Sistem Informasi Pengertian Sistem Informasi Akuntansi

25

BAB III PEMBAHASAN

A. Pengertian Sistem Informasi Akuntansi

Dalam mengemukakan pengertian Sistem Informasi Akuntansi, secara rinci penulis mengemukakan pengertian setiap kata yang terdapat dalam peristilah tersebut, yaitu sebagai berikut :

1. Sistem

Istilah sistem paling sering digunakan untuk menunjukkan pengertian metode atau cara dan sesuatu himpunan unsur atau komponen yang saling berhubungan satu sama lain menjadi satu kesatuan yang utuh. Jadi, dengan kata lain sistem adalah sekelompok elemen – elemen yang terintegrasi dengan maksud yang sama untuk mencapai suatu tujuan organisasi. Organisasi terdiri dari sejumlah sumber daya yang bekerja menuju tercapainya suatu tujuan tertentu yang ditentukan oleh pemilik atau manajemen. Menurut Widjajanto 2001:1 sistem adalah: “ Sesuatu yang memiliki bagian-bagian yang saling berinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu melalaui tiga tahap yaitu input, proses dan output”. Sistem menurut Mulyadi 2001:5 mendefinisikan sistem sebagai berikut: “ Suatu jaringan prosedur yang dibuat menurut pola yang terpadu untuk melaksanakan kegiatan pokok perusahaan ”. Universitas Sumatera Utara Sistem menurut Hall 2007:6 adalah: “ kelompok dari dua atau lebih komponen atau subsistem yang saling berhubungan yang berfungsi dengan tujuan yang sama ”. Dari beberapa pendapat tersebut diatas, maka dapat diikhtisarkan bahwa pada dasarnya sistem terdiri dari tiga unsur, yaitu: masukan input, proses procces merupakan suatu aktivitas yang dapat mentransformasikan input menjadi output, sedangkan output keluaran hal yang menjadi tujuan, sasaran, atau target pengorganisasian suatu sistem.

2. Informasi

Menurut Bodnar dan Hopwood 2004:5 informasi adalah data yang berguna yang diolah sehingga dapat dijadikan dasar untuk pengambilan keputusan yang tepat. Informasi menurut Davis 2001:24, bahwa: “ informasi adalah kata yang telah diubah menjadi suatu bentuk yang penting bagi sipenerimanya dan mempunyai nilai nyata yang dapat dirasakan manfaatnya didalam pengambilan keputusan pada saat ini maupun pada saat yang akan datang”. Definisi diatas dapat disimpulkan bahwa informasi merupakan sekumpulan data yang diolah sehingga menghasilkan sebuah infomasi, sampai pada manfaat informasi dalam mengambil keputusan. Agar informasi itu berguna harus disampaikan kepada seseorang pada waktu yang tepat dalam bentuk yang tepat pula. Universitas Sumatera Utara

3. Akuntansi