Pada tahap ini dilakukan pengujian sistem untuk mengetahui apakah sistem bekerja sesuai dengan yang diharapkan. 6. Pembuatan Laporan Pembuatan laporan skripsi bertujuan untuk dijadikan sebagai dokumentasi hasil penelitian.

1.7 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan dari skripsi ini terdiri dari beberapa bagian utama sebagai berikut: BAB 1 PENDAHULUAN Bab ini akan menjelaskan mengenai latar belakang pemilihan judul skripsi “Analisis dan Desain Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Siswa Baru Kelas X Unggulan dengan Metode Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evaluation Promethee”, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian, dan sistematika penulisan. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini akan membahas mengenai tinjauan pustaka yang berkaitan dengan kecerdasan, konsep dasar sistem, sistem pendukung keputusan, metode Promethee , perancangan sistem, perancangan antarmuka pengguna, konstruksi dan implementasi sistem, pangkalan data, MySQL.

BAB 3 ANALISIS PERANCANGAN

Bab ini membahas mengenai pendefinisian lingkup sistem dan pemodelan data.

BAB 4 IMPLEMENTASI

Bab ini berisi implementasi sistem pendukung keputusan penerimaan siswa baru kelas X unggulan dengan metode Promethee dan pengujian sistem secara manual.

BAB 5 KESIMPULAN dan SARAN

Bab ini akan memuat kesimpulan isi dari keseluruhan uraian bab-bab sebelumnya dan saran-saran dari hasil yang diperoleh yang diharapkan dapat bermanfaat untuk pengembangan selanjutnya. Universitas Sumatera Utara BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Kecerdasan

Kecerdasan ialah istilah umum yang digunakan untuk menjelaskan pikiran yang mencakup sejumlah kemampuan, seperti kemampuan menalar, merencanakan, memecahkan masalah, berpikir abstrak, memahami gagasan, menggunakan bahasa dan belajar. Kecerdasan erat kaitannya dengan kemampuan kognitif yang dimiliki oleh individu. Menurut Thurstone terdapat tujuh faktor dalam kecerdasan yaitu sebagai berikut Syaifuddin, 2004: 1. Verbal, yaitu pemahaman akan hubungan kata, kosa-kata dan penguasaan komunikasi lisan 2. Number, yaitu kecermatan dan kecepatan dalam penggunaan fungsi-fungsi hitung dasar. 3. Spatial, yaitu kemampuan untuk mengenali berbagai hubungan dalam bentuk visual 4. Word fluency, yaitu kemampuan untuk mencerna dengan cepat kata-kata tertentu. 5. Memory, kemampuan mengingat gambar-gambar, pesan-pesan, angka-angka, kata-kata, dan bentuk-bentuk pola. 6. Reasoning, yaitu kemampuan untuk mengambil kesimpulan dari beberapa contoh, aturan, atau prinsip. Dapat juga diartikan sebagai kemampuan pemecahan masalah. 7. Perceptual ability, yaitu kemampuan penginderaan. Untuk mengetahui kemampuan calon siswa maka diadakan tes potensi akademik. Tes Potensi Akademik TPA adalah suatu tes yang bertujuan untuk Universitas Sumatera Utara mengetahui bakat dan kemampuan seseorang di bidang keilmuan akademis. Tes ini juga sering dihubungkan dengan kecerdasan seseorang. Tes ini terdiri dari beberapa soal yang di dalammnya tercakup faktor-faktor dalam kecerdasan.

2.2 Konsep Dasar Sistem